Makalah Mantiq

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH

“QADIYAH DAN MACAM-MACAMNYA”

Dosen Pengampu : Fikri Maulana M. Pd.

Disusun Oleh :

Abdullah Ibnu Haramain : 211220026


Ahmad Syarifudin : 211220011
Muhammad Raghil Priandi : 211220019
Muhammad Yazziz Ghany : 211220020

FAKULTAS DAKWAH

INSTITUT PERGURUAN TINGGI ILMU AL-QUR’AN


JAKARTA
TAHUN AJARAN 2022/2023
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR ................................................................ 3

BAB I ..................................................................................... 4
PENDAHULUAN ..................................................................... 4
A. LATAR BELAKANG ......................................................... 4
B. RUMUSAN MASALAH.................................................... 5
C. TUJUAN ......................................................................... 5

BAB II .................................................................................... 6
PEMBAHASAN ....................................................................... 6
1.1. Pengertian Qodhiyah (Proposisi)................................ 6
1.2. Pembagian Qadhiyah ................................................. 7
1.3. Pengertian Dan Pembagian Sur (KUANTOR) .............. 9

BAB III ................................................................................. 11


PENUTUP ............................................................................ 11
A. KESIMPULAN............................................................... 11

DAFTAR PUSTAKA ............................................................... 12

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 2


KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT, yang telah melimpahkan


rahmat,karunia,dan hidayah-Nya, sehingga kami dapat menyelesaikan makalah
yang berjudul “QADIYAH DAN MACAM-MACAMNYA“ , Sholawat serta salam
kita haturkan kepada junjungan nabi besar Muhammad SAW , yang telah membawa
umatnya dari zaman kebodohan menuju zaman yang penuh dengan ilmu
pengetahuan.

Adapun tujuan dari penyusun makalah ini adalah untuk memenuhi tugas
Dosen pada Mata kuliah ILMU MANTIQ. Selain itu, makalah ini juga bertujuan
untuk menambah wawasan bagi para pembaca dan juga bagi penyusun, Kami
mengucapkan terima kasih kepada Bapak Dosen Fikri Maulana M.Pd, yang telah
memberikan tugas ini sehingga kami dapat mebambah pengetahuan dan wawasan
sesuai dengan bidang studi yang kami tekuni.

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah
membagi Sebagian pengetahuannya sehingga kami dapat menyelesaikan makalah
ini, kami menyadari makalah yang kami susun ini masih jauh dari kata sempurna.
Oleh karena itu, kritik maupun saran yang membangun akan kami nantikan demi
kesempurnaan makalah ini dengan baik dan benar.

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 3


BAB I
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Natijah (konklusi) secara etimologi berarti buah, sehingga ungkapan ‘nataij
al-fikri’ artinya buah pemikiran atau karya. Sedangkan menurut terminology ahli
mantiq, natijah bermakna kesimpulan yang tercetus akibat diterimanya kombinasi
dua pernyataan. Tercetusnya natijah murni dengan sendirinya (secara dzatiyah) dari
kedua pernyataan tersebut, tanpa ada interverensi perkara lain.1

Contoh :

• ‫( اَلعَالَ ُم ُمتَ َغيَّر‬alam semesta adalah sesuatu yang berubah-ubah).


• ‫( َو ُك ُّل ُمتَغَ َّير َحادِث‬Setiap hal yang berubah adalah makhluk)

Dua pernyataan di atas secara dzaliyah akan menetapkan natijah :

‫“ اَلعَالَ ُم ُمتَغَيَّر‬Alam semesta adalah makhluk”.2

Mengecualikan kesimpulan yang menetap karena peran faktor lain (amrun


kharij), Contoh :

• ‫( َزيْد ِمثْ ُل ع َْمر‬Zaid mirip dengan ‘Amr)


• ‫( ع َْمرو ِمثْ ُل بَكْر‬Amr mirip dengan Bakar)

Menentapkan sebuah kesimpulan “Zaid mirip dengan Bakar”.

Karena Ketika kata ‘mirip’ diganti dengan kata ‘musuh’, maka tidak secara
otomatis memunculkan kesimpulan yang benar.

