RPP Kelas 6

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 12

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)
Sekolah                     :    Sekolah Dasar Swasta Budi Utomo
Mata Pelajaran          :    Pendidikan Agama Kristen.
Kelas / Semester       :    VI (Enam) / Genap
Standar Kompetensi  :    Mendeskripsikan makna ibadah yang sesungguhnya, khususnya dalam
seluruh aktifitas hidup manusia.
Kompetensi Dasar    :    Siswa mampu melayani Allah dan sesama sebagai ungkapan syukur.
Indikator                   :    Menjelaskan arti melayani Allah dan sesama sebagai ungkapan syukur.
Alokasi Waktu          :    6 jam

A.     TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Siswa dapat menemukan Nats yang membicarakan tentang pelayanan.
2. Siswa dapat mengemukakan pendapatnya mengenai arti melayani.
3. Siswa dapat menjelaskan makna melayani.
4. Siswa dapat menjelaskan tujuan melayani.
5. Siswa dapat menunjukkan siapa itu yang harus dilayani.
6. Siswa dapat merancang cara melayani.
7. Siswa dapat mendemonstrasikan pelayanan terhadap sesama sebagai ungkapan syukur.

B.     MATERI PEMBELAJARAN
Makna melayani.

C.     METODE PEMBELAJARAN
Observasi, Ceramah, Tanya-jawab, Diskusi.

D.     LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN
1. Pertemuan Pertama
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Menyegarkan ingatan tentang seluruh materi di semester 1.
2)      Motivasi: Melayani bukan hanya tugas orang dewasa.
b.      Kegiatan Inti
1)      Setiap siswa mencari Nats dari Alkitab yang membicarakan tentang melayani.
2)      Siswa mengemukakan pendapatnya tentang arti melayani dari Nats yang ditemukannya.
3)      Guru meluruskan pendapat siswa.      
4)      Guru menjelaskan makna melayani.
c.       Penutup
Guru menyimpulkan materi pembelajaran.
2. Pertemuan kedua
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat makna melayani sebagai ungkapan syukur.
2)      Motivasi: Melayani bukan hanya tugas orang dewasa.
b.      Kegiatan Inti
1)      Guru menjelaskan makna melayani sebagai ungkapan syukur.
2)      Guru membagi siswa dalam beberapa kelompok.
3)      Dengan bimbingan guru, siswa mendiskusikan tujuan dia melayani dan kepada siapa dia
melayani.
4)      Guru menjelaskan tujuan kita melayani dan kepada siapa kita melayani.
c.       Penutup
Guru menyimpulkan materi pembelajaran.

E.     ALAT DAN SUMBER BELAJAR


1. Alkitab.
2. Buku PAK kelas 6, Mitra, Medan, 2006.
3. Buku PAK kelas 6, BMI, Bandung, 2006.
4. Buku PAK kelas 6, BPK Gunung Mulia, Jakarta, 2007.

F.      PENILAIAN
1. Teknik Instrumen: Penugasan.
2. Bentuk Instrumen: Observasi Nats Alkitab.
3. Contoh Instrumen:
Carilah Nats Alkitab yang membicarakan tentang melayani.
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Sekolah                     :    Sekolah Dasar
Mata Pelajaran          :    Pendidikan Agama Kristen.
Kelas / Semester       :    VI (Enam) / Genap
Standar Kompetensi  :    Mendeskripsikan makna ibadah yang sesungguhnya, khususnya dalam
seluruh aktifitas hidup manusia.
Kompetensi Dasar    :    Siswa mampu melayani Allah dan sesama sebagai ungkapan syukur.
Indikator                   :    Menjelaskan makna iman Kristen.
Alokasi Waktu          :    9 jam

A.     TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Siswa dapat menjelaskan arti iman.
2. Siswa dapat mencari dasar teologis iman Kristen.
3. Siswa dapat menyebutkan contoh-contoh kenapa harus beriman kepada Allah.
4. Siswa dapat mendaftarkan nama-nama orang beriman dari Alkitab.
5. Siswa dapat membuktikan iman sebagai jalan pembenaran.
6. Siswa dapat mendemonstrasikan iman yang hidup dalam kehidupan sehari-hari.

