Die Brücke
Die Brucke adalah sebuah kelompok ekspresionis yang didirikan pada tahun 1905 di Dreseden.[1] Kelompok ini didirikan oleh empat orang, yaitu Ernst Ludwig Kirchner, Erich Heckel, Karl Schmidt-Rottluff dan Max Pechstein.[1] Nama Brucke (jembatan) digunakan untuk mencerminkan semangat para seniman muda dalam menyeberang ke masa depan yang baru.[2] Anggota yang tergabung dalam Die Brucke bekerja bersama-sama sampai tahun 1913.[2] Setelah itu, mereka berkarier sendiri-sendiri.[2] Die Bruce terinspirasi dari karya F. Nietzche (1844-1900), Thus Spoke Zarathustra (1882) yang menggambarkan manusia sebagai sebuah jembatan.[1] Anggota Die Brucke percaya bahwa sumber inspirasi adalah naluri dan dorongan manusia serta terkait dengan kebutuhan dan kondisi yang tidak terikat pada aturan-aturan masyarakat.[1] Inilah yang disebut seni primitif.[1] Anggota Die Brucke ingin mencapai tingkat kebebasan dalam membuat karyanya.[1] Karya-karya mereka menggambarkan adegan-adegan dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Bohemian, seperti gambar model telanjang, liburan di danau, keramaian di jalan perkotaan dan kunjungan ke klub malam.[2]
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b c d e f "The Bridge to Utopia: die Brücke's Wild Expressionism". Diakses tanggal 15 Juni 2014.[pranala nonaktif permanen]
- ^ a b c d "BrückeBack to all Styles". Diakses tanggal 15 Juni 2014.