1
Ahmad Al-Malawy, Syarh as-Sulam, hlm. 17
2
Ad-Damanhuri, Idzhah Al-Mubham, hlm. 02

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 4


B. RUMUSAN MASALAH

1.1. Pengertian Qadhiyah (Proposisi)


1.2. Pembagian Qadhiyah
1.3. Pengertian Dan Pembagian Sur (Kuantor)

C. TUJUAN

Ilmu mantiq (logika) muncul dan berkembang pertama kali di negara


Yunani dipelopori oleh Aristoteles. Bagi bangsa Yunani, dan bahkan bangsa di
seluruh dunia, Aristoteles adalah ikon rasionalitas. Dia adalah peletak dasar cara
berpikir yang tersusun dalam premis-premis (mukaddimah-mukaddimah), dan
kemudian ditarik sebuah konklusi (natijah). Apa yang dilakukan Aristoteles ini
disebut mantiq (logika).
Perjalanan mantiq mulai tersebar di Andalusia dan Persia dari abad ke-12
hingga abad ke-13 M, dengan style baru yang mulai terbebaskan dari filsafat.
Ketika mantiq dianggap hanya dibutuhkan dalam filsafat, Al-Ghazali memberikan
inovasi baru yaitu membawa mantiq secara perlahan memasuki wilayah kalam,
nahwu, fiqh, ushul fiqh, dan ilmu sosial. Karena logika adalah perantara dalam
segala hal, tidak hanya problem-problem teologis dan filsafat saja. Sejak itu Al-
Ghazali melegitimasi umat muslim untuk mempelajari logika dalam kapasitasnya
sebagai kewajiban komunal (fardhu kifayah). Terlebih lagi, buku-buku mantiq
karya Ibnu Rusyd dan karya Fakhruddin al-Razi menjadi pedoman penting dalam
kajian Mantiq sekaligus menjadi rujukan bagi para sarjana muslim abad ini.

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 5


BAB II
PEMBAHASAN

1.1.Pengertian Qodhiyah (Proposisi)

Qodhiyah atau khabar menurut pakar mantiq adalah sebuah lafadz yang
dengan sendirinya (dzatiyah) memiliki kandungan makna yang berpotensi dinilai
benar dan bohong.
Mengecualikan lafadz yang memiliki potensi kebenaran dan kebohongan,
namun tidak dengan sendirinya (dzatiyah), akan tetapi karena kelaziman (perkara
yang menetapi). Seperti beberapa kalam insya’, yaitu amr (perintah), nahl
(larangan) dan lain sebagainya.
Contoh :
‫ش ِق ِن ْي‬
ْ ‫( ِإ‬berilah aku minum)
Kalam amr (perintah) dalam contoh ini memiliki potensi kebenaran dan
kebohongan bukan karena dzaliyah lafadznya, namun karena perkara lain yang
secara kelaziman menjadi pemahaman tersirat (pemahaman di balik kalimat
perintah), seperti ;
َ‫س ْق َي ِم ْنك‬
ُّ ‫ب ِلل‬ َ ‫( أَنَا‬saya adalah orang yang meminta minuman darimu).
ً ‫طا ِل‬
Termasuk kategori qadhiyah adalah kalam khabar yang dipastikan
kebenarannya berdasarkan amrin kharij (faktor eksternal).3 Seperti khabar (firman)
dari Allah SWT, khabar (hadist) rasul, dan khabar (informasi) yang sudah
dimaklumi kebenarannya berdasarkan kepastian akal, semisal, satu adalah setengah
dari dua. Juga memasukkan kalam khabar yang dipastikan kebohongannya
berdasarkan amrin kharij. Seperti khabar dari Musailamah Al-Kaddzab tentang
pengakuan kenabiannya, dan khabar (informasi) yang sudah dimaklumi
kebohongannya berdasarkan kepastian akal, semisal, satu adalah setengah dari
empat. Pada hakikatnya semua contoh di atas secara dzatiyah memiliki potensi

3
Ad-Damanhuri, Idzhah Al-Mubham, hlm. 9

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 6


kebenaran dan kebohongan, meskipun kemudian dipastikan benar dan bohongnya
berdasarkan faktor lain.

1.2.Pembagian Qadhiyah

Qadhiyah terbagi menjadi 2 macam ;

A. Qadhiyah Syarthiyah (Proposisi hipotesis).


B. Qadhiyah Hamliyah (Proposisi Kategoris).

A. Qadhiyah Syarthiyah (Proposisi Hipotesis).


Adalah suatu qadhiyah yang di dalamnya memuat hukum yang berbentuk
pengkaitan (Penggantungan) satu sisi pada sisi yang lain, atau berbentuk saling
meniadakan (menafikan) antara kedua sisi, baik berbentuk kalimat positif (Ijab)
atau negative (salb).
Contoh :

ُ ‫طا ِل َعةً فَالنَّ َه‬


‫ار َم ْو ُج ْود‬ َ ‫س‬ ِ َ‫ا ِْن كَان‬
ُ ‫ت الش َّْم‬
(Bilamana matahari terbit, maka siang muncul)

َ ‫اَ ْ ِْل ْن‬


‫سانُ اِ َما بَ ِليْد َو اِ َّما عَا ِلم‬
(Manusia adakalanya bodoh dan adakalanya berilmu).

