Laporan Pkl Rindi

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 20

LAPORAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)


DI ANUGRAH COMPUTER.
PERTIGAAN MAGANGAN, Jl. RAYA PETAMBAKAN, EMPAT, RAKITAN,
MADUKARA, BANJARNEGARA, CENTRAL JAVA 53482.
KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN.
SMKS MA’ARIF 01 KARANGKOBAR
TAHUN AJARAN 2024/2025.
Disusun Untuk Memenuhi Persyaratan Mengikuti Ujian Nasional (UN)
TAHUN AJARAN 2023/2024

Disusun oleh:
Nama :DEWI RINDIYANI
NIS : 1463
Kelas : XII TKJ
Program Keahlian : Teknik Komputer dan Informatika
Bidang Keahlian : Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kompetensi Keahlian : Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN PEMERINTAH PROVINSI JAWA


TENGAH
SMKS MA’ARIF 01 KARANGKOBAR
Jl. K.H Hasyim Asy’ari Leksana Karangkobar Banjarnegara 53453 Telp. (0286) 5988 005 2023
LEMBAR PENGESAHAN
PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
DI ANUGRAH COMPUTER
KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN
SMKS MA’ARIF 01 KARANGKOBAR
TAHUN PELAJARAN 2024/2025.

Laporan Kegiatan PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL) DI ANUGRAH COMPUTER


Yang disusun oleh :
Nama : DEWI RINDIYANI
NIS : 1463
Program Keahlian : Teknik Komputer dan Informatika
Bidang Keahlian : Teknologi Informasi dan Komunikasi
Kompetensi Keahlian : Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi
Judul : INSTAL WINDOWS 10
Telah diteliti dan disahkan pada :
Hari :.............................................
Tanggal :.............................................

Pimpinan Instalasi Perusahaan Pembimbing / Ka Prodi


Teknik Komputer dan Jaringan

PUJI ROKHMAN SITI FATIMAH S, kom

Mengetahui,
Kepala Sekolah SMK MA’ARIF NU 01 KARANGKOBAR

RESTU MARTANTO A.M.Pd.S.T


MOTTO

Kita semua pernah salah langkah, pernah salah ambil keputusan, pernah salah respon
keadaan, mungkin karena kita belum faham, jangan pernah berhenti belajar di setiap
momennya, “a problem is chance for you to do best”

“Orang lain ngga pernah tau gimana susahnya kita untuk sembuh, ngga perlu tau gimana
caranya kita untuk tumbuh, kamu boleh terlihat kuat di depan banyak manusia tapi ingat
kamu ngga harus terlihat kuat juga di depan diri sendiri, jika orang lain meremehkanmu
setidaknya diri sendiri jangan ikut-ikutan menginjaknya”

HALAMAN PERSEMBAHAN

Laporan PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL) ini, penulis mempersembahkan


Kepada:
1. Terima kasih kepada Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW. Atas taufik dan
hidayah-Nya penulis masih diberi kesehatan sehingga dapat menyelesaikan Laporan
PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL) ini.
2. Tak lupa juga kepada kedua orang tua yang telah menyayangi penulis dari kecil,
merawat penulis dan selalu memberi dukungan sampai saat ini.
3. Untuk teman – teman kelas XII TKJ yang telah membantu dan saling mendukung
untuk bersama-sama maju menggapai tujuan.
4. Bapak dan Ibu Guru yang telah memberikan banyak ilmu, semangat, motivasi dan
Pengetahuan untuk menjadikan penulis orang yang lebih berguna di kehidupan
Masyarakat, Agama, Nusa dan Bangsa.
5. Kepada Bapak Puji Rakhman beserta jajarannya yang telah memberikan ilmu dan
pembelajaran yang sangat berarti bagi penulis.
6. Dan seluruh oknum yang terlibat dalam pembuatan laporan ini yang tidak bisa penulis
sebut satu persatu.