B.     MATERI PEMBELAJARAN
Konsep Iman Kristen.

C.     METODE PEMBELAJARAN
Ceramah, Tanya-jawab, Diskusi.

D.     LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN
1. Pertemuan ketiga
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat kisah Abraham yang hendak mengorbankan Ishak anaknya kepada
Allah.
2)      Motivasi: Imanlah yang menyelamatkan kita bukan perbuatan.
b.      Kegiatan Inti
1)      Guru menjelaskan arti iman.
2)      Siswa mencari dasar teologis Iman.
3)      Guru menyebutkan dasar teologis iman.
4)      Guru menyuruh siswa memberikan alasannya kenapa harus beriman.
5)      Siswa menyebutkan contoh-contoh untuk memperkuat iman kepada Allah yang tidak nampak.
6)      Guru menjelaskan kenapa harus beriman kepada yang tidak nampak oleh mata kita dengan
contoh-contoh.
c.       Penutup
Guru menyimpulkan materi pembelajaran.
2. Pertemuan keempat
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat makna iman.
2)      Motivasi: Imanlah yang menyelamatkan bukan perbuatan.
b.      Kegiatan Inti
1)      Guru menceritakan kisah Abraham yang hendak mengorbankan Ishak anaknya kepada Allah.
2)      Guru kisah Daniel di gua singa.
3)      Dengan berdiskusi siswa mencari makna kedua cerita.
c.       Penutup
Guru menyimpulkan materi pembelajaran.
3. Pertemuan kelima
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat makna iman.
2)      Motivasi: Imanlah yang menyelamatkan bukan perbuatan.
b.      Kegiatan Inti
1)      Guru membagi siswa dalam beberapa kelompok.
2)      Siswa mencari orang-orang yang beriman kepada Allah dari Alkitab.
3)      Guru menjelaskan makna iman yang berbuat / biman yang hidup.
c.       Penutup
Guru menyimpulkan materi pembelajaran.

E.     ALAT DAN SUMBER BELAJAR


1. Alkitab.
2. Buku PAK kelas 6, Mitra, Medan, 2006.
3. Buku PAK kelas 6, BMI, Bandung, 2006.
4. Buku PAK kelas 6, BPK Gunung Mulia, Jakarta, 2007.

F.      PENILAIAN
1. Teknik Instrumen: Penugasan
2. Bentuk Instrumen: Observasi Alkitab.
3. Contoh Instrumen:
Carilah dasar teologis tentang makna iman Kristen!
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Sekolah                     :    Sekolah Dasar
Mata Pelajaran          :    Pendidikan Agama Kristen.
Kelas / Semester       :    VI (Enam) / Genap
Standar Kompetensi  :    Mendeskripsikan makna ibadah yang sesungguhnya, khususnya dalam
seluruh aktifitas hidup manusia.
Kompetensi Dasar    :    Siswa mampu melayani Allah dan sesama sebagai ungkapan syukur.
Indikator                   :    Melaksanakan kegiatan melayani sebagai siswa dan sebagai seorang
anak.
Alokasi Waktu          :    9 jam

A.     TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Siswa dapat memprakarsai bentuk-bentuk pelayanan yang dapat dilakukannya sebagai
seorang siswa di sekolah.
2. Siswa dapat memprakarsai bentuk-bentuk pelayanan yang dapat dilakukan sebagai
seorang anak di lingkungan rumahnya.
3. Siswa dapat mendemonstrasikan program pelayanan secara berkelompok.
4. Siswa dapat menyimpulkan hasil program pelayanan yang dilakukan secara berkelompok.

B.     MATERI PEMBELAJARAN
Melayani sebagai ibadah bagi Allah.

C.     METODE PEMBELAJARAN
Ceramah, Tanya-jawab, Diskusi, Karya lapangan.

D.     LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN
1. Pertemuan keenam
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat makna melayani.
2)      Motivasi: Melayani di lingkungan terdekat dapat dilakukan.
b.      Kegiatan Inti
1)      Dengan bimbingan guru, siswa mendaftarkan bentuk-bentuk pelayanan yang dapat dilakukan di
lingkungan sekolahnya sebagai seorang siswa.
2)      Guru memeriksa dan meluruskan hasil kerja siswa.
c.       Penutup
Guru merangkum materi pembelajaran.
2. Pertemuan ketujuh
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat makna melayani.
2)      Motivasi: Kegiatan melayani tidak dibatasi tempat dan usia.
b.      Kegiatan Inti
1)      Dengan bimbingan guru, siswa mendaftarkan bentuk-bentuk pelayanan yang dapat dilakukan di
lingkungan rumah sebagai seorang anak.
2)      Guru memeriksa hasil kerja siswa dan meluruskannya.          
3)      Guru membagi siswa dalam beberapa kelompk.
4)      Siswa menyusun program kegiatan melayani yang dapat dilakukan di lingkungan manapun.
5)      Siswa bekerja di lapangan yang telah ditentukan.
c.       Penutup
Guru menyimpulkan materi pembelajaran.
3. Pertemuan kedelapan
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat makna melayani.
2)      Motivasi: Melayani tidak dibatasi usia dan tempat.
b.      Kegiatan Inti
1)      Guru menerima laporan dan menilainya.        
2)      Guru memberikan kesimpulan dari seluruh kegiatan siswa.
c.       Penutup
Guru menyimpulkan materi pembelajaran.