Dalam contoh pertam, hukum “siang muncul” yang ada pada satu sisi
qadhiyah dikaitkan (digantungkan) pada hukum “matahari terbit” yang ada di sisi
yang lain. Dan dalam contoh kedua, dua hukum yang ada pada kedua sisinya
bersifat saling mentiadakan (menafikan), yaitu jika “bodoh” maka tidak “berilmu”
dan jika “berilmu” maka tidak “bodoh”.

Qadhiyah Syarthiyah dikelompokkan lagi menjadi dua macam ;

1. Qadhiyah Syarthiyah muttashilah


2. Qadhiyah Syarthiyah munfashilah

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 7


B. Qadhiyah Hamliyah (Proposisi Kategoris)
Adalah suatu qadhiyah yang di dalamnya terdapat penyandaran (hamlu)
satu sisi pada sisi yang lain, baik berbentuk kalimat positif (Ijab) atau negative
(salb).
Sisi atau bagian yang dihukumi (malikum ‘alaih) dan terletak di awal
qadhiyah disebut mawdhu’, dan sisi yang berisi hukum (malikumbih) dan terletak
di akhir qadhiyah disebut mahmul.
Contoh :
ْ ِ‫( اَفَاتُ ال ِع ْل ِم ن‬Petaka dari Ilmu adalah lupa)
‫سيَان‬

‫ظ َّر‬ َ ‫ْس ش َْيء أَ ْزيَ َد ِل ْل ِح ْف‬


َ َ‫ظ ِم ْن قِ َرا َء ِة القُ ْرآنَ ن‬ َ ‫لَي‬
(Tidak ada sesuatu yang lebih menambah hafalan daripada membaca Al-
Qur’an dengan melihat langsung)
Dalam contoh pertama, hukum “lupa” disandarkan pada “petaka dari ilmu”.
Dan dalam contoh kedua, hukum “membaca al-Qur’an dengan melihat”
disandarkan pada “sesuatu yang bisa menambah hafalan”.

Qadhiyah hamliyah diklasifikasikan menjadi dua macam ;

1. Qadhiyah hamiliyah kulliyah


Adalah qadhiyah hamliyah yang mawdhu’nya berbentuk kully (universal),
Contoh ;
َ ‫اَ ِإل ْن‬
ِ َ‫سانُ َحا َي َوان ن‬
‫اطق‬
“Manusia adalah makhluk yang berakal”

Qadhiyah hamliyah Kulliyah terbagi menjadi 2 ;

a. Qadhiyah Musawwar , ialah Qadhiyah hamliyah yang didahului oleh sur


(lafadz penunjuk kuantitas individu).
Contoh :
َ ‫ُك ُّل اِ ْن‬
‫سان َحيَ َوان‬
“Semua manusia adalah hewan”

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 8


b. Qadhiyah muhmal, ialah Qadhiyah hamliyah yang tidak di dahului oleh
sur.
Contoh :
َ ‫اِ ْن‬
‫سان َحيَ َوان‬
“Manusia adalah hewan”

2. Qadhiyah hamliyah Syakhsiyah


Adalah qadhiyah yang mawdhu’nya berbentuk juz’I dan tertentu sosok
subjeknya. Atau dalam definisi lain, qadhiyah yang mahkum ‘alaih-nya
berbentuk mu’ayan (tertentu), baik dalam kenyataan atau di dalam hati.4
Contoh :
‫( َزيْد شَا ِعر‬Zaid adalah seorang penyair).

1.3. Pengertian Dan Pembagian Sur (KUANTOR)

Sur (Kuantor) dalam qadhiyah hamliyah adalah suatu lafadz yang


menunjukkan kuantitas (kammiyah) individu-individu mawdhu’, baik keseluruhan
atau Sebagian. Atau dalam bahasa lain, lafadz yang menunjukkan cakupan
(ihathah) atas seluruh atau Sebagian individu-individu mawdhu’, seperti lafadz ٌّ‫ُكل‬
(seluruh) atau ٌّ‫( بَ ْعض‬Sebagian).
Sedangkan pengertian sur dalam qadhiyah syarthiyah adalah lafadz yang
menunjukkan cakupan (ihathah) atas seluruh keadaan yang mungkin terjadi atau
Sebagian keadaan saja. Seperti lafadz ُُ‫( ُكُ ََُّ َا‬setiap kali, mana kala) atau ٌُّ ْ ُُْ ُ‫َقُُ ٌّْ َك‬
(terkadang ada).

