Lompat ke isi

Wikipedia:Arsip halaman utama/2022/06/29

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Artikel pilihan

Dalimend merupakan seorang perwira menengah Tentara Nasional Indonesia Angkatan Udara (TNI-AU) dan politikus dari Indonesia. Ia menjabat sebagai Bupati Nias dari tahun 1975 hingga 1981. Dalimend menjabat sebagai Bupati Nias sejak Oktober 1975 setelah mengakhiri penugasan di ABRI sebagai Kepala Biro Perbekalan ABRI. Selama masa jabatannya, Dalimend merumuskan Panca Program Nias sebagai pola induk pembangunan Nias dan memprakarsai perekrutan sarjana ke dalam birokrasi pemerintah daerah Nias dan penempatan mereka ke dalam posisi strategis di birokrasi Kabupaten Nias. Dalam hal pembangunan, Dalimend mengubah kondisi fisik dan tata letak bangunan di Gunungsitoli, ibu kota Nias, dan melakukan perbaikan serta penambahan ruas-ruas jalan yang sudah tidak dapat dilalui lagi di Nias. Pembangunan-pembangunan tersebut membuka isolasi dan memodernisasi Nias. Dalimend juga berhasil membangun bandar udara pertama di Nias, yakni Bandar Udara Binaka, pada tahun 1977. (Selengkapnya...)

Artikel pilihan sebelumnya: Piagam JakartaLisa del GiocondoThích Quảng Đức

Peristiwa terkini

PenyakitVirusKronologiMenurut lokasiVaksinKematianPortal
Wikipedia tidak memberikan nasihat medis.
Saluran siaga Covid-19 Indonesia adalah 119 psw 9 / 021-5210411 / 081212123119


Tahukah Anda

Tantangan kolaborasi

Hari ini dalam sejarah

29 Juni: Hari Raya Santo Petrus dan Paulus (Kristen; kalender Gregorian); Hari Angkatan Bersenjata di Britania Raya (2013)

Tanggal lain: 28 Juni 29 Juni 30 Juni

Hari ini tanggal 29 Juni 2022 (UTC) – Muat ulang

Gambar pilihan

Sejumlah penari menampilkan tarian Beksan Jebeng di Bangsal Srimanganti, kompleks Keraton Yogyakarta
Sejumlah penari menampilkan tarian Beksan Jebeng di Bangsal Srimanganti, kompleks Keraton Yogyakarta
(ukuran asli: 6.000 × 4.000 piksel, 10,54 MB)

Oleh: Danangfirmanto
Lisensi: CC BY-SA 4.0