Tugas 2 Teori Akuntansi - Fara Dina R.A (041814985)

Unduh sebagai pdf atau txt
Unduh sebagai pdf atau txt
Anda di halaman 1dari 9

BUKU JAWABAN TUGAS MATA KULIAH

TUGAS 2

Nama Mahasiswa = Fara Dina Rob’atul A’ida

Nomor Induk Mahasiswa / NIM = 041814985

Kode/Nama Mata Kuliah = EKSI4415 / Teori Akuntansi

Kode/Nama UPBJJ = 74 / Malang

KEMENTRIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
1. Penggunaan pengukuran dengan biaya masukan masa berjalan memiliki banyak
kritik dari para penganut pengukuran biaya historis. Metode pengukuran dengan
biaya masa berjalan dianggap memiliki banyak kelemahan. Anda diminta
melakukan analisis dan identifikasi kelemahan biaya masa berjalan. Lakukan
analisis minimal 2 saja!

Biaya masa berjalan telah menjadi dasar penilaian yang penting dalam akuntansi,
khususnya untuk menyajikan informasi mengenai dampak inflasi pada perusahaan. Para
kritikus yang mendukung penggunaan biaya historis sampai paling tidak titik penjualan
menunjukkan beberapa kelemahan dalam penggunaan biaya masa berjalan, yaitu sebagai
berikut.
1) Biaya masa berjalan atau kutipan tidak tersedia untuk barang musiman dan barang yang
mengutip mode serta untuk barang-barang yang diproduksi dengan metode-metode
yang usang. Estimasi nilai masukan masa berjalan untuk barang-barang ini. Oleh karena
itu, mungkin bersifat subjektif.
2) Perubahan dalam biaya masa berjalan tidak selalu mencerminkan perubahan dalam
harga penjualan masa berjalan. Nilai-nilai tidak mesti berubah karena ada perubahan
dalam biaya.
3) Kenaikan dalam biaya akan menghasilkan keuntungan yang dicatat dalam periode
berjalan walaupun belum direalisasi melalui penjualan.
4) Keuntungan dan kerugian yang disebabkan oleh perubahan dalam harga masukan
spesifik akan termasuk dalam laba bersih operasi, kecuali jika harga pokok penjualan
dan juga persediaan akhir dinilai sebesar biaya yang berlaku pada saat penjualan.

SUMBER : BMP EKSI4415 (Teori Akuntansi edisi 2) Modul 4 Halaman 4.8

2. Salah satu cara untuk mengukur persediaan adalah menggunakan metode lower of
cost or market. Namun banyak orang tidak dapat menerima konsep ini. Mengapa
demikian? Jelaskan minimal 2 alasan kenapa orang menentang pengukuran model
ini!

Ukuran Nilai Terendah antara Biaya dan Pasar (Lower-of-Cost-or-Market


Measures)

Prosedur penilaian yang terendah antara biaya dan pasar bukanlah konsep penilaian
keluaran dan juga bukan konsep penilaian masukan, tetapi merupakan campuran kedua
konsep itu. Istilah pasar bisa mengacu pada harga keluaran ataupun masukan. Bila konsep
ini diterapkan pada persediaan istilah pasar biasanya mengacu pada biaya penggantian
(suatu konsep masukan), tetapi mungkin mengacu pada harga jual atau realisasi bersih
(konsep keluaran) dalam kondisi-kondisi tertentu.
Konsep nilai terendah antara biaya dan pasar mempunyai sejarah yang panjang
dalam akuntansi, sejak abad ke-19 dan sebelumnya. Salah satu alasan ketenarannya adalah
penekanan pada neraca sebagai laporan kepada kreditor. Penilaian yang disajikan dalam
laporan-laporan dapat diasumsikan bernilai paling tidak sebesar yang dinyatakan.
Dengan beralihnya penekanan ke laporan rugi laba, aturan nilai terendah antara
biaya dan pasar mendapat arti baru. Sekarang penghasilanlah yang dinyatakan secara
konservatif.

