Jurnal Gea
Jurnal Gea
Jurnal Gea
ABSTRAK
Permasalahan kesehatan yang banyak terjadi pada anak-anak salah satunya adalah diare. Anggota
keluarga yang paling dekat dengan balita adalah ibu sehingga ibu dituntut terampil dalam
penanganan diare pada anak. Upaya untuk meningkatkan perilaku ibu dalam merawat balita sakit
adalah melalui pendidikan kesehatan . Penelitian ini bertujuan menganalisis efektivitas pendidikan
kesehatan terhadap perilaku ibu dalam penatalaksanaan diare pada anak usia 0-5 Tahun. Penelitian
ini menggunakan pre experimental one group pra-post test design. Sampel penelitian ini adalah
seluruh ibu yang mempunyai anak usia 0-5 tahun penderita diare dengan tanpa dehidrasi dan
dehidrasi ringan/sedang berjumlah 38 responden yang diambil dengan teknik Purposive Sampling.
Hasil analisis data menunjukkan bahwa setelah diberikan perlakuan pengetahuan ibu meningkat
sejumlah 21 responden, sikap ibu tetap sejumlah 20 responden, tindakan ibu meningkat sejumlah
38 responden. Uji Wilcoxon Signed Ranks Test menunjukkan ada perbedaan antara sebelum dan
sesudah intervensi dilihat dari pengetahuan, sikap dan tindakan ibu dengan nilai p = 0,000.
Pendidikan kesehatan mengenai penatalaksanaan diare secara dini merupakan metode yang efektif
dalam upaya meningkatkan perilaku ibu dalam penatalaksanaan diare pada anak selama di rumah.
Metode pendidikan kesehatan ini dapat dikembangkan oleh tenaga kesehatan yang ada di
puskesmas maupun kader-kader posyandu sehingga angka kematian anak akibat dehidrasi karena
diare berkurang.
ABSTRACT
One of health problems that many occur in children is diarrhea. The closest family member to a
toddler is the mother so that the mother is required to be skilled in handling diarrhea in children.
The effort to improve maternal behavior in caring for toddlers paints through health education.
This study aims to analyze the effectiveness of health education on maternal behavior in the
management of diarrhea in children aged 0-5 years. This study used pre experimental one group
pre-post test design. The samples of this study were all mothers who had children aged 0-5 years
with diarrhea with no dehydration and mild / moderate dehydration amounted to 38 respondents
taken with Purposive Sampling technique. The result of data analysis showed that after giving
treatment, the mother's knowledge increased by 21 respondents, mother's attitude remained 20
respondents, mother's action increased by 38 respondents. Wilcoxon Signed Ranks Test shows
there is difference before and after intervention seen from knowledge, attitude and action of mother
with value p = 0,000. Health education on diarrhea management earlieris an effective method of
improving maternal behavior in the management of diarrhea in children during at home. The
method of health education can be developed by health workers in the health center and posyandu
cadres so that the child mortality due to dehydration because of diarrhea can be reduced.