SEBELAS FAKTA DIRI.
Bismillahirrahmanirrahim... :)
Setelah sekian lama (3 minggu lama gak yah.?) saya gak ngupdate blog ini, rupa2nya ada PR sebelas fakta diri yang sedang bergentayangan di jagad blogsphere. Hehe...! Dan akhirnya saya kena getahnya juga. :). Entah siapa yang membuat PR ini pertama kali, i don't know! Tp sebagai apresiasi untuk usahanya, baiklah saya akan ngerjain PR aneh ini. Hahahahaha.
Oyah, saya kebagian PR ini bukan dari satu blogger doang, tapi 3 Blogger sekaligus, dari Mbak Atma, Neng Putrie, dan Ade Ila Rizky. Ckckckckck, niat banget ngerjain gw. Hahaha....! Semoga pembuat PR ini di ampuni Tuhan Yang Maha Kuasa. Hohoho. #nyusahinANAKorang.
Berhubung PR'nya sama, jadi gak ribet2 lah ngerjainnya #sujudSyukur. Alhamdulillah. :D. Hehehe! Okey kita mulai saja, yuuukkkkk...!!!! Sepertinya bakal panjang postingan ini. Hmmmmmmmmmmmm..!
11 hal fakta tersembunyi dari saya :
1. Anak pertama dari 5 bersaudara..! sedih banget gak punya kakak.. hahaha..
2. Football mania, Fans berat INTER MILAN FC (15 tahun euy jadi fans'nya).. #justFootball. Dan Punya mimpi yang belum tercapai hingga kini, pengen ke kota MILAN italy, nyaksiin Derby INTER vs MILAN langsung dari dekat... #semogaTERCAPAI.
3. Penyuka sayur terong goreng. #sayurYangAneh. hahaha..
4. Paling Takut sama ketinggian! Sumpah, sampai sekarang belum bisa menaklukannya, padahal sudah sering naklukin Gunung Merapi, tapi tetap saja masih phobia... #anehBINajaib.
5. Jatuh cinta sama dunia Design dan Photografer.! #bakatTerpendam..
6. Senang meracau tak jelas lewat tulisan. Hahahaha. #apalagi saat gerimis, makin menjadi-jadi ceracaunya! Hihihihi
7. Saya paling senang baca buku berlatar sejarah, novel alegori, dan filsafat! Salah satu kebiasaan yang gak hilang semasa kuliah hingga sekarang adalah "di tas saya selalu ada buku". Kemanapun saya pergi selalu membawa minimal 2 buku dalam tas. #membacaPANGKALpandai. Hehehehe!
8. Tempat pavorit saat sedang suntuk adalah tepi pantai. Senang sekali melihat pemandangan laut yang luas. #HidupINIindahKAWAN.
9. Sedang bermimpi melakukan backpacking keliling Indonesia suatu saat nanti dengan ibu'nya anak2. Wkwkwkwkwkwk. #EdisiBackpacker.
10. Pengagum berat Nabi Muhammad, Sahabat-sahabatnya, Imam 4 Mahsab, Ibnu Thaimiyah, dan Muhammad Bin Abdul Wahab. #SedangBerusaha mengikuti jejak cinta mereka. InsyaAllah!
11. Saya anti kekerasan, pencinta kedamaian, membenci primordialisme yang akut, dan anti RASISME.
--------------------------------------------------------------------------------------------
Lanjut berikutnya!
Bagian ini yang paling sulit dan berat dari PR aneh ini. Hahahaha! Saya harus menjawab 11 pertanyaan dari si pemberi PR. Ckckckck! Baiklah kita mulai satu2. Hohohoho.