KATA PENGANTAR

Pertama-tama penulis panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, atas segala Rahmat
dan karunia-Nya sehingga bisa Menyusun dan menyelesaikan laporan ini tepat waktu.
Shalawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW beserta
keluarga dan para sahabatnya hingga akhir zaman.
Laporan PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL) ini dapat disusun dengan baik berkat
bantuan dari pihak-pihak yang telah memberikan bimbingan dan dukungan sebagai bahan
masukan untuk penulis. Untuk itu pada kesempatan ini penulis mengucapkan terimakasih
kepada :
1. Restu Martanto, A.M.Pd,St selaku Kepala SMK Ma’arif 01 Karangkobar,
2. Siti Fatimah, S.kom selaku Kepala Prodi TKJ SMK Ma’arif 01 Karangkobar,
3. Soimul Fitriyanti selaku Wali Kelas XII TKJ SMK Ma’arif 01 Karangkobar,
4. Puji Rokhman Selaku pembimbing instansi perusahaan ANUGRAH COMPUTER
beserta jajarannya,
5. Kepada kedua orang tua terimakasih atas dukungannya, teman-teman yang selalu
mendukung untuk tidak menyerah.
6. Dan juga Bapak dan Ibu guru yang telah memberikan ilmu, semangat dan motivasi untuk
menjadi orang yang lebih berguna di kehidupan masyarakat.
Penulis menyadari bahwa masih banyak kekurangan dan kekeliruan dalam penulisan
laporan ini, Untuk itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dari
pembaca, Akhir kata penulis mengucapkan terimakasih atas segala dukungan dan bantuan
sehingga laporan ini dapat tersusun dengan baik.

Karangkobar, 2024
Penulis

DEWI RINDIYANI

DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL ....................................................................................... i
LEMBAR PENGESAHAN ............................................................................. ii
MOTTO ............................................................................................................ iii
HALAMAN PERSEMBAHAN ...................................................................... iv
KATA PENGANTAR ........................................................................................ v
DAFTAR ISI .................................................................................................... vi
BAB I PENDAHULUAN ............................................................................... 1
A. Latar Belakang praktik kerja lapangan................................................... 1
B. Tujuan Pelaksanaan praktik kerja lapangan............................................ 1
C. Manfaat praktik kerja lapangan............................................................... 2
BAB II URAIAN UMUM ............................................................................... 4
A. Kajian Teori............................................................................................ 4
B. Visi dan Misi...........................................................................................
C. Uraian Kegiatan .................................................................................... . 4
D. Struktur Lembaga Perusahaan ................................................................ 4
BAB III URAIAN KHUSUS ........................................................................... 5
A. Gambaran Umum Perusahaan /Inatansi
1.1 Sejarah Perusahaan
1.2 Visi Misi
1.3 Struktur Organisasi Perusahaan
B. Uraian Kerja
C. Jadwal Kegiatan
D. Temuan Study
BAB IV PENUTUP ........................................................................................ 21
A. Kesimpulan .......................................................................................... 21
B. Saran ..................................................................................................... 21
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN-LAMPIRAN
DOKUMENTASI

DAFTAR GAMBAR
BAB I
PENDAHULU

A. Latar Belakang Praktik Kerja Lapangan (PKL)


Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah suatu bentuk penyelenggaraan dari
sekolah yang memadukan secara sistematik dan sinkron antara program pendidikan di
sekolah dan program perusahaan yang diperoleh melalui kegiatan bekerja langsung di
dunia kerja untuk mencapai suatu tingkat keahlian profesional.
Dimana keahlian profesional tersebut hanya dapat dibentuk melalui tiga unsur
utama yaitu ilmu pengetahuan, teknik dan kiat. Ilmu pengetahuan dan teknik dapat
dipelajari dan dikuasai kapan dan dimana saja kita berada, sedangkan kita tidak dapat
diajarkan tetapi dapat dikuasai melalui proses mengerjakan langsung pekerjaan pada
bidang profesi itu sendiri. Pendidikan Sistem Ganda dilaksanakan untuk memenuhi
kebutuhan tenaga kerja yang profesional dibidangnya. Melalui Pendidikan Sistem
Ganda diharapkan dapat menciptakan tenaga kerja yang profesional tersebut.
Dimana para siswa yang melaksanakan Pendidikan tersebut diharapkan dapat
menerapkan ilmu yang didapat dan sekaligus mempelajari dunia industri. Tanpa
diadakannya Pendidikan Sistem Ganda ini kita tidak dapat langsung terjun ke dunia
industri karena kita belum mengetahui situasi dan kondisi lingkungan kerja.