Banyak yang percaya bahwa konsep nilai terendah antara biaya dan pasar ini tidak dapat
diterima dalam teori akuntansi untuk alasan-alasan berikut ini.
a. Sebagai metode konservatisme, konsep ini cenderung merendahsajikan (understate)
penilaian total aktiva.
b. Konservatisme dalam penilaian aktiva ditutup (offset) oleh laporan laba bersih yang
tidak konservatif dalam periode tertentu di masa depan.
c. Walaupun konsep biaya atau pasar dapat diterapkan secara konsisten dari tahun ke
tahun, secara internal konsep ini tidak konsisten.
d. Argumentasi yang tidak begitu meyakinkan adalah aturan biaya atau pasar
menyebabkan penurunan dalam biaya dan juga memperkecil utilitas yang disebabkan
oleh memburuknya kondisi, keusangan, atau penurunan kapasitas menghasilkan
penghasilan. Mungkin saja tidak ada perubahan dalam nilai realisasi bersih hanya
karena biaya berubah.

SUMBER : BMP EKSI4415 (Teori Akuntansi edisi 2) Modul 4 Halaman 4.18

3. PT Kusuma memiliki kekayaan bersih awal periode (1 Januari 2021) sebesar Rp 700
Juta dan menjadi Rp 1 Milyar pada akhir periode (31 Desember 2021). Dalam rangka
mempertahankan kapasitas produksi yang sebenarnya, perusahaan mengeluarkan
biaya sebesar Rp Rp 500 Juta. Tingkat inflasi sebesar 10 persen.
Diminta: Hitunglah laba menggunakan
a. Money Maintenance

Money maintenance :
Net asset 31 Desember 2021 Rp. 1.000.000.000
Net asset 1 Januari 2021 Rp. 700.000.000
Laba Rp. 300.000.000

b. Productive Capacity Maintenance


Net asset 31 Desember 2021 Rp. 1.000.000.000
Bagian yang diperlukan untuk mempertahankan
kapasitas produksi perusahaan Rp. 500.000.000
Laba Rp. 500.000.000

SUMBER : BMP EKSI4415 (Teori Akuntansi edisi 2) Modul 5 Halaman 5.13


4. Konsep laba bisa dipandang dari sudut pandang ekonomi dan akuntansi. Lakukan
evaluasi terhadap laba dari dua sudut pandang tersebut! Jelaskan

LABA EKONOMI (ECONOMIC INCOME)

Konsep laba pertama kali diperkenalkan oleh para ahli ekonomi ketika Adam Smith
menjelaskan bahwa income adalah kenaikan dalam kekayaan. Pengertian ini diikuti oleh
Marshall dan kawan-kawan dan dihubungkannya dalam konsep praktik bisnis atau
akuntansi. Mereka membedakan modal tetap dengan modal kerja, modal fisik, dan laba,
dan menekankan pada realisasi sebagai pengakuan laba. Von Bohm Bawerk pada akhir
abad XIX telah memperkenalkan pendapat bahwa laba bukan saja unsur kas, dia
memperkenalkan konsep laba nonmoneter. Kemudian pada awal abad XX Fischer,
Lindahl, dan Hick menjelaskan sifat-sifat laba ekonomi mencakup tiga tahap, yaitu sebagai
berikut:
1. Physical Income, yaitu konsumen barang dan jasa pribadi yang sebenarnya
memberikan kesenangan fisik dan pemenuhan kebutuhan, laba jenis ini tidak dapat
diukur.
2. Real Income adalah ungkapan kejadian yang memberikan peningkatan terhadap
kesenangan fisik. Ukuran yang dapat digunakan untuk real income ini adalah biaya
hidup (cost of living). Dengan perkataan lain, kepuasan timbul karena kesenangan fisik
yang timbul dari keuntungan yang diukur dengan pembayaran uang yang dilakukan
untuk membeli barang dan jasa sebelum dan sesudah dikonsumsi.
3. Money Income merupakan hasil uang yang diterima dan dimaksudkan untuk konsumsi
dalam memenuhi kebutuhan hidup. Menurut Fischer, money income lebih dekat pada
pengertian akuntansi tentang income. Lindahl menganggap konsep laba sebagai
interest, yaitu merupakan penghargaan yang terus-menerus terhadap barang modal
sepanjang waktu. Perbedaan antara interest dengan konsumsi yang diharapkan pada
periode tertentu dianggap sebagai saving sehingga laba dianggap sebagai konsumsi
ditambah saving. Hick mengembangkan teori Fischer dan Lindahl tentang economic
income. la mendefinisikan personal income sebagai jumlah yang paling tinggi yang
dapat dikonsumsikan seseorang selama seminggu dan dia masih mengharapkan seperti
itu pada akhir minggu sebagaimana keadaannya pada awalnya.
Definisi ini dapat disederhanakan menjadi jumlah maksimum yang dapat
dikonsumsikan pada periode tertentu dan dia masih tetap mempertahankan modalnya
tidak berkurang sebagaimana saldo di awal.

