Farmasetika Steril 4

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 3

Menggunakan Bio Safety Cabinet (BSC)

Berikut ini adalah prosedur menggunakan Bio Safety Cabinet (BSC):


A. SEBELUM MENGGUNAKAN BSC
1. Matikan lampu UV (bila menyala)
2. Hidupkan BSC dengan menekan tombol ON hingga terdengar bunyi dari alat (tekan terus hingga
terdengar bunyi)
3. Hidupkan lampu fluorescent dan blower
4. Biarkan kabinet selama 5 menit tanpa aktivitas
5. Buka kaca hingga tanda (alarm akan berbunyi bila setting kaca belum sesuai)
6. Bersihkan permukaan tempat kerja dengan cairan desinfektan yang sesuai seperti 70% isopropil
alkohol
7. Bersihkan semua item dengan cairan desinfektan sebelum memasukkannya ke dalam kabinet
8. Letakkan semua alat dalam kabinet minimal 10 cm dari kaca
9. Jangan meletakkan alat diatas grill (penyedot udara) karena akan mengganggu aliran udara dalam

kabinet Alat : Bio Safety Cabinet (BSC) tipe 2

B. SELAMA PROSES KERJA


1. Bagi kabinet menjadi tiga area, area bersih, area kerja, dan area kotor.
2. Pergerakan tangan dan lengan dalam kabinet:
Usahakan melakukan pergerakan tangan dengan perlahan.
Minimalisir gerakan tangan keluar-masuk kabinet.
Pergerakan lengan dan tangan dengan arah lurus, jangan ke samping kanan-kiri.
Pergerakan tangan untuk masuk-keluar kabinet lurus.
3. Ikuti prosedur kerja secara aseptik:
Letakkan botol atau vial yang terbuka paralel terhadap aliran udara dalam kabinet.
Buka pembungkus alat/ bahan, hanya yang akan dikerjakan saja. Lainnya biarkan tertutup.
Bila terjadi kesalahan kerja: misalnya terdapat cairan yang tumpah, biarkan beberapa menit supaya
udara yang terkontaminasi digantikan oleh udara baru yang bersih dari HEPA filter. Buang sarung
tangan dan baju kerja terluar yang terkontaminasi, cuci tangan, kemudian ganti dengan sarung
tangan dan baju kerja yang bersih. Bersihkan cairan yang tumpah dengan lap steril dan cairan
desinfektan. Bersihkan permukaan kerja dengan air steril dan bersihkan lagi dengan cairan
desinfektan. Bila terdapat pecahan kaca, jangan membersihkannya dengan tangan, gunakan pinset
atau alat lain yang sesuai. Setelah membersihkan tempat kerja, buang sarung tangan dan ganti
dengan yang baru. Biarkan kabinet beberapa saat untuk proses purging dan lanjutkan kerja seperti
biasa.

C. SETELAH PROSES KERJA


1. Semprot alat yang akan digunakan lagi dengan cairan desinfektan dan bersihkan dengan lap.
2. Letakkan semua alat yang terkontaminasi dalam wadah untuk pembuangan.
3. Buang sarung tangan yang Anda gunakan, cuci tangan, dan gunakan yang baru.
4. Keluarkan alat yang telah digunakan dari dalam kabinet.
5. Desinfeksi interior kabinet dan lap permukaan lampu UV. Matikan lampu fluorescent dan blower.
6. Tutup kaca kabinet dan nyalakan lampu UV. Biarkan selama 60 menit.

Petunjuk penggunaan BSC:


⁻ Jangan menggunakan kabinet bila alarm berbunyi.
⁻ Jangan meletakkan barang di atas BSC.
⁻ Jangan menggunakan BSC untuk senyawa yang sangat membahayakan, toksik, mudah meledak dan
mudah terbakar.
⁻ Perlu dilakukan rekualifikasi secara berkala.
⁻ BSC hanya di-design digunakan oleh satu orang saja.
⁻ BSC hanya boleh digunakan oleh operator yang telah mendapatkan pelatihan.

Anda mungkin juga menyukai