B. Tujuan Praktik Kerja Lapangan (PKL)


Tujuan Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah sebagai berikut :
1. Diharapkan dapat menambah wawasan dan pengetahuan yang berharga, dan
memperoleh masukan serta umpan balik guna memperbaiki dan mengembangkan
kesesuaian pendidikan dan kenyataan yang ada di lapangan;
2. Meningkatkan pengetahuan siswa pada aspek-aspek usaha yang profesional dalam
lapangan kerja antara lain struktur organisasi, jenjang karir dan teknik;
3. Untuk mencapai Visi dan Misi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Karya Nasional;
4. Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki keahlian profesional yaitu tenaga kerja
yang memiliki tingkat pengetahuan, keterampilan dan etos kerja yang sesuai dengan
tuntutan lapangan kerja.
C. Manfaat Praktik Kerja Lapangan (PKL)
1. Manfaat Bagi Siswa
a. Menghasilkan sumber daya manusia yang memiliki keahlian profesional, dengan
keterampilan, pengetahuan, serta etos kerja yang sesuai dengan tuntutan zaman;
b. Menambah keterampilan, pengetahuan, gagasan-gagasan seputar dunia usaha serta
industri yang profesional dan handal;
c. Menjalin kerja sama yang baik antara sekolah dan perusahaan terkait;
d. Membentuk pola pikir bagi siswa-siswi agar terkontruktif;
e. Mengenalkan siswa-siswi pada pekerjaan lapangan didunia industri;
f. Meningkatkan efisien waktu dan tenaga dalam mendidik dan melatih tenaga kerja
yang berkualitas;
g. Mempersiapkan sumber daya manusia berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan di
era teknologi informasi dan komunikasi;
h. Mengasah keterampilan yang di berikan sekolah menengah kejuruan (SMK);
i. Sebagai bentuk pengakuan dan penghargaan bahwa pengalaman kerja sebagai
bagian dari proses pendidikan;
j. Memberikan keuntungan pada pihak sekolah dan siswa-siswi itu sendiri;
k. Dapat mengenali suatu pekerjaan dilapangan sehingga setelah selesai Sekolah
Menengah Kejuruan (SMK) Ma’arif NU 01 Karangkobar dan terjun ke dunia kerja
sudah tidak asing lagi.

2. Manfaat bagi Sekolah


a. Meningkatkan citra sekolah;
b. Memberikan kontribusi dan tenaga kerja diperusahaan;
c. Meningkatkan popularitas dengan masyarakat;
d. Tujuan pendidikan untuk mendapat keahlian profesional lebih mudah dicapai;
e. Dapat menyesuaikan program pendidikan dengan kebutuhan lapangan kerja;
f. Meningkatkan hubungan sekolah dengan masyarakat.
BAB II
URAIAN KEGIATAN

A. Gambaran Umum Perusahaan/Instalasi


Anugrah Computer didirikan pada tahun 2010 sebelum didirikan Anugrah Computer
tahun 2010 telah berbisnis kayu terlebih dahulu tapi pada masa itu bisnis itu tidak
berjalan lancar (bangkrut). Selama mempunyai pengalaman kerja 3 tahun beliau telah
melihat prospek dunia IT di Banjarnegara sangat sedikit atau rendah dan beliaupun
mempunyai skill dalam dunia computer maka membuat usaha berbasis computer yang
tokonya diberi nama ANUGRAH COMPUTER, karena beliau diberi anugrah hidup
dengan skill-skill berbasi IT maka dinamakan Anugrah Komputer. Sejak bisnis itu
berjalan ekonomi beliau meningkat. Begitulah Sejarah singkat berdirinya Anugrah
Komputer
B. Visi dan Misi Perusahaan
C. Uraian Kegiatan
Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) ini dilaksanakan selama 4 bulan, yaitu
dari tanggal 2 Agustus sampai dengan 30 November 2024 yang dilaksanakan di
ANUGRAH COMPUTER. Pelaksanaan PKL dilakukan mulai hari Senin sampai
Jum’at, dan dibagi menjadi 2 shift yaitu:
 Shift Pagi dimulai pada pukul 08.00 s/d 12.00 WIB (Khusus hari Jum’at hanya
sampai pukul 11.45 WIB).
 Shift Siang dimulai pada pukul 13.00 s/d 17.00 WIB.
Adapun perincian kegiatan yang dilaksanakan selama melakukan PKL, yaitu sebagai
berikut:
a. Memperkenalan diri pada awal pertama masuk PKL.
b. Merakit PC sampai dengan install Aplikasi pada bulan Pertama dan Kedua.
c. Mikrotik pada bulan ke-Tiga dan Ke-4.
BAB III
URAIAN KHUSUS

