Metode Pengecoran Slab

Download as docx, pdf, or txt
Download as docx, pdf, or txt
You are on page 1of 9

METHOD OF STATEMENT

(MOS) FOR INSTALL REBAR &


POURING CONCRETE SLAB Doc. No. :
LPP-70-CIV-SWC-MS-002-R0
ADMIN BUILDING
PLN
Job No. : 18-1206
Rev. No. : 0 Page 1 / 9

ITEM INFORMATION :
Method of Statement : INSTALL REBAR & POURING CONCRETE SLAB ADMIN BUILDING

LOCATION :
OFF SITE

ATTACHMENT :

OWNER DOCUMENT :

PT. PLN
PT. SWADAYA PT. PLN
PT. REKAYASA (Persero) UPP
CIPTA (Persero)
INDUSTRI KITRING
Prepared / PUSMANPRO
Reviewed by LOMBOK
Inspected by Reviewed by
Approved by
NAME EDO AGUNG

SIGNATURE

DATE
Work Method for Install Rebar & Pouring Concrete Slab Admin Building
METHOD OF STATEMENT
(MOS) FOR INSTALL REBAR &
POURING CONCRETE SLAB Doc. No. :
LPP-70-CIV-SWC-MS-002-R0
ADMIN BUILDING
PLN
Job No. : 18-1206
Rev. No. : 0 Page 2 / 9

OWNER : PT. PERUSAHAAN LISTRIK NEGARA

CONTRACTOR : PT. REKAYASA INDUSTRI

PROJECT TITLE : LOMBOK CFSPP FTP-2 (2x50 MW) PROJECT

LOCATION : DESA LABUHAN PANDAN, KECAMATAN


SAMBELIA, LOMBOK TIMUR, NUSA TENGGARA
BARAT – INDONESIA

PROJECT NO. : LPP-00-A12-CT-035-R

WORK TITLE : CIVIL & BUILDING WORKS PACKAGE #1


(POWER ISLAND AREA)

DOCUMENT NO. : LPP-70-CIV-SWC-MS-002-R0

0 19 Nov 2019 For Approval

Rev. Date Description Prepared Checked Approved Authorized

Work Method for Install Rebar & Pouring Concrete Slab Admin Building
METHOD OF STATEMENT
(MOS) FOR INSTALL REBAR &
POURING CONCRETE SLAB Doc. No. :
LPP-70-CIV-SWC-MS-002-R0
ADMIN BUILDING
PLN
Job No. : 18-1206
Rev. No. : 0 Page 3 / 9

REVISION CONTROL SHEET

REV. NO. DATE DESCRIPTION

0 19 Nov 2019 Issued for Approval

Work Method for Install Rebar & Pouring Concrete Slab Admin Building
METHOD OF STATEMENT
(MOS) FOR INSTALL REBAR &
POURING CONCRETE SLAB Doc. No. :
LPP-70-CIV-SWC-MS-002-R0
ADMIN BUILDING
PLN
Job No. : 18-1206
Rev. No. : 0 Page 4 / 9

Metode pelaksanaan pekerjaan ini menjelaskan tentang pekerjaan Install Rebar dan Pouring Concrete
Slab Admin Building - Project PLTU Lombok CFSPP FTP2 (2x50 MW). Pelaksanaan pekerjaan
meliputi tahapan sebagai berikut :

A. Persiapan
B. Ijin
C. Safety
D. Peralatan
E. Persiapan Lokasi Pekerjaan
1. Pemadatan tanah
2. Pemasangan plastic sheet
F. Pelaksanaan Pekerjaan
1. Fabrikasi rebar
2. Install rebar dan joint filler
3. Pengecoran slab

A. PERSIAPAN
Persiapan pekerjaan meliputi :
1. Koordinasi mengenai plan pekerjaan ini dengan kontraktor utama (PT. Rekayasa Industri)
2. Persiapan area (joint survey & cleaning area)
3. Mobilisasi material dan alat yang dibutuhkan untuk pekerjaan ke lokasi kerja
4. Pastikan semua area dalam keadaan bersih dan aman selama aktifitas pengecoran berlangsung

B. IJIN
Untuk pekerjaan pengecoran, dua hari sebelum pelaksanaan pekerjaan pengecoran dilakukan,
PT. Swadaya Cipta mengajukan perijinan dan koordinasi dengan PT. Rekayasa Industri terkait
pekerjaan tersebut.

C. SAFETY
Sebelum memulai pekerjaan, semua pekerja diberikan pengarahan mengenai keselamatan kerja
(Tool Box Meeting) oleh team HSE. Persiapan pencegahan kecelakaan kerja di lokasi meliputi :
Work Permit, Cold Permit, Job Safety Analysis (JSA), peralatan penunjang keselamatan baik untuk
personal ataupun untuk team.
Dalam melakukan pekerjaan, semua pihak yang terlibat dalam pekerjaan diharuskan mengikuti
ketentuan keselamatan yang telah ditentukan di Project CFSPP FTP2 (2x50 MW) dan Alat Pelindung
Diri (APD) yang lengkap sesuai dengan spesifikasi pekerjaan masing-masing. Apabila pekerjaan
dilakukan pada malam hari (over time), pastikan semua alat penerangan tersedia dengan baik.