E.     ALAT DAN SUMBER BELAJAR


1. Alkitab.
2. Buku PAK kelas 6, Mitra, Medan, 2006.
3. Buku PAK kelas 6, BMI, Bandung, 2006.
4. Buku PAK kelas 6, BPK Gunung Mulia, Jakarta, 2007.

F.      PENILAIAN
1. Teknik Instrumen: Unjuk Kerja
2. Bentuk Instrumen: Laporan
3. Contoh Instrumen:
Lakukanlah kegiatan melayani di sekitar lingkungan sekitarmu!
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Sekolah                     :    Sekolah Dasar
Mata Pelajaran          :    Pendidikan Agama Kristen.
Kelas / Semester       :    VI (Enam) / Genap
Standar Kompetensi  :    Mendeskripsikan makna ibadah yang sesungguhnya, khususnya dalam
seluruh aktifitas hidup manusia.
Kompetensi Dasar    :    Siswa mampu melayani Allah dan sesama sebagai ungkapan syukur.
Indikator                   :    Melakukan kegiatan pelayanan antar umat beragama.
Alokasi Waktu          :    6 jam

A.     TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Siswa dapat mendaftarkan bentuk-bentuk pelayanan yang dilakukan oleh Tuhan Yesus.
2. Siswa dapat menjelaskan makna pelayanan menurut konsep iman Kristen.
3. Siswa dapat menjelaskan makna pelayanan menurut konsep agama lain.
4. Siswa dapat mendaftarkan contoh-contoh pelayanan yang dilakukan oleh agama lain.
5. Siswa dapat menjelaskan cara saling melayani antar umat beragama.
6. Siswa dapat melayani sesama dalam bentuk iman Kristen.
7. Siswa dapat mengisi kehidupan sehari-hari dengan kegiatan melayani sesama.
8. Siswa dapat mendemonstrasikan kegiatan melayani dalam kehidupan sehari-hari.

B.     MATERI PEMBELAJARAN
Melayani dalam iman Kristen dan dalam iman agama lain.

C.     METODE PEMBELAJARAN
Ceramah, Tanya-jawab, Diskusi.

D.     LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN
1. Pertemuan kesembilan
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat makna melayani.
2)      Motivasi: Melayani bukan hanya kepada intern umat beragama, tetapi kepada seluruh umat
manusia.
b.      Kegiatan Inti
1)      Guru membagi siswa dalam beberapa kelompok.
2)      Dengan bimbingan guru, siswa mendaftarkan bentuk-bentuk pelayanan yang dilakukan oleh
Tuhan Yesus.
3)      Guru meluruskan hasil diskusi siswa dan menjelaskannya.
4)      Dengan bimbingan guru, siswa mendiskusikan makna melayani menurut konsep iman Kristen.
5)      Guru menjelaskan makna melayani menurut konsep iman Kristen.
c.       Penutup
Guru menyimpulkan materi pembelajaran.
2. Pertemuan kesepuluh
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat makna melayani menurut konsep iman Kristen.
2)      Motivasi: melayani kepada seluruh umat manusia.
b.      Kegiatan Inti
1)      Guru menjelaskan menurut agama lain.
2)      Guru dan siswa sama-sama mendaftarkan bentuk-bentuk pelayanan yang dilakukan oleh agama
lain.
3)      Guru menjelaskan cara saling melayani antrar umat beragama.
c.       Penutup
Guru menyimpulkan materi pembelajaran.

E.     ALAT DAN SUMBER BELAJAR


1. Alkitab.
2. Buku PAK kelas 6, Mitra, Medan, 2006.
3. Buku PAK kelas 6, BMI, Bandung, 2006.
4. Buku PAK kelas 6, BPK Gunung Mulia, Jakarta, 2007.

F.      PENILAIAN
1. Teknik Instrumen: Penugasan.
2. Bentuk Instrumen: Observasi.
3. Contoh Instrumen:
Tuliskanlah bentuk-bentuk pelayanan yang dilakukan oleh Tuhan Yesus Kristus!
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Sekolah                     :    Sekolah Dasar
Mata Pelajaran          :    Pendidikan Agama Kristen.
Kelas / Semester       :    VI (Enam) / Genap
Standar Kompetensi  :    Mendeskripsikan makna ibadah yang sesungguhnya, khususnya dalam
seluruh aktifitas hidup manusia.
Kompetensi Dasar    :    Siswa mampu melayani Allah dan sesama sebagai ungkapan syukur.
Indikator                   :    Mempraktekkan sikap melayani sesama di lingkungannya.
Alokasi Waktu          :    6 jam

A.     TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Siswa dapat menceritakan perumpamaan tentang talenta.
2. Siswa dapat menyimpulkan makna perumpamaan tentang talenta.
3. Siswa dapat menjelaskan arti keberadaan talenta yang ada pada dirinya.
4. Siswa dapat menjelaskan cara menggunakan talenta untuk kemuliaan Allah.
5. Siswa dapat melayani Allah dengan memakai talenta yang ada pada dirinya.
6. Siswa dapat menggunakan talenta untuk melayani Allah.