A. Windows 10
Windows 10 merupakan sistem operasi komputer pribadi yang dikembangkan
oleh Microsoft sebagai bagian dari keluarga sistem operasi Windows NT.
Diperkenalkan pada tanggal 30 September 2014, dirilis pada 29 Juli 2015 dan pada
November 2015, Threshold 2 dari Windows 10 (v10.0.10586) dirilis ke publik.
Pertama diperkenalkan pada bulanApril 2014 pada Konferensi Build,
Windows 10 bertujuan untuk mengatasi kekurangan dalam antarmuka pengguna
pertama kali diperkenalkan oleh Windows 8 dengan menambahkan mekanik
tambahan yang dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengguna untuk
perangkat yang tidak ada layar sentuh (seperti komputer menja dan laptop), termasuk
kebangkitan menu mulai yang terlihat di Windows 7, sistem desktop maya, dan
kemampuan untuk menjalankan aplikasi Bursa Windows dalam jendela pada desktop
daripada modus layar sentuh.
A. Kelebihan Windows 10
 Dilengkapi dengan Teknologi Virtual Dekstop
Ini adalah satu keunggulan dari Windows 10, karena teknologi yang
satu ini belum dijumpai di sistem operasi lain. Virtual Dekstop dengan
tema dan tujuan yang berbeda.
 Start Menu yang Dinamis
Hingga saat ini keluhan seputar tombol start menu yang kurang efisien
di Windows 8 masih sering terdengar. Banyak pengguna Windows 7 yang
mengeluh karena Start Menu di Windows 8 sangat berbeda dengan versi
pendahulunya. Menanggapi keluhan dari penggunanya, Microsoft
membesut tombol Start Menu pada Windows 10 menjadi lebih dinamis
dan efesien.
 Tampilan Beberapa Aplikasi Dalam Satu Layar
Jika sebelumnya, pengguna harus menutup satu aplikasi modern yang
sedang dijalankan apabila pengguna ingin membuka aplikasi modern
lainnya, dengan Windows 10 pengguna tidak perlu melakukan hal
tersebut. Sistem operasi ini memungkinkan pengguna untuk membuka
beberapa aplikasi dalam satu layar tanpa perlu menutup aplikasi
sebelumnya. Jadi, Pengguna dapat memantau semua aplikasi secara lebih
cepat dan optimal.
 Penambahan Aplikasi Command
Satu lagi keunggulan dari Windows 10 adalah aplikasi command
(perintah) yang sangat bermanfaat. Dengan aplikasi ini, Pengguna bisa
melakukan interaksi dengan computer. Melalui aplikasi command,
Pengguna dapat menyelesaikan masalah masalah pada computer, seperti
ketika grafik user interface terserang virus. Aplikasi command dirancang
bagi pengguna yang ingin menjajahi computer secara online maupun
offline.
B. Kekurangan Windows 10
 Tidak Easy-To-Use
Setiap pengguna tentunya menginginkan sebuah sistem operasi yang
mudah digunakan. Akan tetapi hal, tersebut belum bisa pengguna temukan
di Wiindows 10. Microsoft mungkin ingin meranang sebuah sistem operasi
yang easy-to-use, tetapi alih-alih bisa digunakan oleh semua orang,
Windows 10 ini hanya mudah digunakan oleh orang-orang yang sudah
terbiasa mengunakan computer atau yang dikenal dengan computer
enthusiast atau computer expert
Jadi sistem oprasi ini kurang sesuai untuk pengguna awam. Hal ini
berbeda jauh dengan Windows 7 yang memiliki interface friendly dan
mudah digunakan oleh semua kalangan. Namun hal ini mungkin hanya
tinggal menunggu waktu saja hingga pengguna terbiasa menggunakannya.
 Windows 10 Belum Selesai
Sistem operasi ini belum benar-benar selesai. Dengan kata lain,
Windows 10 yang kini diluncurkan bukan versi Windows yang benar-
benar diinginkan oleh Microsoft. Masih banyak hal yang perlu diperbaiki
dan ditambahkan oleh Microsoft pada sistem operasi tersebut. Selain itu,
Windows 10 memiliki performa yang kurang optimal. Ini dikarenakan
Microsoft meluncurkan Windows 10 terkesan hanya untuk tes pasar saja.
Jadi, secara teknis sistem operasi ini memang belum benar-benar
sempurna.
 Tidak Dirancang Untuk Keperluan Sehari-hari
Kekurangan Windows 10 kembali ke poin pertama dan kedua, versi
Windows 10 yang beredar saat ini nampaknya adalah versi yang belum
final. Oleh karena itu, jika pengguna ingin menggunakan untuk berbagai
aktivitas multitasking sehari-hari, sebaiknya tetap gunakan Windows 7
atau 8. Di samping itu, Windows 10 juga lebih ditujukan untuk kalangan
yang sudah terbiasa dengan sistem komputer yang sedikit rumit.
Maka Windows 10 nampaknya belum kompatibel jika digunakan
untuk keperluan sehati-hari. Masih banyak perubahan pada Windows 10
update notification seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, Windows 10
adalah versi yang belum 100% sempurna. Masih banyak perubahan yang
mungkin akan dibuat oleh Microsoft untuk menyempurnakan sistem
operasi yang satu ini. Dengan kata lain, fitur dan performa yang
ditawarkan oleh Windows 10 ini belum terlalu optimal.