D. PERALATAN
Peralatan yang digunakan untuk pekerjaan Slab Admin Building diantaranya sebagai berikut :
1. Auto Level 2 unit
2. Total Station 2 unit
Work Method for Install Rebar & Pouring Concrete Slab Admin Building
METHOD OF STATEMENT
(MOS) FOR INSTALL REBAR &
POURING CONCRETE SLAB Doc. No. :
LPP-70-CIV-SWC-MS-002-R0
ADMIN BUILDING
PLN
Job No. : 18-1206
Rev. No. : 0 Page 5 / 9

3. Generator 120kVA 1 unit


4. Bar Cutter 2 unit
5. Bar Bending 2 unit
6. Stamper Lonjak 1 unit
7. Stamper Plat 1 unit
8. Vibrator Electric 2 unit
9. Excavator PC 75 1 unit
10. Pompa air (diesel) 2 unit
11. Truck Mixer 3 unit (by other)
12. Talang Cor 2 unit (by Rekind)
13. Scaffolding 1 ls
14. Hand Tools 1 ls

Perlengkapan safety yang digunakan untuk pekerjaan Slab Admin Building diantaranya :

- Safety helmet
- Safety shoes
- Kaca mata safety (hitam/ bening)
- Sarung tangan
- Masker Debu

E. PERSIAPAN LOKASI PEKERJAAN


1. Pemadatan Tanah
Sebelum pemadatan tanah dikerjakan, pasanglah patok kayu atau besi di beberapa titik dan
buatlah markingan elevasi pada patok-patok tersebut sesuai design rencana dengan
menggunakan auto level. Lakukan pemadatan tanah secara berurutan dengan menggunakan
mesin stamper. Untuk area yang terdapat instalasi pipa PVC lakukan pemadatan dengan
menggunakan stamper plat. Pastikan elevasi tanah setelah dipadatkan sudah sesuai dengan
elevasi design.

2. Pemasangan Plastic Sheet


Jika pemadatan tanah telah selesai dikerjakan, hamparkan plastik sheet di area slab yang akan
di cor. Plastik sheet digunakan sebagai lantai kerja cor beton yang berhubungan dengan
tanah, fungsinya yaitu untuk menahan agar air semen tidak keluar karena merembes kedalam
tanah,

F. PELAKSANAAN PEKERJAAN
1. Fabrikasi Rebar
- Persiapkan material besi dan wiremesh untuk penulangan slab.
- Pilih jenis dan ukuran besi/wiremesh yang akan difabrikasi sesuai dengan drawing design.
- Ukur panjang besi rebar sesuai ukuran yang diminta.
- Untuk wiremesh rebar ikuti ukuran modul yang sudah di plotting di shop drawing BBS.
Work Method for Install Rebar & Pouring Concrete Slab Admin Building
METHOD OF STATEMENT
(MOS) FOR INSTALL REBAR &
POURING CONCRETE SLAB Doc. No. :
LPP-70-CIV-SWC-MS-002-R0
ADMIN BUILDING
PLN
Job No. : 18-1206
Rev. No. : 0 Page 6 / 9

- Fabrikasi rebar dan wiremesh sesuai dengan cutting list Bar Bending Schedule (BBS) dan
shop drawing untuk fabrikasi yang sudah di approved oleh engineering PT. Rekind dan
sudah di review PLN Pusmanpro.
- Tandai ukuran dengan kapur tulis. Bila diperlukan penyambungan, maka pertimbangkan
kebutuhan panjang overlap penyambungan yang disyaratkan.
- Potong besi dengan bar cutter sesuai cutting plan atau gambar kerja.
- Untuk wiremesh pemotongan menggunakan gunting wiremesh.
- Kelompokkan dan tandai hasil potongan dengan ukuran dan dimensi yang sama untuk
memudahkan proses selanjutnya.

Gambar F.1.1. Mesin bar cutting dan contoh proses cutting rebar

Gambar F.1.2. Mesin bar bending dan contoh proses bending rebar

Work Method for Install Rebar & Pouring Concrete Slab Admin Building
METHOD OF STATEMENT
(MOS) FOR INSTALL REBAR &
POURING CONCRETE SLAB Doc. No. :
LPP-70-CIV-SWC-MS-002-R0
ADMIN BUILDING
PLN
Job No. : 18-1206
Rev. No. : 0 Page 7 / 9

- Pembengkokan besi dilakukan menggunakan bar bender sesuai cutting plan atau gambar
kerja.
- Dahulukan pembengkokan untuk ukuran dan diameter yang sama.
- Cek ukuran bentuk jadi apakah sudah sesuai dengan bentuk dan ukuran yang diinginkan.
- Kelompokkan dan tandai hasil pembengkokan sesuai dengan bentuk diameter dan
ukurannya untuk memudahkan pelaksanaan proses selanjutnya.

