Pasar Konsumen Dan Perilaku Pembeli

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 8

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Penyusunan makalah dengan judul “Pasar konsumen dan perilaku pembeli” ini lebih
didasari oleh pembahasan mengenai teori-teori pemasaran terlebih lagi pengumpulan informasi
dan pengukuran permintaan merupakan bagian dari strategi pemasaran yang sedang dipelajari.
Karena ruang lingkup marketing/pemasaran tidak hanya tentang produk dan penjualannya maka
kita perlu melakukan pembahsan tentang bagiang – bagian yang disentuh dalam marketing itu
sendiri terutama tentang informasi dan permintaan pasar.

Pada era globalisasi ini pemasaran tidak lebih merupakan perang informasi dari pihak satu ke
pihak lainnya dengan tujuan penjualan. Lingkungan pemasaran cepat sekali berubah dengan
adanya perubahan-perubahan ini maka kebutuhan akan informasi pemasaran yang tepat akan
sangat dibutuhkan.

B. Rumusan Masalah
 Apa itu Pasar Konsumen dan Perilaku Pembeli ?
 Apa yang dimaksud dengan Model Perilaku Pembeli (Konsumen) ?
 Faktor-faktor Apa saja yang mempengaruhi Perilaku Pembeli ?
 Apa saja Tipe-tipe Perilaku Pembeli ?
 Bagaimana Proses Pengambilan Keputusan Pembeli ?
 Apa saja Tahap-tahap Proses Pengambilan Keputusan ?

C. Tujuan
 Untuk mengetahui apa itu Pasar Konsumen dan Perilaku Pembeli
 Untuk mengetahui apa itu Model Perilaku Pembeli
 Untuk mengetaihui Faktor-faktor yang mempengaruhi Perilaku Pembeli
 Untuk mengetahui Tipe-tipe Perilaku Pembeli
 Untuk mengetahui Proses Pengambilan Keputusan Pembeli
 Untuk mengetahui Tahap-tahap Proses Pengambilan Keputusan
BAB II

PEMBAHASAN

A. Pengertian Pasar Konsumen dan Perilaku Pembeli (Konsumen)

Pasar konsumen adalah pasar yang dimana pembelinya adalah individual yang membeli
produk untuk digunakan atau disewakan. Rangsangan pemasaran dan lingkungan mulai
memasuki kesadaran pembeli. Tujuan pemasaran adalah memenuhi dan memuaskan kebutuhan
serta keinginan pelanggan sasaran. Bidang ilmu perilaku konsumen memepelajari bagaimana
individu, kelompok, dan organisasi memilih, membeli, memakai, serta memanfaatkan barang,
jasa, gagasan, atau pengalaman dalam rangka memuaskan kebutuhan dan hasrat mereka.

Perilaku konsumen merupakan tindakan-tindakan individu yang melibatkan pembelian


penggunaan barang dan jasa termasuk proses pengambilan keputusan yang mendahului dan
menentukan tindakan-tindakan tersebut sebagai pengalaman dengan produk, pelayanan dari
sumber lainnya.

Memahami prilaku konsumen dan mengenal pelanggan tidak pernah sesederhana.


Pelanggan mungkin menyatakan kebutuhan dan keinginan mereka namun bertindak sebaliknya.
Pelanggan mungkin tidak memahami motivasi mereka yang lebih dalam. Pelanggan mungkin
menanggapi pengaruh yang mengubah pikiran mereka pada menit – menit terakhir perusahaan
kecil seperti sky is the ltd yang merupakan perusahaan yang pertama di Israel dan perusahaan
raksasa seperti whirpool corporation, tetap mendapat laba dari memahami bagaimana dan
mengapa pelanggan memebeli. Tidak adanya pemahaman terhadap motivasi kebutuhan dan
kesukaan/prefensi pelanggan anda jelas bias merusak pada tahap selanjutnya. Mempelajari
konsumen akan memberikan petunjuk bagi pengembanagan produk baru, keistimewaan produk,
harga, saluran pemasaran, pesan iklan dan elemen baru pemasaran lainnya.