Konsep Capital Maintenance


Dalam konsep laba ekonomi kita mengenal adanya konsep capital maintenance.
Menurut konsep ini laba baru disebut ada setelah modal yang dikeluarkan tetap masih ada
(capital maintained atau return on capital) atau biaya yang telah tertutupi (cost recovery)
atau pengembalian modal return of capital.
Konsep ini dapat dinyatakan baik dalam ukuran uang (units of money) yang disebut
financial capital atau dalam ukuran tenaga beli (general purchasing power) yang disebut
physical capital. Berdasarkan kedua konsep ini, konsep capital maintenance menghasilkan
empat konsep sebagai berikut (Belkaoui, 1985).
1. Money Maintenance, yaitu financial capital yang diukur menurut unit tiang. Menurut
konsep ini modal yang ditanamkan oleh pemilik tetap terpelihara. Laba menurut konsep
ini adalah perubahan net asset dengan menyesuaikan transaksi modal yang dijabarkan
dalam ukuran uang. Konsep ini sama dengan konsep yang dianut dalam akuntansi
konvensionai.
2. General Purchasing Power Money Maintenance, yaitu financial capital yang diukur
menurut tenaga beli yang sama. Menurut konsep ini, tenaga beli dari modal yang
diinvestasikan pemilik tetap dipertahankan sehingga menurut konsep ini laba adalah
perubahan net asset setelah disesuaikan transaksi modal yang diukur dengan tenaga beli
yang sama. Konsep ini sama dengan GPLA (General Price Level Adjusted).
3. Productive Capacity Maintenance, yaitu physical capital yang diukur menurut konsep
uang. Menurut konsep ini, kapasitas produksi perusahaan dipertahankan, kapasitas
produksi dapat diartikan sebagai kapasitas fisik, kapasitas untuk berproduksi, (volume)
barang dan jasa yang sama dan kapasitas/ memproduksi nilai barang dan jasa yang
sama. Konsep ini sama dengan Current Value Accounting.

Current Value (nilai sekarang) dapat dihitung dengan metode:


a. Capitalization atau Present Value Method, yaitu jumlah bersih dari arus kas (kas
masuk - kas keluar) yang diharapkan diterima selama umur ekonominya yang
didiskontokan pada saat sekarang. Untuk menghitung ini perlu diketahui:
1) arus kas yang diharapkan dari penggunaan/penjualan asset tersebut
2) jangka waktu arus kas tersebut
3) jumlah sisa umur aktiva tersebut
4) discount rate (tingkat diskonto)
b. Current Entry Price, yaitu jumlah kas atau aktiva lainnya yang dibutuhkan untuk
mendapatkan aktiva yang sejenis atau yang sama. Istilah yang sering ada adalah
sebagai berikut.
1) Replacement Cost Used adalah jumlah kas yang diperlukan untuk mendapatkan
aset yang serupa yang memiliki umur pemakaian yang sama di pasaran barang
bekas.
2) Reproduction Cost adalah jumlah kas atau aktiva yang diperlukan untuk
mendapatkan aset yang persis sama dengan aktiva yang ada sekarang (aset yang
baru).
c. Current Exit Price (net realizable value)
Current Exit Price adalah jumlah kas yang diterima atau utang yang dianggap lunas
apabila aset tersebut dijual. Umumnya nilai ini bermakna:
1) harga penjualan yang ada dalam keadaan pasar bebas bukan harga yang timbul
karena terpaksa;
2) harga jual pada saat berlangsungnya pengukuran/pencatatan.