2. Instal Rebar dan Joint Filler


- Persiapkan rebar slab yang sudah difabrikasi.
- Sebelum rebar diinstal pastikan besi rebar/wiremesh bersih dari kotoran tanah, lumpur atau
lainnya.
- Instal rebar slab dengan mengikuti denah pemasangan dalam shop drawing BBS yang
sudah di approved.
- Ukur jarak pembesian, tandai dengan kapur tulis dan buat rangkaian rebar/ wiremesh sesuai
dengan gambar kerja.
- Ikat besi menggunakan bendrat dengan alat catut.
- Pasang beton decking sesuai dengan kebutuhan yang disyaratkan.
- Cek kembali jarak, ikatan dan beton deckingnya.
- Pastikan ikatan cukup kuat (sampai pada kekuatan maksimal).

Gambar F.2.1. Contoh pemasangan wiremesh rebar

- Siapkan material styrofoam (joint filler) yang akan digunakan sebagai delatasi slab dan
gread beam.
- Fabrikasi material styrofoam sesuai ukuran yang tertera di gambar kerja.
- Pasang material styrofoam yang sudah difabrikasi di tiap-tiap sisi pertemuan slab dan grade
beam.
- Jika rebar dan joint filler sudah terinstall dengan baik dan benar, lakukan proses joint
inspeksi bersama pengawas PT. Rekind dan PLN Pusmanpro.
- Cek kebersihan area pengecoran slab dari kotoran lepas yang tidak terpakai.
Work Method for Install Rebar & Pouring Concrete Slab Admin Building
METHOD OF STATEMENT
(MOS) FOR INSTALL REBAR &
POURING CONCRETE SLAB Doc. No. :
LPP-70-CIV-SWC-MS-002-R0
ADMIN BUILDING
PLN
Job No. : 18-1206
Rev. No. : 0 Page 8 / 9

Gambar F.2.2. Posisi pemasangan joint filler (styrofoam)

- Cek selimut beton apakah sudah dipasang dan sesuai dengan yang disyaratkan.
- Cek apakah diameter, posisi, jarak dan jumlah rebar yang terpasang apakah sudah sesuai
dengan gambar dan bar bending schedule.
- Cek kebersihan besi dari kotoran tanah, atau sisa-sisa concrete dari pengecoran sebelumnya
yang tidak diperlukan.
- Cek overlaping apakah sudah sesuai dengan yang disyaratkan.
- Jika joint inspeksi sudah selesai, siapkan proses pengecoran.

3. Pengecoran Slab
- Lakukan persiapan pengecoran dengan memasang patok-patok besi di beberapa titik dan
buatlah markingan elevasi TOC pada patok-patok tersebut sesuai design rencana dengan
menggunakan auto level.
- Sebelum pengecoran dilakukan pastikan jumlah dan kondisi armada truck mixer yang
dibutuhkan. Pastikan juga kondisinya dalam keadaan baik.
- Persiapkan semua peralatan (vibrator, hand tools, talang cor, timba cor, lampu penerangan
untuk over time, dll.
- Sebelum pengecoran dimulai, pastikan area yang akan dicor sudah bersih.
- Koordinasikan dengan supervisor dan HSE Rekind mengenai akses untuk traffic
management dari truck mixer dalam kondisi aman dan tidak terganggu oleh aktivitas
pekerjaan lain.
- Setiap akan dilakukan penuangan concrete, lakukan pengecekan secara kontinyu untuk
slump beton dari masing-masing truck mixer apakah sudah sesuai dengan yang disyaratkan
10±2 cm.
- Pada saat pengecoran dilakukan, perhatikan agar tinggi jatuh beton dari ujung concrete
pump ke permukaan yang akan dicor tidak lebih dari 1 m.

Work Method for Install Rebar & Pouring Concrete Slab Admin Building
METHOD OF STATEMENT
(MOS) FOR INSTALL REBAR &
POURING CONCRETE SLAB Doc. No. :
LPP-70-CIV-SWC-MS-002-R0
ADMIN BUILDING
PLN
Job No. : 18-1206
Rev. No. : 0 Page 9 / 9

Gambar F.4.1. Pengecoran slab beton

- Saat pengecoran berlangsung, lakukan proses vibrating dengan benar untuk mendapatkan
hasil pengecoran yang padat (tidak keropos).
- Jika volume beton sudah sampai di TOC yang sudah ditandai. Ratakan permukaan beton
dengan kasut hingga benar-benar rata.
- Check dan perhatikan elevasi top cor slab apakah sudah diratakan sesuai dengan elevasi
yang diinginkan (sesuai hasil survey).
- Jika pouring concrete sudah selesai lakukan proses finishing permukaan beton dengan kasut
secara berulang sampai bisa dipastikan beton sudah benar-benar setting untuk menghindari
retak susut pada permukaan beton.
- Lakukan perawatan beton (curring) pada permukaan slab beton dengan cara disiram
dengan air bersih yang di tutup dengan geotex sheet selama 7 hari untuk menjaga mutu dan
kualitas beton.

Work Method for Install Rebar & Pouring Concrete Slab Admin Building

You might also like