RPP Menyelesaikan Operasi Hitung Campuran Bil. Cacah

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SD Negeri Pengawu


Muatan Terpadu : Matematika
Kelas / Semester : 6 / Ganjil
Pelajaran : Operasi Hitung Campuran
Sub Pelajaran : Soal Cerita Operasi Hitung Campuran Bilangan Cacah
Pertemuan :6
Alokasi waktu : 90 menit

A. KOMPETENSI INTI (KI)


K1 : Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, santun, peduli, dan percaya
K2 : diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan tetangganya serta cinta
tanah air.
Memahami pengetahuan faktual dan konseptual dengan cara mengamati,
mengajukan pertanyaan berkenaan dengan dan mencoba berdasarkan rasa
K3 :
ingintahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-
benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah dan tempat bermain.
Menyajikan pengetahuan faktual dan konseptual dalam bahasa yang jelas,
sistematis, logis dan kritis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang
K4 :
mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak
beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI


Kompetensi Dasar Indikator
3.3. Menjelaskan dan melakukan 3.3.3. Mengetahui operasi hitung campuran
operasi hitung campuran yang bilangan cacah
melibatkan bilangan cacah,
pecahan dan/atau desimal dalam
berbagai bentuk sesuai urutan
operasi
4.3.3. Menyelesaikan operasi hitung campuran
bilangan cacah
4.3. Menyelesaikan masalah yang
berkaitan operasi hitung campuran
yang melibatkan bilangan cacah,
pecahan dan/atau desimal dalam
berbagai bentuk sesuai urutan
operasi

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Siswa mampu memahami masalah sehari-hari yang melibatkan operasi hitung campuran
bilangan cacah.
2. Siswa mampu menjelaskan masalah sehari-hari yang melibatkan operasi hitung campuran
bilangan cacah.
3. Siswa mampu memecahkan/ menghitung masalah sehari-hari yang melibatkan operasi hitung
campuran bilangan cacah.
4. Siswa mampu mengidentifikasi masalah sehari-hari yang melibatkan operasi hitung campuran
bilangan cacah.
5. Siswa mampu menyelesaikan masalah sehari-hari yang melibatkan operasi hitung campuran
bilangan cacah.

D. STRATEGI PEMBELAJARAN
Pendekatan Pembelajaran : Scientific
Model Pembelajaran : Contextual Teaching and Learning (CTL)
Metode Pembelajaran : Ceramah , Tanya Jawab, Tutor sebaya, Penugasan
E. LANGKAH- LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Kegiatan 1. Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa 10
Pendahuluan untuk memulai pembelajaran, memeriksa kehadiran peserta menit
didik. (Religius dan Sikap disiplin)
2. Pembiasaan Menghafal Perkalian (Kegiatan Literasi)
3. Mengaitkan materi pembelajaran yang akan dilakukan dengan
pengalaman peserta didik terhadap materi sebelumnya,
mengingatkan kembali materi dengan bertanya.
4. Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari cara
menyelesaikan masalah sehari-hari yang melibatkan operasi
hitung campuran bilangan cacah.
Kegiatan Mengamati 65
Inti 1. Siswa mencermati operasi hitung campuran bilangan cacah. menit
2. Guru Menjelaskan cara menyelesaikan masalah sehari-hari
yang melibatkan operasi hitung campuran bilangan cacah.
(Communication)
Menanya
1. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya
tentang materi yang disampaikan.
2. Siswa menanyakan penjelasan guru yang belum di pahami
tentang pengurangan dan penjumlahan bilangan cacah.
3. Guru menjelasakan pertanyaan siswa. (Communication)
Menalar
1. Siswa mencoba berdiskusi dengan temannya tentang operasi
hitung campuran bilangan cacah. (Critical Thinking,
Collaboration)
2. Guru menunjuk beberapa siswa untuk maju dan menjelaskan
hasil diskusi tentang operasi hitung campuran bilangan cacah
dengan bimbingan guru.
3. Guru memberikan pembenaran dan masukan apabila terdapat
kesalahan atau kekurangan pada siswa. (Communication)
4. Guru menyatakan bahwa siswa telah paham tentang operasi
hitung campuran bilangan cacah.
Mencoba
1. Guru memberikan soal latihan pecahan biasa kepada siswa.
(Mandiri, Critical Thinking and Problem Formulation)
2. Guru meminta siswa untuk mengerjakan soal latihan tersebut
secara individu. (Mandiri)
3. Guru menunjuk beberapa siswa untuk menuliskan hasil
pekerjaanya didepan kelas secara bergantian
Mengkomunikasikan
1. Siswa mempresentasikan secara lisan kepada teman-temanya
tentang operasi hitung campuran bilangan cacah.
2. Siswa menyampaikan manfaat belajar operasi hitung campuran
bilangan cacah yang dilakakuan secara lisan di depan teman dan
guru. (Communication)
Kegiatan 1. Peserta Didik : 15
Penutup Membuat rangkuman/simpulan pelajaran.tentang point-point penting menit
yang muncul dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.
2. Guru :
 Memeriksa pekerjaan peserta didik yang selesai dan diberi
paraf serta diberi nomor urut peringkat, memberikan
penghargaan pada kelompok yang memiliki kinerja dan kerja
sama yang baik dalam kegiatan pembelajaran.
 Memberikan tugas kepada peserta didik (PR), dan
mengingatkan peserta didik untuk mempelajari materi yang
akan dibahas dipertemuan berikutnya.
3. Salam dan doa penutup dipimpin oleh salah satu siswa (Religius)
F. MATERI
Soal cerita operasi hitung campuran bilangan cacah