11 pertanyaan dr PutriePus
2. Lebih produktif ngeblog kalau lagi galau atau justru kalau lagi gembira ? Lagi dua2nya. Hehe.
3. Definisi ‘bahagia’ menurut kamu apa sih ? Bahagia itu saat liat nyokap senyum. #Simple.
4. Apa yang kamu pikirin kalau lagi terjebak hujan ? Pengen buru-buru pulang atau justru menikmatinya? Berhubung saya penyuka gerimis, pasti menikmatinya. :D
5. Lebih suka ‘ditunggu’ apa ‘menunggu’ ? Kenapa ? Menunggu, karena sambil menunggu bisa baca buku dong. :P
6. Anggota tubuh kamu yang baunya paling oh-My-God-it’s-hell, sebelah mana ? Rahasia....! Hahaha.
7. Sebutkan 1 lagu favoritmu, dan kalau kamu jadi video clip maker, kamu pengen lagu itu dibikin video klip yang kayak gimana ? Lucky - jason mraz, video klipnya di lautan. Hahaha.
8. Suatu hari, kamu pengen punya rumah kayak gimana yang bakalan jadi rumah impian kamu setelah punya keluarga sendiri ? Rumah papan ditepi pantai. #RomatisBooo.
9. Foto siapa yang ada di dompet kamu ? Foto Soekarno dan Hatta. Hahahaha. :P
10. Barang apa yang lagi pengen banget kamu beli sampai bikin kamu termotivasi buat ngumpulin uang dari sekarang ? Saat ini gak ada.
11. Lebih suka ‘ditinggalkan’ apa ‘meninggalkan’ ? Kenapa ? Jiahhhh, pertanyaan jebakan. Hahaha.
---------------------------------------------------------------------------------------------
11 pertanyaan dari mbak Atma.
2. Apa kesan pertama anda ketika menemukan blog gue (atma's blog)? Waduh, ini butuh reviuw khusus mbak Atma. Hehe.
3. Menurut anda ngeblog itu lebih pantas disebut kerjaan atau hobby sih? Hobby dong. :P
4. Blogger yang baik itu seperti apa sih? Seperti gw. Wkwkwkwkwk. #pede.com
5. Pernahkah anda merasakan yang namanya cinta sejati? Hiks hiks, belum mbak. :'( #nangisDarah
6. Seandainya anda diberi lagi tai lalat sama Tuhan yang sebesar apel,tai lalat itu mau anda tempelkan dimana? Di paha saja lah. Hahahaha.
7. Pengalaman apa yg sangat membahagiakan anda diawal2 anda ngeblog? Ketemu teman2 baru dari sabang sampai merauke, ini yang paling bahagia! Tentu saja.
8. jawab dengan jujur,pernahkah anda nyolong makanan saat anda sedang berpuasa? Hahaha, pernah. zaman SMP dulu. wkwkwkwkk :P #TerlaluJujur.
9. seperti gue,pernahkah anda mencuci kaki ibu anda untuk mendapatkan restu? Subhanallah, sampai saat ini belum pernah. Saya jadi terinspirasi dengan pertanyaan ini. #JadiSedih. :(
10. kata orang rindu itu indah,tp bagi gue itu menyiksa.bagaimana menurut anda? Buat saya rindu itu yah rindu. Hahahaha. #DefinisiYangRumit.
11. menurut anda yang pantas disebut cantiq itu seperti apa sih? Seperti nyokap gw. :)
--------------------------------------------------------------------------------------------
11 pertanyaan dari adek Ila Rizky
Sebutkan 11 buku dan 11 film yang menginspirasi dalam hidupmu? Asik bener nih pertanyaan. Hohoho.
11 buku yang paling menginspirasi.