B. Jenis-Jenis OS Windows
Sejak diluncurkan pertama kali pada tahun 1985, sistem Operasi Windows telah
menjadi bagian penting dari kehidupan digital kita. Sistem Operasi Windows telah
melalui sejumlah perubahan signifikan selama beberapa dekade terakhir, dari
tampilan antarmuka pengguna hingga kemampuan teknisnya. Berikut adalah
ringkasan dari 13 versi Windows yang telah dirilis sejak awal hingga sekarang:
 Windows 1.0 (1985)
Windows 1.0 adalah versi pertama dari sistem operasi Windows yang
diluncurkan pada 20 November 1985. Sistem operasi ini memiliki antarmuka
pengguna yang sederhana dan mampu menjalankan beberapa program aplikasi
pada saat yang bersamaan.
 Windows 2.0 (1987)
Windows 2.0 diluncurkan pada bulan Desember 1987. Versi ini menambahkan
dukungan untuk apliksai baru dan kemampuan tampilan grafis yang lebih
baik.
 Windows 3.0 (1990)
Windows 3.0 diluncurkan pada bulan Mei 1990. Versi ini memiliki tampilan
antarmuka pengguna yang baru dan menambahkan dukungan untuk program
Windows yang lebih banyak. Windows 3.0 juga menjadi versi Windows yang
paling popular dan digunakan pada saat itu
 Windows 95 (1995)
Windows 95 dirilis pada bulan Agustus 1995. Versi ini menmpilkan banyak
perubahan penting, termasuk antarmuka pengguna yang baru dan dukungan
untuk internet.
 Windows 98 (1998)
Windows 98 dirilis pada bulan Juni 1998. Versi ini menambahkan fitur baru
seperti dukungan untuk USB dan kemampuan plug-and-play yang lebih baik.
 Windows 2000 (2000)
Windows 2000 dirilis pada bulan Februari 2000. Versi ini menambahkan
dukungan untuk teknologi baru seperti USB 2.0 dan FireWire.
 Windows XP (2001)
Windows XP dirilis pada bulan Oktober 2021. Versi ini menampilkan
antarmuka pengguna yang baru dan menjadi salah satu versi Windows yang
paling popular dan banyak digunakan.
 Windows Vista (2006)
Windows Vista dirilis pada bulan Januari 2007. Versi ini menampilkan
tampilan antarmuka pengguna yang baru dan sejumlah fitur baru seperti
dukungan untuk DirectX 10.
 Windows 7 (2009)
Windows 7 dirilis pada bulan Oktober 2009. Versi ini menampilkan
antarmuka pengguna yang lebih sederhana dan banyak fitur baru seperti
dukungan untuk multi-touch.
 Windows 8 (2012)
Windows 8 dirilis pada bulan Oktober 2012. Versi ini menampilkan
antarmuka pengguna yang baru yang dirancang khusus untuk perangkat layar
sentuh dan banyak fitur baru seperti dukungan untuk NFC.
 Windows 8.1 (2013)
Windows 8.1 dirilis pada bulan Oktober 2013. Versi ini menambahkan fitur
baru seperti antarmuka pengguna yang diperbarui dan kemampuan
multitasking yang lebih baik.
 Windows 10 (2015)
Windows 10 adalah salah satu sistem operasi terbaru dari Microsoft. Dirilis
pada tahun 2015, Windows 10 memiliki berbagai fitur baru yang membuatnya
lebih user-friendly dan memiliki performa yang lebih baik dibandingkan
pendahulunya, Windows 8.
 Windows 11 (2021)
Setelah Windows 10, Microsft mengeluarkan versi terbaru Windows 11 pada
tanggal 5 Oktober 2021. Windows 11 menyajikan inofasi pada menu start
yang di posisikan ditengah dan didesain untuk mempermudah multitasking.
Selain itu, pengguna dapat mengakses aplikasi android pada PC dan leptop
dengan Windows 11.
Melalui perjalanan panjangnya dari awal hingga sekarang, Windows telah mengalami
banyak perkembangan dan peningkatan untuk menghasilkan sistem operasi terkini yang
canggih seperti Windows 11.

