Surat Sekolah Permohonan Informatika

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN PASAMAN BARAT

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMP NEGERI 1 PASAMAN
Jalan Cindua Mato Pasaman Baru Simpang Empat Kode Pos : 266366 Telp./Fax(0753)466542

Nomor : 268/800/SMPN 1 PAS/VI/2019 Simpang Empat, 13 Juni 2019


Lamp : 1 berkas
Perihal : Permohonan Sekolah Pelaksanan Informatika

Kepada Yth.
Kepala Dinas Pendidikan
Kabupaten Pasaman Barat
Di Padang Tujuh

Sehubungan dengan terbitnya Permendikbud Nomor 35, 36 dan 37 Tahun 2018 tentang KI/KD
dan Struktur Kurikulum 2013 (Revisi) serta Surat Edaran Direktur Jendral Dikdasmen
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 5901/D/KR/2019 tentang Kesiapan SMP dan
SMA Dalam Menerapkan Informatika Sebagai Mata Pelajaran Pada Tahun 2019/2020 maka
bersama ini SMPN 1 Pasaman mengajukan Permohonan untuk dapat diverifikasi dan
diusulkan menjadi Sekolah Pelaksana Mata Pelajaran Informatika pada tahun pelajaran
2019/2020.
Sebagai bahan verifikasi dan pertimbangan, bahwa SMPN 1 Pasaman adalah sekolah dengan
Akreditasi A dan merupakan sekolah pelaksana Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK)
secara Mandiri, dan dari sisi tenaga pendidik (guru) juga telah memiliki 2 orang guru berlatar
belakang TIK dan telah bersertifikat pendidik TIK. (Data lengkap terlampir)
Dengan demikian, SMPN 1 Pasaman memiliki kecukupan sarana dan prasarana serta tenaga
pengajar untuk dapat melaksanakan mata pelajaran Informatika pada tahun pelajaran
2019/2020.
Demikian permohonan ini kami ajukan, atas perhatian dan perkenan Bapak diucapkan
terimakasih.

Kepala Sekolah,

Dra. Hj. PULMEN EVIDA, M.Si


NIP. 19671114 199003 2 004
Tembusan :
1. Dirjen Dikdasmen Kemdikbud di Jakarta
2. Dirjen GTK Kemdikbud di Jakarta
3. Direktur PSMP di Jakarta
4. Arsip

Anda mungkin juga menyukai