Modul 4 Kas Dan Setara Kas
Modul 4 Kas Dan Setara Kas
Modul 4 Kas Dan Setara Kas
A. Tujuan Audit
a. Kas dan setara kas pada tanggal neraca benar-benar ada (eksistensi).
b. Kas dan setara kas yang ada dicatat dengan lengkap (kelengkapan).
c. Kas dan setara kas dinyatakan dalam rekonsiliasi sudah dijumlahkan dengan
benar dan sesuai dengan buku besar (keakuratan).
d. Transaksi penerimaan dan pengeluaran kas dicatat dalam periode yang tepat
(pisah batas).
e. Kas dan setara kas telah diungkapkan dengan benar (pengungkapan).
B. Temuan Audit
Petty Cash dan Cash On Hand
Pada tanggal 18 Februari 2021 jam 08.00 – 09.00. Anda melakukan perhitungan kas
untuk petty cash dan cash on hand. Pada petty cash, hasil perhitungan menunjukkan
nilai yang sama dengan saldo pada buku besar tanggal 31 Desember 2020. Kemudian
anda melakukan perhitungan untuk cash on hand dan berikut hasil perhitungannya,
Uang Kertas Rp 100.000 248 Lembar
Rp 50.000 110 Lembar
Rp 20.000 109 Lembar
Rp 10.000 210 Lembar
Rp 5.000 339 Lembar
Rp 2.000 200 Lembar
Uang Logam Rp 1.000 100 Keping
Rp 500 30 Keping
Rp 100 100 Keping
Sedangkan informasi mengenai buku besar cash on hand adalah sebagai berikut:
Tanggal Keterangan Debit (Rp) Kredit (Rp) Saldo (Rp)
1 Januari 2021 Saldo Awal - - 28.000.000
3 Januari 2021 Pembayaran Listrik, - 7.500.000 20.500.000
Telepon dan Air
5 Januari 2021 Entertainment - 2.300.000 18.200.000
PT Sejahtera menetapkan kebijakan untuk selisih yang timbul dari cash count atas
petty cash dan cash on hand adalah sebagai berikut,
• Apabila terjadi selisih kurang, selisih tersebut akan menjadi tanggung jawab kasir
yang akan dipotong dari gaji bulan berikutnya.
• Apabila terjadi selisih lebih, selisih tersebut akan diakui sebagai pendapatan lain-
lain.
Bank QUE
PT Sejahtera memiliki rekening di Bank QUE dengan nomor rekening
111.123.12345.78. Saat melaksanakan audit atas Bank QUE pada tanggal 19
Februari 2021, anda menemukan perbedaan saldo antara buku bank yang dimiliki PT
Sejahtera dan Rekening Koran Bank QUE. Saat dikonfirmasi mengenai perbedaan
ini, ternyata PT Sejahtera belum membuat rekonsiliasi. Berikut informasi yang ada
pada buku bank PT Sejahtera,
No.
Tgl Keterangan Debit Kredit Saldo
Bukti
1 Saldo Awal - - 325.000.000
2 CX 001 Setoran kliring dari
PT Dery (BG 20.500.000 - 345.500.000
150110)
3 CX 005 Setoran kliring dari
PT Indo (BG
88.000.000 - 433.500.000
150113)
PT Jess (BG
91.200.000 - 524.700.000
150114)
7 CX 014 Setoran kliring dari
PT Makmur (BG 54.000.000 - 578.700.000
150120)
13 CM 021 pembayaran utang
PT Chika (BG 200.000.000 378.700.000
160110)
Selain itu, berikut rekening Koran Bank QUE yang dimiliki oleh PT Sejahtera,
No.
Tgl Keterangan Debit Kredit Saldo
Bukti
1 Saldo Awal
- - 325.000.000
3 11.001 Setoran kliring
- 20.500.000 345.500.000
5 11.025 Setoran kliring
- 179.200.000 524.700.000
9 11.031 Setoran kliring
- 45.000.000 569.700.000
14 12.011 Tarikan kliring
200.000.000 - 369.700.000
21 11.045 Setoran kliring
- 50.000.000 419.700.000
22 11.065 Setoran kliring
- 65.000.000 484.700.000
28 12.022 Tarikan kliring
210.000.000 - 274.700.000
31 11.068 Setoran kliring
- 100.230.000 374.930.000
31 Beban administrasi
-
125.000 374.805.000
31 Jasa giro
-
530.000 375.335.000
Bank TRE
Anda melakukan pemeriksaan untuk Bank TRE. PT Sejahtera mengungkapkan
bahwa tidak ada transaksi yang dilakukan berkaitan dengan rekening ini selama
Keterangan tambahan
Informasi nilai tukar mata uang asing per 31 Desember 2021:
$ £
Kurs Jual BI 14.521 17.521
Kurs Beli BI 14.212 17.159