C. Langkah-langkah Menginstal Windows 10


Penginstalan Windows 10
Pastikan Komputer atau laptop sudah memenuhi syarat hardware yang diperlukan.
Agar performanya tidak mengecewakan. Jika Hardware kamu sudah sesuai, pastikan
juga beberapa persiapan yang mesti kamu lakukan seperti yang dilakukan di bawah
ini:
Alat dan Bahan
 Apabila yang di install Windows laptop, siapkan charger untuk menghindari
hal-hal yang tidak diingikan.
 Patikan hardware yang digunakan dalam keadaan baik.
 Mempersiapkan Installer Windows 10 (baik berupa DVD ataupun Flashdisk)
Langkah Pengerjaan
 Pertama masukan media installer Windows 10 yang kamu gunakan (FlashDisk
atau DVD)
 Setelah itu nyalakan komputer, lalu masuk dulu ke BIOS untuk mengatur First
Booting. Caranya Ketika komputer baru menyala, tekan tombol F2 atau
beberapa komputer ada yang menggunakan tombol DEL untuk masuk ke
BIOS. Sesuaikan saja,. Setelah di setting First boot nya, tekan F10, save and
restart.
 Komputer akan booting melalui media installer windows 10, dan jika muncul
perintah Press any key too boot from CD or DVD, tekan saja sembarang
tombol. Nanti proses akan segera di lanjutkan. (Tampilan awal install
windows 10)
 Pilih Language to Install, Time and currency format, dan keyboard or input
method. Jika sudah klik next. (Pemilihan Bahasa saat proses install)
 Lalu klik install now (Persiapan Install Windows 10)
 Setup is starting, tunggu saja sampai proses berlanjut (memulai penginstallan)
 Selanjutnya masukan serial number yang kalian miliki. Jika kalian tidak
mempunyainya, klik skip saja (Penginputan Serial Number)
 Pada bagian ini, kami memilih Windows 10 Pro. Dan kebetulan hanya tersedia
yang versi 32 bit (x86). Sesuaikan dengan pilihan kalian masing-masing ya!
Jika sudah klik Next. (Pemilihan Arsitektur 32/64 bit)
 Kemudian beri centang pada opsi I accept the license terms. Lalu klik Next.
(Ketentuan dan Lisensi Penginstallan)
 Pada bagian ini terdapat dua pilihan, yaitu upgrade dan custom, karena kita
akan menginstal ulang computer/laptop kita, maka saya pilih custom. (Pilihan
Opsi Upgrade dan install)
 Lalu kita akan berlanjut pada bagian pembagian partisi. Penting! Disini kami
berharap anda berhati-hati betul, Khususnya untuk yang pertama kali. Karena
jika salah, bisa-bisa data kamu akan hilang. (Pembagian Partisi)
 Pada contoh ini, HardDisk yang digunakan masih kosong. Berarti tidak bebas
membagi-bagi spacenya. Disarankan untuk membaginya minimal dua partisi,
yang pertama untuk drive C;/, biasanya untuk system. Yang kedua drive D:/,
bisa kalian gunakan untuk menyimpan data pribadi. (hasil pembagian partisi)
Jika sudah kamu atur partisinya, pilih partisi yang akan kamu jadikan Lokasi
untuk sistem windows nya. Dalam hal ini kami pilih, Drive0 partition2.
Kemudian klik Next.
Jika pada computer kamu sebelumnya sudah ada sistem operasi, kamu hanya
perlu mem-format partisi tempat dimana sistem diinstal sebelumnya.
Selanjutnya adalah serangkaian proses pengalokasian file-file windows dari
media installer ke hardisk. Tunggu sampai prosesnya selesai. (Proses Install)
 Nanti computer akan minta me-restart sendiri. Klik saja Restart now. (Restart
Komputer)
Jika computer sudah restart, kamu bisa keluarkan media installer dari
computer. Lalu tunggu semua prosesnya sampai benar-benar selesai. Dalam
proses ini, computer mungkin akan beberapa kali restart. Biarkan saja,
computer sedang menyesuaikan sistem dengan hardware yang ada.
Kemudian, masukkan serial number jika di minta. Jika belum punya, klik saja
Do this later (Input Serial Number)
 Pilih I own it. Kemudian klik Next. (Opsi Kepemilikan)
 Buat akun untuk computer kamu. Masukkan username, password, dan HINT
(Untuk pengingat jika lupa password). Jika sudah klik Next
(Pembuatan pada akun PC)
 Tunggu prosesnya sebantar. Tidak lama kemudian kamu akan masuk ke
desktop windows 10. Yang menandakan kamu telah berhasil menginstall
windows 10 di computer atau laptop kamu. (Peenginstallan telah selesai)
(Tampilan windows 10)
Kurang lebih seperti itulah Langkah -langkah penginstallan Windows 10.