Lafadz sur dalam qadhiyah hamliyah ada empat macam ;5

4
Ahmad al-Malawy, Syarh as-Sulam, hlm. 90
5
Ibid, hlm. 90-91

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 9


1. Lafadz ٌّ‫( ُكل‬semua) dan lafadz lain yang menyamai dalam hal menunjukkan
cakupan atas keseluruhan individu pada kalimat positif (ijab), seperti lafadz
َ (semua), ٌّ‫( َك فَة‬semua), dan lain-lain.
ٌّ‫( َجاِ يْع‬seluruh), ٌّ‫ع َمة‬
Contoh :
َ ‫( ُك ُّل اِ ْن‬Semua manusia adalah penulis)
‫سان كَاتِب‬

2. Lafadz ٌّ‫( َبُُُ ْعُُُض‬Sebagian) dan lafadz lain yang menyamai dalam hal
menunjukkan cakupan atas Sebagian individu pada kalimat positif (ijab),
ٌِّ ‫( اِثْنَي‬dua), dan ٌّ‫( ث َ ََلثَة‬tiga).
seperti lafadz ٌّ ِ‫( َواح‬satu), ‫ْن‬
Contoh :
َ ‫( بَ ْعض اِ ْن‬Sebagian manusia adalah penulis)
‫سان كَاتِب‬
ِ ‫ان قَائِ َم‬
‫ان‬ ِ ‫س‬ ِ َ‫( اِثْن‬dua orang manusia berdiri keduanya)
َ ‫ان ِمنَ ا ِْل ْن‬

َ ٌّ‫( ََل‬tiada satupun) dan lafadz lain yang menyamai dalam hal
3. Lafadz ٌّ‫ش ْي َء‬
menunjukkan cakupan atas keseluruhan individu pada kalimat negative
َ ‫( ََل‬tidak ada satupun).
(salb), seperti lafadz ٌَّ ِ‫ٌّواح‬
Contoh :

‫ان بِ َح َجر‬
ِ ‫س‬َ ‫اإل ْن‬
ِ ْ َ‫( َْل ش َْي َء ِمن‬tidak seorangpun dari manusia adalah batu).

َ ‫( لَي‬tidak Sebagian) dan lafadz lain yang menyamai dalam hal


4. Lafadz ٌّ‫ْسٌّبَ ْعض‬
menunjukkan cakupan atas Sebagian individu pada kalimat negative
َ ‫( لَي‬tidak semua), ٌّ‫ْسٌّ َجاِ يْع‬
(salb), seperti ٌّ‫ْسٌّ ُكل‬ َ ‫( لَي‬tidak seluruh),
Contoh :

• َ ‫ان ِب ِإ ْن‬
‫سان‬ ِ ‫ض ال َحيَ َو‬ َ ‫( لَي‬tidak Sebagian hewan adalah manusia)
ُ ‫ْس بَ ْع‬
• َ ‫( لَي‬tidak semua hewan adalah kuda)
‫ْس ُك ُّل َحيَ َوان ِبفَ َرس‬
• َ ‫ان لَي‬
‫ْس ِبكَاتِب‬ ِ ‫ض ال َحيَ َو‬
ُ ‫( بَ ْع‬Sebagian hewan bukanlah penulis)

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 10


BAB III
PENUTUP
A. KESIMPULAN

Cabang ilmu ini banyak mencuri perhatian ilmuwan-ilmuwan dunia selama


berabad-abad. Lahir di Yunani, dan mengalami perkembangan pesat setelah
diadopsi oleh bangsa Arab sekitar abad ke – 2 M. Ilmu Mantiq (logika) bahkan
‘heboh’ merasuki hampjr disegala cabang ilmu pengetahuan, mulai dari astronomi,
kedokteran, nahwu dan bahkan ilmu kalam.
Ibnu Sina, Abu Bakar al-Razi, Ibnu Rusyd, dan al-Ghazali adalah Sebagian
ulama Islam yang proaktif mengembangkan cabang ilmu ini. Meskipun sempat
mengalami penolakan, tetapi harus diakui banyak faktor positif terhadap pada ilmu
logika ini, sehingga dapat diterima di dunia Islam, diantaranya akurasi logika dan
ilmu-ilmu matematika yang memberikan kontribusi luar biasa dalam peradaban
Islam.
Cabang ilmu Mantiq selalu menarik untuk dikaji, baik dikalangan generasi
salaf, pelajar maupun sarjana muslim. Bahkan jika memungkinkan, melakukan
inovasi baru dengan membawa mantiq lebih berkembang dan bermanfaat.

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 11


DAFTAR PUSTAKA
Ahmad Al-Malawy, Syarh as-Sulam, hlm. 17

Ad-Damanhuri, Idzhah Al-Mubham, hlm. 02

Ad-Damanhuri, Idzhah Al-Mubham, hlm. 9

Ahmad al-Malawy, Syarh as-Sulam, hlm. 90

Ibid, hlm. 90-91

PERGURUAN TINGGI ILMU ALQUR’AN JAKARTA 12

Anda mungkin juga menyukai