1. 100 Tokoh Yang Paling Berpengaruh Dalam Sejarah Dunia. "Michael H Hart". Salah satu buku yang menjadi cikal bakal jatuh cinta saya sama Nabi Muhammad SAW. Buku tertua kepunyaan saya, sampai sekarang masih ada. Belinya tahun 1990, 21 tahun yang lalu! #Masih SD sdh baca buku berat seperti ini. :)
2. Kesesatan Sufi dan Tassawuf, "Ahmad Bin Abdul Azis" Salah satu buku yang merubah paradigma saya secara total tentang dunia mistisme Islam. Alhamdulillah, saya menemukan buku ini sekitar 11 tahun yang lalu. Sampai sekarang masih ada dilemari buku. :)
3. Novel tetralogi Laskar Pelangi "Andrea Hirata". Benar2 novel hebat, sulit untuk diungkapkan dengan kata2 untuk menggambarkan novel ini. :)
4. Buku Filsafat Ketuhanan "Damarjati Supadjar". Coretan2nya yang Liberal dan Sekular membuatku jadi sedikit tahu ttg konsep ketuhanan dari sisi non-islam. :)
5. Dalam Dekapan Ukhuwah (DDU) "Salim A Fillah". Satu kata untuk buku ini, luar biasa! Benar2 membuatku jadi mengerti arti cinta sesama muslim dalam dekapan ukhuwah. :)
6. Novel Anak Semua Bangsa "tetralogi Buru" karya - Pramodya Ananta Toer-. Kalau karya-karya opa Pram jangan ditanya lagi deh, benar-benar sang inspirasi dalam menulis..! Saya menyebut manusia satu ini "mahkluk pena", dr dia banyak lahir penulis2 hebat.
7. Buku "7 Keajaiban Rezeki" karya Ippho Santoso. Saya merasa paling beruntung membaca buku ini, seumur hidup membaca buku, baru buku ini yang langsung merubah pandangan saya dalam hitungan detik tentang rezeki. "BUKU INI WAJIB DIBACA SIAPA SAJA". Saya yakin anda tidak menyesal membeli dan membaca buku ini.
8. Kumpulan2 Cerpen dari "Kurnia Effendi" salah satu master diksi Indonesia. Saya banyak belajar bertutur dari manusia pendongeng satu ini. Hehehe.
9. Semua karya Fahd Jibran, A Cat In My Eyes, Curhat Setan, dll. Walaupun buku2nya biasa saja, tapi dari Fahd lah saya banyak belajar berimajinasi. Saya menyebut manusia satu ini "sang provokator". Sangat pandai memancing nalar imajinasi dari batok kepala pembacanya termasuk saya untuk berkhayal tingkat tinggi. Hahahaha..!! Fahd ini mirip Dee "Dewi Lesatri" dengan karya2 imajinasinya. Top dah. :)
10. Buku motivasi "Piano Di Tepi Pantai". Buku pertama yang berhasil memotivasi saya untuk menaklukan Jakarta. Saya dengar-dengar buku ini sudah limited edition, susah dapatnya di toko buku. :)
11. Buku "LA TAHZAN". Semua orang mungkin pernah membaca buku ini.. Luar biasa motivasi2 Islamnya.
Selain 11 buku diatas, sebenarnya masih banyak buku yang secara tidak langsung memberi inspirasi pada saya, tapi lupa judul-judulnya. Hehehe! Ada banyak buku yg inspiring dilemari buku saya, tp 11 judul diatas sudah mewakili yg lain. Hehehe. :)
Sedangkan untuk FILM yang menginspirasi. Jujur, saya kurang terinspirasi dari menonton film, walaupun menonton film termasuk hobby saya. Hehehe.
Menonton buat saya hanya sekedar merefresh pikiran. Dan karena saya sukanya film2 perang klasik yg sebagian besar sdh saya baca bukunya. Hehehe...! Jadi pertanyaan ini saya lewatkan. Hahahaha! Afwan yah adek Ila Rizky. :D
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Alhamdulillah, akhirnya selesai juga PR aneh ini. Hahahaha! Sumpah, capek juga ngetik postingan ini. :D.
Hmmm, saya bingung euy mau dilanjutkan ke siapa PR ini? Hehehe..! Sepertinya sudah banyak yg kebagian. Jadi dengan sangat terpaksa dan peraturan sepihak dari saya, PR ini tidak saya lanjutkan lagi! Kasihan anak orang, capek2 mengerjakan PR anak SD. Hahahahaha...!!!
AKHIR KATA
"SELAMAT BERKARYA BLOGGER INDONESIA".
"SELAMAT BERKARYA BLOGGER INDONESIA".