RESUME
Pengertian pendidikan dan psikologi pendidikan
Pengertian pendidikan
pendidikan adalah sebuah usaha yang dilakukan secara sadar dan terencana untuk mewujudkan proses pembelajaran guna mengembangkan potensi diri serta keterampilan. Pendidikan juga bisa diartikan sebagai proses pembelajaran bagi peserta didik untuk mengerti dan bisa membuat manusia berpikir kritis.
Pengertian pendidikan secara umum adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran untuk peserta didik agar secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat.
Psikologi pendidikan
Apa itu psikologi ...?
Psikologi merupakan disiplin ilmu yang mempelajari mental, pikiran dan perilaku manusia.
Apa yang dimaksud dengan psikologi pendidikan (educational psychology)? Psikologi pendidikan adalah salah satu cabang dari ilmu psikologi yang fokus mempelajari tentang cara memahami pengajaran dan pembelajaran dalam lingkungan pendidikan.
Ada juga yang menjelaskan bahwa psikologi pendidikan adalah ilmu pengetahuan dan ilmu terapan yang menguraikan berbagai kegiatan manusia dalam hubungannya dengan situasi pendidikan. Salah satu contohnya adalah mempelajari bagaimana cara menarik perhatian siswa sehingga mereka lebih mudah menerima pelajaran yang diajarkan.
Dari penjelasan diatas dapat diambil kesimpulan bahwa psikologi di bidang pendidikan dimaksudkan untuk mempengaruhi kegiatan pendidikan sehingga proses pembelajaran dan belajar-mengajar dapat berlangsung lebih efektif dengan memperhatikan respon kejiwaan dan tingkah laku peserta didik.
Ruang lingkup psikologi
Secara umum, psikologi pendidikan mempelajari tingkah laku setiap orang dalam proses pendidikan, yaitu guru dan siswa. para ahli membatasi pokok bahasan dalam psikologi pendidikan ke dalam tiga hal, yaitu:
Belajar, yaitu pokok bahasan yang mencakup berbagai teori, prinsip-prinsip karakteristik perilaku siswa, dan lain-lain.
Proses Belajar, yaitu pokok bahasan tentang tahapan perbuatan dan peristiwa dalam proses belajar siswa.
Situasi Belajar, yaitu pokok bahasan tentang suasana dan keadaan lingkungan, baik fisik maupun non-fisik terkait dengan aktivitas belajar siswa.
Teori Psikologi Pendidikan
Teori Behaviorisme (perilaku)
yang menjadi pembelajaran adalah perubahan tingkah laku yang merupakan dampak dari interaksi antara stimulus dan respon.
Teori Manajemen Operasional
teori ini menjelaskan bahwa tingkah laku seseorang dikontrol oleh dampak yang mungkin terjadi, baik itu dukungan positif dan negatif maupun hukuman positif dan negatif.
Teori Kognitif (kesadaran)
fokus terhadap perubahan proses dan struktur mental yang terjadi sebagai hasil usaha untuk memahami lingkungan sekitarnya.
Teori Harmonik Klasik
terdapat tiga tahap, yaitu ;
Sebelum Kondisi, rangsangan dari lingkungan menghasilkan respon yang belum dipelajari dan terdapat respon yang belum pernah terpikirkan.
Selama Penyesuaian, rangsangan dari lingkungan tidak menghasilkan respon terhadap rangsangan yang sudah diketahui.
Setelah Remediasi, proses terbentuknya respon baru.
Teori Koneksionisme (asosiasi)
dikembangkan oleh Edward L. Thorndike (1878-1949). Dalam teori ini disebutkan bahwa otak akan mengirimkan pesan mengenai panca indera dan merespons perilaku.
Teori Gestalt
Menjelaskan bahwa proses kognitif terjadi melalui pengaturan pesan atau pola yang saling terkait dengan komponen sehingga menjadi satu kesatuan.
Manfaat Psikologi Pendidikan
Memilih strategi dan metode belajar
psikologi pendidikan dapat membantu pendidik untuk mengetahui bagaimana strategi dan metode yang perlu digunakan agar tepat dan sesuai untuk anak didik berdasarkan karakteristik per individu, sesuai dengan gaya belajar usia dan tingkat perkembangan anak didik.
