Papers by Muhammad Fikruddin
Jurnal Ilmiah Ecosystem, May 19, 2020
Pemberian ASI Eksklusif pada bayi merupakan cara terbaik bagi peningkatan kualitas Sumber Daya Ma... more Pemberian ASI Eksklusif pada bayi merupakan cara terbaik bagi peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) sejak dini. Di Indonesia, Departemen Kesehatan Republik Indonesia melalui program perbaikan gizi masyarakat telah menargetkan cakupan ASI eksklusif 6 bulan sebesar 80%. Namun demikian, angka ini sangat sulit untuk dicapai, bahkan trend prevalensi ASI eksklusif dari tahun ke tahun terus menurun. Hal tersebut sangat memprihatinkan mengingat ASI eksklusif sangat penting bagi tumbuh kembang bayi Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor determinan pemberian asi eksklusif daerah perumahan kumuh dan tidak kumuh di wilayah kerja puskesmas Jumpandang baru Kota makassar. Jenis penelitian yang digunakan adalah adalah penelitian survei analitik dengan rancangan Croos sectional study yaitu data atau informasi tentang hubungan antara variabel yang diteliti dikumpulkan dalam waktu yang bersamaan, dengan jumlah sampel 164 responden. Analisis data yang digunakan adalah uji Chi Squ...
Jurnal Ilmiah Ecosystem, Sep 26, 2020
Blue Economy merupakan pendekatan pembangunan yang membidik paling tidak tiga kepentingan yaitu p... more Blue Economy merupakan pendekatan pembangunan yang membidik paling tidak tiga kepentingan yaitu penumbuhan ekonomi, pensejahteraan masyarakat dan penyehatan lingkungan. Melalui prinsip Blue Economy peningkatan kemampuan dalam berinovasi dan kreativitas dalam menyelesaikan masalah diharapkan mampu mendorong pemanfaatan sumberdaya alam secara sangat efisien, serta memanfaatkan limbah yang dihasilkan agar menjadi bahan baku dalam proses produksi yang lain dalam bentuk diversifikasi usaha yang kompetitif dan menguntungkan.
Kegiatan penebangan pohon, pengeboman laut dan sebagainya telah sering dilakukan di dunia nyata. ... more Kegiatan penebangan pohon, pengeboman laut dan sebagainya telah sering dilakukan di dunia nyata. pertumbuhan ekonomi ternyata diikuti oleh penurunan kualitas lingkungan yang sangat parah. Selain kerusakan lingkungan yang berupa sumber daya, kerusakan lingkungan seperti efek rumah kaca juga semakin meningkat. Hal ini membuat bumi semakin panas dan semakin tidak nyaman untuk ditinggali. Oleh karena itu, manusia sebagai makhluk yang memiki akal harus berusaha untuk melestarikan bumi dan membuat bumi nyaman dan aman untuk ditinggali.
Pembangunan suatu bangsa memerlukan aspek pokok yang disebut dengan sumber daya (resources) baik ... more Pembangunan suatu bangsa memerlukan aspek pokok yang disebut dengan sumber daya (resources) baik sumber daya alam atau natural resources maupun sumber daya manusia atau human resources. Kedua sumber daya ini sangat penting dalam menentukan keberhasilan suatu pembangunan. Sejarah menunjukkan masyarakat bisa mencapai kemakmuran karena berhasil memamfaatkan sumber daya yang dimiliki. Pada dasarnya sumber daya alam merupakan asset yang dimiliki suatu Negara yang meliputi tanah dan kekayaan alam seperti kesuburan tanah, keadaan iklim atau cuaca, hasil hutan, tambang dan hasil laut yang sangat mempengaruhi pertumbuhan industri suatu Negara, terutama dalam hal penyediaan bahan baku produksi. Dengan adanya sumber daya alam yang melimpah dan berpotensi tinggi sangat mendukung pembangunan ekonomi suatu Negara. Pembangunan ekonomi adalah usaha – usaha untuk meningkatkan taraf hidup suatu bangsa yang sering kali diukur dengan tinggi rendahnya pendapatan riel perkapita. Namun sumber daya alam yang ada tersebut tidak sendirinya diolah olah alam akan tetapi perlu adanya sumber daya manusia, guna mengolah sumber daya alam tersebut. Keahlian dan kewirausahaan dibutuhkan untuk mengolah bahan mentah dari alam, menjadi sesuatu yang memiliki nilai lebih tinggi atau disebut juga sebagai proses produksi. Sumber daya manusia adalah yang terpenting, karena jika sebuah Negara memiliki suatu SDM yang terampil dan berkualitas maka ia akan mampu mengolah SDA yang jumlahnya terbatas.
Tingkat pemanfaatan lahan untuk kawasan pemukiman semakin bertambah, seiring dengan semakin tingg... more Tingkat pemanfaatan lahan untuk kawasan pemukiman semakin bertambah, seiring dengan semakin tingginya angka kelahiran dan kematian maupun migrasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa luas perubahan penggunaan lahan dan faktor-faktor yang memengaruhi perubahan penggunaan lahan di perbatasan kota Makassar-Maros dengan menggunakan remote sensing selama 20 tahun. Desain penelitian adalah gabungan antara metoda kualitatif dan kuantitatif. Data primer diperoleh dengan mengunduh peta citra landsat 5 TM, 7 ETM+ dan 8 OLI pada areal Makassar-Maros, koreksi geometrik, pemotongan (cropping) citra dan interpretasi. Data sekunder diperoleh dari interview langsung kepada masyarakat setempat secara sistematis. Data penelitian sebanyak 3 peta citra landsat yaitu tahun 1994, 2004 dan 2014. Data spasial dianalisis dengan proses overlay (union) sedangkan non spasial dianalisis dengan analisis statistik menggunakan metode regresi logistik biner pada program SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebanyak 98,07 ha merupakan daerah budidaya pertanian lahan pangan, 62,51 ha merupakan daerah budidaya pertanian lahan kering dan 1,98 ha merupakan daerah budidaya tambak dibanguni pemukiman liar tanpa mengikuti arahan kebijakan pola ruang dari pemerintahan Kota Makassar-Maros. Disimpulkan bahwa hasil analisis regresi logistik biner menunjukkan kepadatan penduduk, elevasi, kebijakan RTRW dan jenis tanah sangat signifikan memengaruhi perubahan penggunaan lahan.
Benua Maritim Indonesia adalah hasil perjuangan bangsa Indonesia melawan segala pihak yang tidak ... more Benua Maritim Indonesia adalah hasil perjuangan bangsa Indonesia melawan segala pihak yang tidak mau melihat bangsa Indonesia yang merdeka dan bersatu di Kepulauan Nusantara yang merupakan satu keutuhan geografis. Ketika rakyat Indonesia, terutama para pemudanya, melancarkan gerakan kemerdekaan bangsa Indonesia yang dimulai dengan menyatakan Sumpah Pemuda pada tahun 1928, banyak pihak yang mengatakan bahwa kebangsaan Indonesia adalah satu illusi belaka. Di antara mereka tidak hanya terdapat kaum politik kolonialis yang tidak sudi melihat Indonesia merdeka, tetapi juga pakar ilmu sosial yang melihat persoalannya dari segi ilmiah. Malahan ada pula orang Indonesia yang terpengaruh oleh sikap dan pandangan kolonial itu dan turut berpikir serta berbicara seperti pihak penjajah.
Uploads
Papers by Muhammad Fikruddin