G. SUMBER BELAJAR
a. Buku Asesmen Pembelajaran Matematika, Bogor: Yudistira, 2021.
b. LKPD Matematika, Batam: Meriana Tamba, S.Pd,2022.
(akses : https://fliphtml5.com/mtvtw/brkp/basic )
c. Kumpulan soal cerita operasi hitung campuran bilangan cacah
(akses : https://kependidikan.com/soal-cerita-operasi-hitung-campuran/ )

H. MEDIA DAN ALAT PEMBELAJARAN


a. Media Ajar kelas 6 SD Negeri Pengawu
b. Laptop
c. LCD
d. Internet

I. PENILAIAN (ASESMEN)

 Aspek penilaian mencakup :


a. Penilaian Pengetahuan
1) Teknik penilaian : Tes tertulis
2) Alat tes : Lembar penilaian
3) Perangkat penilaian : soal latihan/ tes tertulis

b. Penilaian Keterampilan
1) Teknik penilaian : Hasil karya/ hasil pembelajaran
2) Alat tes : Lembar penilaian
3) Perangkat penilaian : LKPD

 Rencana tidak lanjut :


Reward dan Pengayaan
1) Anak dengan nilai diatas 60 akan mendapat reward
2) Anak dengan nilai 60 atau lebih rendah akan mengikuti pengayaan
Bahan ajar pengayaan : Mengerjakan kembali soal tertulis dengan tingkat kesukaran yang
berbeda dan akan di beri motivasi dan bimbingan khusus

Mengetahui, Palu, 20 September 2023


Kepala Sekolah Guru Kelas VI

Nirwana Novitasary, M.Pd Cinditya Septiani Galib, S.Pd


NIP. 19751225 199808 2 001 NI PPPK. 19960926 202221 2 008
Lampiran
Butir soal latihan:

1. Siti membeli 2 pensil, 3 buku tulis, 1 penghapus, dan 1 penggaris. Jika harga 1 pensil
Rp1.500,00. Harga 1 buku Rp1.000,00 lebih mahal dari harga pensil. Harga 1 penghapus
Rp1.000,00. Harga 1 penggaris sama dengan 1 buku. Siti membayar dengan 2 lembar uang
sepuluh ribu, maka uang pengembaliannya adalah ….

2. Ratna membeli 4 pensil, 2 pulpen, 2 penghapus, 2 penggaris, dan beberapa buku tulis. Harga
setiap pensil Rp2.000,00, pulpen Rp3.000,00, penghapus Rp2.000,00 lebih murah dari pulpen.
Harga penggaris Rp1.000,00 lebih mahal dari pensil dan harga setiap buku tulis Rp2.000,00.
Ratna membayar dengan dua lembar uang dua puluh ribuan dan mendapat pengembalian
Rp4.000,00. Banyak buku tulis yang dibeli Ratna adalah ….

3. Dita mempunyai pensil sebanyak 12 kotak. Setiap kotak berisi 36 pensil. Pada hari ulang
tahunnya, ia membagikan semua pensilnya sama banyak kepada 9 temannya. Berapa banyak
pensil yang diterima masing-masing temannya?

4. Bu Ayu mempunyai persediaan bukun tulis 162 buku. Ia membeli lagi 15 ikat buku tulis, setiap
ikat berisi 18 buku tulis. Buku tersebut dibagikan kepada 27 anak panti asuhan, maka setiap anak
memperoleh?

5. Bu Badri membeli gula pasir 6 kg, beras 25 kg dan telur 4 kg. Harga setiap 1 kg gula pasir Rp.
12.600,00; beras Rp.8.200; telur Rp. 18.500,00. Bu badri membayar dengan 4 lembar uang
seratus ribuan. Bu Badri menerima uang kembalian sebanyak ...

Anda mungkin juga menyukai