Membimbing peserta didik
seorang guru juga berperan sebagai pembimbing bagi peserta didiknya dengan memberi bantuan untuk memecahkan masalah yang mereka hadapi.
Mengevaluasi hasil belajar
Selain mengajar, para pendidik juga perlu melakukan kegiatan evaluasi untuk mengukur hasil belajar siswa. Dengan evaluasi maka para pengajar dapat menentukan hasil pembelajaran dan mengetahui kekurangan serta kelebihan metode belajar yang sudah diterapkan.
Pengertian belajar dan pembelajaran serta kaitanya dengan pembelajaran.
Pengertian belajar
Belajar adalah mengumpulkan sejumlah pengetahuan. Belajar merupakan suatu proses yang berlangsung seumur hidup, dalam belajar terjadi perubahan baik tingkah laku, sikap dan cara berpikir.
Belajar merupakan suatu perubahan dalam tingkah laku, dimana perubahan itu dapat mengarah kepada tingkah laku yang lebih baik, tetapi juga ada kemungkinan mengarah kepada tingkah laku yang lebih buruk.
Belajar diperlukan aktivitas, karena pada prinsipnya belajar adalah berbuat (learning by doing), berbuat untuk mengubah tingkah laku, jadi melakukan kegiatan. Tidak ada belajar kalau tidak ada aktivitas, oleh karena itu, aktivitas merupakan prinsip atau asas yang sangat penting di dalam interaksi pembelajaran.
Pengertian pembelajaran
Pembelajaran adalah proses interaksi siswa dengan pendidikan dan sumber belajar pada suatu lingkungan belajar.
Dengan kata lain, pembelajaran adalah proses untuk membantu siswa agar dapat belajar dengan baik.
Kaitan antara belajar dengan pembelajaran
Belajar merupakan bagian dari proses pembelajaran, dimana pembelajaran adalah salah satu upaya dalam mengoptimalkan kegiatan belajar siswa dalam rangka untuk mengembangkan potensi yang dimiliki oleh siswa.
Pembelajaran merupakan komunikasi dua arah, yaitu komunikasi yang dilakukan oleh guru dalam mengajar dan komunikasi siswa dalam belajar. Guru membelajarkan siswa dengan menggunakan asas-asas pendidikan maupun teori belajar, yang kesemua itu menjadi penentu dalam keberhasilan pendidikan. Dalam proses pembelajaran guru dan siswa bekerja sama dalam berbagi dan mengolah informasi dengan tujuan agar pengetahuan yang terbentuk tertanam pada diri siswa dan menjadi landasan belajar secara mandiri dan berkelanjutan.
Secara singkat, antara belajar dan pembelajaran saling terkait satu sama lain. Belajar dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja, akan tetapi pembelajaran dilakukan disekolah dimana guru dan siswa saling berinteraksi untuk mengolah informasi agar pengetahuan yang telah dilakukan dapat tertanam dalam diri siswa.
KOMENTAR
Pengertian pendidikan
“Pendidikan secara umum adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran untuk peserta didik agar secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat”.
Pendidikan sangat penting bagi setiap manusia. Dengan adanya pendidikan, manusia dapat mengatur tatanan kehidupanya dengan benar dan manusia dapat memilih kehidupan yang seperti apa yang akan mereka jalani.
Pendidikan berasal dari kata “didik” dengan kata lain mendidik. Mendidik merupakan kegiatan yang memengaruhi perubahan sikap seseorang ke arah yang benar , baik melalui pelatihan atau pengajaran.
Di indonesia, ada yang namanya program “wajib belajar”, dimana setiap warga indonesia wajib mengikuti pendidikan nasional selama 12 tahun, yaitu dari tingkat sekolah dasar(SD)/madrasah ibtidaiyah(MI) hingga sekolah menengah atas(SMA)/sekolah menengah kejuruan(SMK)/madrasah aliyah negeri(MAN). Dari program ini dapat kita lihat betapa pentingnya pendidikan bagi kehidupan kita.
Pendidikan tidak hanya mengajari anak didik menjadi cerdas/terampil, tetapi juga mengajari anak didik tentang etika dan sopan santun dan juga memberikan pemahaman kepada anak didik tentang spritual/keagamaan.