B. Model Perilaku Konsumen

Titik untuk memahami perilaku adalah model rangsangan dan tanggapan. Rangsangan
pemasaran dan lingkungan mulai memasuki kesadaran pembeli. Karakteristik pembeli dan
proses pengambilan keputusan menimbulkan keputusan pembeli tertentu. Tugas pemasaran
adalah memahami apa yang terjadi dalam kesadaran pembeli dari adanya rangsangan dari luar
hingga munculnya keputusan pembelian pembeli.

C. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Perilaku Konsumen

Prilaku pemebelian konsumen dipengaruhi oleh faktor budaya, social, pribadi, dan pisikologis.

Faktor-faktor Budaya

 Budaya : Serangkaian nilai, persepsi, keinginan, dan perilaku dasar yang dipelajari oleh
anggota masyarakat dari keluarga dan instansi penting lain.
 Sub-budaya : kelompok orang yang memiliki sistem nilai yang sama berdasarkan
pengalaman dan situasi kehidupan yang serupa.
 Kelas Sosial : Pembagian kelompok masyarakat yang relatif permanen dan relatif teratur
dimana anggota memiliki nilai, minat dan perilaku yang serupa.

Faktor-faktor Sosial.

 Kelompok acuan: Dua atau lebih sekelompok orang yang berinteraksi untuk memenuhi
tujuan individu atau tujuan bersama.
 Keluarga. Keluarga: Merupakan organisasi pembelian konsumen yang paling penting
dalam masyarakat, dan ia telah menjadi objek penelitian yang luas.
 Peran Dan Status: Peran meliputi kegiatan yang diharapkan akan dilakukan oleh
seseorang. Sedangkan status adalah kedudukan seseorang di masyarakat. Masing-masing
peran menghasilkan status. Pemasar menyadari potensi simbol status dari produk dan
merek.

Faktor-faktor Pribadi

 Usia dan tahap siklus hidup: Konsumsi dibentuk oleh siklus hidup keluarga. Orang
dewasa mengalami perjalanan dan perubahan. Orang membeli barang dan jasa selama
hidupnya. Mereka makan makanan bayi selama bertahun-tahun awal hidupnya, banyak
ragam makanan selama bertahun-tahun pertumbuhan dan kedewasaan, serta diet khusus
selama bertahun-tahun. Berikutnya selera orang terhadap pakaian, perabot, rekreasi juga
berhubungan dengan usia.
 Pekerjaan dan lingkungan ekonomi: Pekerjaan seseorang juga mempengaruhi pola
konsumsinya, pekerja kerah biru akan membeli pakaian kerja, sepatu kerja dan kotak
makan siang. Pemasar berusaha mengidentifikasi kelompok profesi yang memilki minat
diatas rata-rata atas produk dan jasa mereka. Pilihan produk sangat dipengaruhi oleh
keadaan ekonomi seseorang.
 Gaya hidup: Gaya hidup adalah pola hidup seseorang di dunia yang terungkap pada
aktivitas, minat, dan opininya. Gaya hidup menggambarkan “keseluruhan diri seseorang”
yang berinteraksi dengan lingkungannya. Para pemasar mencari hubungan antara produk
mereka dan kelompok gaya hidup. Contohnya, perusahaan penghasil komputer mungkin
mendapatkan bahwa sebagian besar pembeli computer berorientasi pada pencapaian
prestasi. Dengan demikian, para pemasar dapat dengan lebih jelas mengarakan merknya
ke gaya hidup orang yang berprestasi.

Faktor-faktor Psikologis

 Motivasi: Kebutuhan yang mendorong seseorang secara kuat mencari kepuasan atas
kebutuhan tersebut.
 Persepsi: Proses menyeleksi, mengatur, dan menginterpretasikan informasi guna
membentuk gambaran yang berarti tentang dunia.
 Pembelajaran: Perubahan perilaku seseorang karena pengalaman.
 Keyakinan dan Sikap: Keyakinan = pemikiran deskriptif yang dipertahankan seseorang
mengenai sesuatu. Sikap merupakan evaluasi, perasaan dan kecenderungan yang
konsisten atas suka atau tidak seseorang terhadap suatu obyek atau ide.
D. Tipe Perilaku Pembelian Konsumen

 Perilaku Pembelian Kompleks

Perilaku pembelian konsumen dalam situasi yang bercirikan adanya keterlibatan


konsumen yang sangat tinggi dalam membeli dan adanya persepsi yang signifikan
mengenai perbedaan diantara merek.