B.     MATERI PEMBELAJARAN
Bentuk-bentuk pelayanan terhadap sesama.

C.     METODE PEMBELAJARAN
Bercerita, Ceramah, Tanya-jawab, Diskusi.

D.     LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN
1. Pertemuan kesebelas
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat makna melayani.
2)      Motivasi: Setiap manusia memiliki talenta dari Allah.
b.      Kegiatan Inti
1)      Guru menceritakan perumpamaan tentang talenta.
2)      Dengan bimbingan guru, siswa menyimpulkan makna perumpamaan.
3)      Siswa mendaftarkan talenta yang ada pada dirinya
c.       Penutup
Guru merangkum materi pembelajaran.
2. Pertemuan keduabelas
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat makna talenta ada pada dirinya.
2)      Motivasi: Talenta ada bukan untuk disimpan, tetapi untuk digunakan melayani Allah dan
sesama.
b.      Kegiatan Inti
1)      Guru menjelaskan makna keberadaan talenta yang ada pada dirinya.
2)      Dengan bimbingan guru, siswa mendiskusikan cara menggunakan talenta yang ada pada
dirinya.
3)      Guru menjelaskan cara menggunakan talenta yang ada pada dirinya.
c.       Penutup
Guru menyimpulkan materi pembelajaran.

E.     ALAT DAN SUMBER BELAJAR


1. Alkitab.
2. Buku PAK kelas 6, Mitra, Medan, 2006.
3. Buku PAK kelas 6, BMI, Bandung, 2006.
4. Buku PAK kelas 6, BPK Gunung Mulia, Jakarta, 2007.

F.      PENILAIAN
1. Teknik Instrumen: Tes Tertulis.
2. Bentuk Instrumen: Uraian.
3. Contoh Instrumen:
a.       Sebutkan talenta yang ada pada dirimu!
b.      Bagaimanakah kamu menggunkan talentamu?
c.       Kepada siapakah talenta itu kamu gunakan?
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Sekolah                     :    Sekolah Dasar
Mata Pelajaran          :    Pendidikan Agama Kristen.
Kelas / Semester       :    VI (Enam) / Genap
Standar Kompetensi  :    Mendeskripsikan makna ibadah yang sesungguhnya, khususnya dalam
seluruh aktifitas hidup manusia.
Kompetensi Dasar    :    Siswa mampu melayani Allah dan sesama sebagai ungkapan syukur.
Indikator                   :    Merancang program kegiatan melayani sesama sesuai dengan
kemampuannya.
Alokasi Waktu          :    13 jam

A.     TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Siswa dapat mengamati keadaan masyarakat di tempatnya masing-masing.
2. Siswa dapat mengasumsikan keadaan masyarakat di tempat tinggalnya.
3. Siswa dapat merancang program kegiatan melayani secara berkelompok.
4. Siswa dapat mendemonstrasikan program kegiatan pelayanan yang telah direncanakan
secara berkelompok.

B.     MATERI PEMBELAJARAN
Merancang program pelayanan terhadap sesama di lingkungan terdekat sebagai bentuk ungkapan
syukur.

C.     METODE PEMBELAJARAN
Studi lapangan.

D.     LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN
1. Pertemuan Ketigabelas s/d ketujuhbelas
a.       Pendahuluan
1)      Apersepsi: Mengingat bentuk pelayanan yang pernah dilakukan.
2)      Motivasi: Melakukan bentuk pelayanan di lingkungan terdekat.
b.      Kegiatan Inti
1)      Siswa mengamati keadaan masyarakat di lingkungannya masing-masing.
2)      Guru membagi siswa dalam beberapa kelompok kerja.
3)      Dengan bimbingan guru, siswa menyusun pelayanan secara berkelompok
4)      Siswa melaksanakan program kegiatan pelayanan yang telah direncanakan secara
berkelompok.
5)      Siswa melaporkan kegiatan mereka.   
c.       Penutup
Guru memeriksa buku catatan siswa dan buku latihan.

E.     ALAT DAN SUMBER BELAJAR


Lingkungan sekitarnya.

F.      PENILAIAN
1. Teknik Instrumen: Portofolio
2. Bentuk Instrumen: Laporan.
3. Contoh Instrumen:
Laksanakanlah program kegiatan melayani di tempatmu masing-masing secara berkelompok!

Anda mungkin juga menyukai