Psikologi pendidikan
Dari resume yang saya buat diatas , kita sudah mengetahui apa itu psikologi dan apa itu pendidikan psikologi.
Psikologi pendidikan memiliki peran yang sangat penting bagi pendidikan di indonesia. Dimana, psikologi berperan sebagai ilmu yang mempelajari mental, perilaku dan pikiran manusia.
Psikologi pendidikan juga sangat erat hubungannya dalam masalah pendidikan, terutama sebagai faktor yang mempengaruhi proses dan keberhasilan belajar.
Pada dasarnya psikologi pendidikan mempelajari seluruh tingkah laku manusia yang terlibat dalam proses pendidikan. Manusia yang terlibat dalam proses pendidikan ini ialah guru dan siswa, maka objek yang dibahas dalam psikologi pendidikan adalah tingkah lakusiswa yang berkaitan dengan proses belajar dan tingkah laku guru yang berkaitan dengan proses pembelajaran. Sehingga objek utama yang dibahas dalam psikologi pendidikan adalah masalah belajar dan pembelajaran.
Di pendidikan kita membutuhkan dua objek, yaitu pendidik (guru) dan anak didik (murid). Setiap peserta didik memiliki keunikan masing-masing dan berbeda satu sama lain. Oleh sebab itulah, kitasebagai guru memerlukan psikologi. Dengan adanya psikologi memberikan wawasan bagaimana memahami perilaku individu dalam proses pendidikan dan bagaimana membantu individu agar dapat berkembang secara optimal serta mengatasi permasalahan yang timbul dalam diri individu (siswa) itu sendiri, terutama masalah belajar yang dalam hal ini adalah masalah dari segi pemahaman dan keterbatasan pembelajaran yang dialami oleh siswa.
Di resume, saya juga membahas tentang ruang lingkup psikologi. Ruang lingkup psikologi tersebut membahas tentang belajar, proses belajar dan situasi belajar.
Jika kita belajar dengan sungguh-sungguh dan dari niat hati maka proses belajar dan mengajar akan terjalani dengan lancar dan situasi belajar akan terkendali dengan mudah.
Dari resume, saya juga membahas tentang teori-teori psikologi pendidikan. Dimana setiap teori membahas tentang tingkah laku, bagaimana cara ber-perilaku setelah kita sudah mengikuti psikologi pendidikan dengan benar. Atau bagaimana dampak dari psikologi pendidikan terhadap pendidik maupun anak didik dari segi tingkah laku/perilaku.
Psikologi pendidikan memiliki banyak manfaat terutama bagi pendidik atau anak didik. Bagi pendidik, psikologi pendidikan tidak hanya dapat memilih strategi/metode belajar yang baik kepada anak didik. Tetapi pendidik juga bisa memanfaatkan psikologi pendidikan sebagai alat untuk mengevaluasi bagaimana cara belajar anak didiknya dan cara belajar yang gimana bisa di gunakan kepada anak didiknya dengan berbagai ragamnya gaya belajar setiap anak didik yang berbeda-beda.
Contoh :
Si A lebih cepat mengerti jika pembelajaran di lakukan secara manual / harus di terangkan dan di tulis oleh guru di papan tulis dari pada belajar menggunakan teknologi atau infocus.
Si B lebih cepat mengerti jika pembelajaran memanfaatkan teknologi infocus dari pada manual / guru menerangkan dan di tulis di papan.
Manfaat psikologi pendidikan bagi anak didik yaitu, anak didik dapat menikmati pembelajaran dengan baik. Karena guru yang mengajar telah paham bagaimana cara belajar yang baik agar muridnya paham dan mudah mengerti.
Pengertian belajar
Belajar sangat penting bagi kehidupan seorang manusia. Setiap orang memerlukan waktu yang lama untuk belajar guna menjadi manusia dewasa yang berguna terutama bagi diri kita sendiri dan bagi orang banyak.
Sebagai seorang manusi , kita pasti ingin berguna bagi orang lain. Jika kita ingin berguna oleh orang lain , seharusnya kita memperbanyak belajar. Belajar memiliki beberapa faktor yaitu dari individu itu sendiri atau faktor orang lain. Jika faktor individu itu sendiri, kita harus menanamkan niat bahwa belajar itu penting bagi kita.
