Lompat ke isi

Goulash

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Goulash
Gulyás dalam "bogrács" (kuali) tradisional Hungaria
JenisSup atau rebusan
Tempat asalHungaria
DaerahEropa Tengah
Bahan utamaDaging, mie, sayur-sayuran, kentang, paprika, rempah-rempah
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Goulash (bahasa Hungaria: gulyás [ˈɡujaːʃ]) adalah rebusan daging dan sayur-sayuran yang ditambahkan dengan paprika dan bumbu-bumbu lainnya.[1] Makanan ini berasal dari Kerajaan Hungaria pada abad pertengahan dan kini merupakan makanan yang populer di Eropa Tengah.

Makanan ini berasal dari sekitar abad ke-9 dan awalnya merupakan rebusan yang dimakan oleh gembaka-gembala Hungaria.[2] Pada masa itu, daging yang dimasak dan dibumbui dikeringkan dengan bantuan dari matahari dan dimasukkan ke dalam tas yang dibuat daru perut domba, dan hanya membutuhkan air untuk dijadikan makanan.[2] Goulash pada awalnya tidak menggunakan paprika karena paprika baru dibawa dari benua Amerika ke Eropa pada abad ke-16. Makanan ini merupakan salah satu makanan nasional Hungaria dan lambang negara tersebut.[3][4]

Etimologi

[sunting | sunting sumber]

Nama goulash berasal dari bahasa Hungaria "gulyás" [ˈɡujaːʃ] ( simak). Kata "gulya" berarti "kawanan ternak", dan "gulyás" berarti "gembala".[5][6]

Catatan kaki

[sunting | sunting sumber]
  1. ^ Gundel, Karoly (1992). Gundel's Hungarian cookbook. Budapest: Corvina. ISBN 963-13-3600-X. OCLC 32227400.  hlm. 20
  2. ^ a b Bulgaria, Hungary, Poland, Romania, the Czech Republic, and Slovakia, Britannica Educational Publishing, 2013, hlm. 94
  3. ^ Gil Marks, Encyclopedia of Jewish Food, John Wiley & Sons, 2010, hlm. 234
  4. ^ "Food Journeys of a Lifetime: Top Ten Great National Dishes | Away.com". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-12-26. Diakses tanggal 2017-08-22. 
  5. ^ William White, Notes and queries, Volume 126 Diarsipkan 2023-08-08 di Wayback Machine., Oxford University Press, 1912
  6. ^ Judith Petres Balogh, This Old House by the Lake Diarsipkan 2023-08-08 di Wayback Machine., Trafford Publishing, 2006, hlm. 244

Pranala luar

[sunting | sunting sumber]