 Perilaku Pembelian Pengurangan Disonansi.

Perilaku pembelian dalam situasi dimana pembeli mempunyai keterlibatan yang tinggi
tetapi melihat hanya sedikit perbedaan antar merek.

 Perilaku Pembelian Kebiasaan

Suatu situasi dimana konsumen mempunyai keterlibatan rendah dan perbedaan yang
tidak jauh antar merek.

 Perilaku Pembelian Pencarian Variasi.

Perilaku pembelian konsumen dalam situasi dimana konsumen mempunyai tingkat


keterlibatan yang rendah tetapi mempersepsikan adanya perbedaan merek yang
signifikan.

E. Proses Pengambilan Keputusan

 Pengenalan Kebutuhan, Tahap dimana konsumen mengenali permasalahan atau


kebutuhan.
 Pencarian Informasi, tahap dimana konsumen tergerak untuk mencari informasi
tambahan, konsumen mungkin sekedar meningkatkan perhatian atau mungkin pula
mencari informasi secara aktif.
 Pengevaluasi Alternatif, Tahap dimana konsumen mengunakan informasi untuk
mengevaluasi berbagai merek alternatif di dalam serangkaian pilihan.
 Keputusan Pembelian, Tahap dimana konsumen secara actual melakukan pembelian
produk.
 Perilaku Setelah Pembelian, Tahap dinama konsumen melakukan tindakan lebih lanjut
setelah pembelian berdasarkan pada keputusan atau ketidakpuasan mereka.

A. Tahap-tahap Proses Pengambilan Keputusan

 Kesadaran. Konsumen tahu akan produk baru tetapi kekurangan informasi tentangnya.
 Ketertarikan, Konsumen mencari informasi tentang produk baru tersebut.
 Pengevaluasian. Konsumen mempertimbang kan apakah mencoba produk baru adalah
masuk akal.
 Percobaan. Konsumen mencoba produk dalam skala yang kecil untuk meningkakan
perkiraan besarnya nilai produk tersebut.
 Pengadopsian. Konsumen menentukan apakah akan menjadi pemakai tetap atau tidak
dari produk baru tersebut.
BAB III

PENUTUP

Kesimpulan

Pasar Konsumen adalah kelompok individual (perorangan maupun rumah tangga) yang
membeli dan mengkonsumsi barang atau jasa untuk kepentingan pribadi maupun keluarganya,
tidak untuk maksud lain. Model perilaku pasar konsumen digambarkan dalam bentuk skema
stimulus-respons model, yang menjelaskan mengenai karakteristik pembeli mempengaruhi
bagaimana dia mempersepsikan dan bereaksi terhadap rangsangan serta proses pengambilan
keputusan pembelian itu sendiri mempengaruhi perilaku pembeli.

Adapun karakterisitik yang mempengaruhi perilaku konsumen yaitu factor budaya,


sosial, pribadi, dan psikologis. Didalam pembelian suatu produk, terdapat suatu proses
pengambilan keputusan yang biasa dihadapi oleh konsumen, meliputi pengenalan kebutuhan,
kebutuhan informasi, evaluasi alternative, pengambilan keputusan, dan perilaku lanjut.

Setelah membeli produk konsumen akan merasa puas atau tidak puas. Tugas pemasar
adalah memantau kepuasan pascapembelian, tindakan pascapembelian, dan pemakaian produk
pascapembelian.
DAFTAR PUSTAKA

https://muhammadtasnimaccountant.wordpress.com/2016/08/21/ manajemen-pemasaran-
menganalisis-pasar-konsumen-dan-perilaku-pembeli/

http://ahmadpuriteknik.blogspot.com/2012/12/ pasar-konsumen-dan-perilaku.html

Kotler,Philips,2000,Manajemen Pemasaran 1 Edisi Millennium, Northwestern University,


Indeks, Jakarta.

Budiarto,Teguh, 1993, Dasar Pemasaran, Universitas Gunadarma, Jakarta.

http://cawank.blogspot.co.id/2011/10/menganalisis-pasar-konsumen-dan.html (19/04/2016)

Anda mungkin juga menyukai