Jangan belajar tergantung dengan orang lain. Jangan berfikiran jika tak ada orang yang mengajar maka kita tidak bisa belajar. Sebenarnya dimanapun kita berada kita bisa belajar. Dengan pepatah minang “alam takambang jadi guru”. Dengan alam pun kita dapat belajar.
Pengertian pembelajaran
Menurut saya pembelajaran adalah media yang kita gunakan dalam proses belajar dan mengajar.
Pembelajaran juga berguna menyampaikan pesan kepada anak didik dengan cara mengajar yang tidak membosankan dan profesional.
Oleh karena itu dalam pembelajaran guru perlu menciptakan suasana yang kondusif dan strategi belajar yang menarik minat anak didik. Pembelajaran yang berkualitas sangat tergantung dari motivasi kreativitas pengajar, pembelajaran yang memiliki motivasi tinggi, ditunjang dengan mengajar yang mampu memfasilitasi tersebut akan membawa pada keberhasilan pencapaian target belajar.
Kaitan belajar dengan pembelajaran
Belajar dengan pembelajaran memiliki kaitan yang sangat erat dan keduanya tidak dapat di pisahkan dari dunia pendidikan.
Belajar adalah proses yang dilakukan manusia untuk mendapatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap. Sedangkan pembelajaran merupakan kegiatan yang dilakukan untuk memfasilitasi guna untuk meningkatkan kualitas belajar peserta didik.
Dalam proses pembelajaran , pendidik dan anak didik harus bekerja sama dalam berbagi dan mengolah informasi dengan tujuan agar pengetahuan yang yang terbentuk tertanam pada diri anak didik tersebut.
Belajar dan pembelajaran saling terkait satu sama lain. Belajar dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja, tetapi pembelajaran dilakukan disekolah dimana guru dan siswa saling berinteraksi untuk mengolah informasi agar pengetahuan yang di dapat bisa tertanam dalam diri siswa.
Pertanyaan dan jawaban
Essay
Apa itu pendidikan ?
pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran untuk peserta didik agar secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat.
Sebutkan manfaat psikologi pendidikan !
Memilih strategi dan metode belajar
Membimbing peserta didik
Mengevaluasi hasil belajar
Apa perbedaan belajar dengan pembelajaran ?
Belajar adalah proses yang dilakukan manusia untuk mendapatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap.
Sedangkan pembelajaran merupakan kegiatan yang dilakukan untuk memfasilitasi guna untuk meningkatkan kualitas belajar peserta didik.
Pilihan ganda
Yang manakah objek yang berperan sebagai pendidik dalam psikologi pendidikan? (B)
Orang tua
Guru
Murid
Pacar
Bagaimana cara menciptakan suasana belajar yang nyaman? (A)
Mengikuti aturan pembelajaran dengan baik dan benar
Tidur di dalam kelas agar teman yang lainya tidak terganggu saat belajar
Mengobrol dengan teman sebelah
Berjalan-jalan saat guru mengajar di depan.
Yang manakah tidak termasuk ruang lingkup pendidikan psikologi ? (B)
Belajar
Pembelajaran
Proses belajar
Situasi belajar
Apa itu “educational psychology” ? (C)
Pelajaran psikologi
Ilmu psikologi
Pendidikan psikologi
Dunia psikologi
Apa beda pendidik dengan anak didik? (C)
Pendidik adalah murid, anak didik adalah guru
Pendidik adalah guru, anak didik adalah kita
Pendidik adalah guru , anak didik adalah murid
Pendidik adalah murid, anak didik adalah siswa
DAFTAR PUSTAKA
https://www.maxmanroe.com/vid/umum/psikologi-pendidikan.html
https://www.academia.edu/36324299/Buku_Psikologi_Pendidikan.pdf
https://www.dictio.id/t/apa-saja-manfaat-psikologi-pendidikan/102949/2
http://repository.unpas.ac.id/12881/4/BAB%202.pdf
https://edukasi.kompas.com/read/2015/01/13/01183401/Puan.Maharani.Wajib.Belajar.12.Tahun.Dimulai.Juni.2015