BAB IV
PENUTUP
A. Kesimpulan
Dengan adanya Praktik Kerja Lapangan (PKL), saya dapat mengambil
kesimpulan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi siswa-siswi Sekolah Menengah
Kejuruan (SMK). Pengalaman kerja yang didapatkan akan membuat para siswa-siswi
memiliki keahlian yang profesional dalam bidangnya, dan mendidik para siswa-siswi
untuk memiliki rasa disiplin dan tanggung jawab yang tinggi.
Praktik Kerja Lapangan (PKL) dapat menunjang saya untuk menjadi tenaga
kerja menengah yang ahli dan profesional dalam bidangnya yang mampu memenuhi
pasar nasional atau bahkan internasional. Dengan begitu saya akan mempunyai sikap
yang akan menjadi bekal dasar pengembangan diri secara berkelanjutan dan dapat
mengamalkan apa yang telah di perolehnya, dalam kehidupan sehari-hari.

B. Saran
Beberapa hal yang penulis temukan di lapangan saat pelaksanaan Praktik Kerja
Lapangan (PKL) sebagian kecil justru tidak penulis temukan saat mengikuti
pembelajaran di kelas. Maka dari itu, penulis ajukan beberapa saran, antara lain yaitu :
1. Saran untuk Sekolah
a. Penerapan disiplin diharapkan lebih ditingkatkan, karena sangat menunjang
dalam pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL)di industri yang memiliki
kedisiplinan tinggi.
b. Sekolah perlu memberikan penekanan pada masalah budaya kerja yang berlaku
pada instansi pemerintah maupun swasta. Dengan demikian, para siswa
cenderung lebih mudah beradaptasi dalam dunia kerja
c. Memberikan penekanan pada penguasaan ketrampilan
2. Saran Untuk Pembaca
a. Jaga nama baik diri sendiri dan sekolahan;
b. Utamakan keselamatan kerja;
c. Gunakan waktu sebaik-baiknya;
d. Tetap semangat dan jangan putus asa;
e. Rajinlah belajar;
f. Utamakan sekolah demi masa depan.
LAMPIRAN-LAMPIRAN
Install Windows

Routing Topologi Jaringan


Presentasi Motherboard

Anda mungkin juga menyukai