4. General Purchasing power Productive Capacity Maintenance, yaitu physical capital


yang diukur dengan unit tenaga beli yang sama. Menurut konsep ini kapasitas produksi
fisik perusahaan yang diukur dalam unit tenaga beli yang sama dipertahankan. Konsep
yang serupa dengan ini adalah GPLA Current Value Accounting.
LABA AKUNTANSI DAN MONEY INCOME

Money income berbeda dengan Accounting Income. Accounting Income adalah


perbedaan antara realisasi penghasilan yang berasal dari transaksi perusahaan pada periode
tertentu dikurangi dengan biaya yang dikeluarkan untuk mendapatkan penghasilan itu.
Vernon Kam (1986) menggunakan istilah business income yang berarti kelebihan dari
harga akhir yang dibayar individu dan lembaga lain atas output perusahaan di atas biaya
yang dikeluarkannya.
Penghitungan income atau profit ini sangat sederhana jika transaksi itu completed
atau sempurna, tidak ada saldo piutang, sisa persediaan atau aktiva tetap. Semua terjual dan
menjadi kas. Untuk kasus seperti ini, laba adalah jumlah kas yang ada setelah semua
dikonversikan ke kas pada akhir periode dikurangi dengan jumlah kas (modal awal) pada
awal periode. Kalau hasil penjualan barang dan sebagainya Rp15.000,00 sedangkan modal
awal adalah Rp10.000,00, laba bisnis adalah Rp5.000,00.
Namun, dalam kenyataannya tidak demikian, apalagi bisnisnya besar dan luas. Di samping
ada transaksi perusahaan yang sudah sempurna dilaksanakan, masih banyak lagi transaksi
yang masih belum sempurna pelaksanaannya, yang masih memerlukan kas tambahan atau
pengorbanan lainnya. Mungkin ada piutang, ada persediaan barang, dan ada aktiva tetap
yang terus-menerus dipakai dalam proses bisnis. Dalam konteks ini Vernom Kam (1986)
memberi dua kemungkinan, yaitu:
1) kondisi pasti (certainty), di mana jumlah harga atau kas yang akan diterima atau
dibayarkan di masa yang akan datang dapat ditentukan;
2) kondisi penuh ketidakpastian (uncertainty) di mana jumlah harga atau kas yang akan
diterima atau dibayarkan di masa yang akan datang belum dapat ditentukan secara pasti.

Untuk kasus yang pertama, hampir sama dengan kasus sederhana di atas, perbedaannya
hanya terletak pada taksiran kas terhadap kondisi dari transaksi yang akan datang yang
sudah dapat ditentukan itu. Sementara itu, yang selalu terjadi adalah kasus kedua di mana
transaksi kas kebanyakan masih belum menentu baik kejadiannya, waktunya, dan
harganya. Untuk itu, kita menghadapi beberapa masalah tentang: nilai ekonomi, harga,
modal, skala, pengukuran pertukaran. Nilai ekonoml adalah preferensi seseorang terhadap
suatu komoditas berdasarkan kegunaan baginya di masa yang akan datang dibanding
dengan komoditas lain. Jika terjadi pertukaran, muncullah harga atau harga pertukaran
(exchange price). Harga ini ditetapkan berdasarkan nilai uang. Maka, di sini muncuI
beberapa bentuk harga, yaitu:
1) harga historis (historical cost);
2) harga sekarang (current price) atau harga ganti (replacement cost) atau exit price;
3) harga nanti bisa harga ganti nanti, atau harga exit price nanti;
4) harga diskonto atau computed amount.

Akuntansi konvensional masih lebih banyak menggunakan harga historis. Harga ini sangat
menentukan dalam perhitungan laba, income atau profit. Tetapi dengan FASB 157 mulai
digunakan Fair Value.

1. Modal (Capital)
Modal adalah aktiva bersih. Laba menaikkan modal atau aktiva bersih. Laba adalah
arus kekayaan, sedangkan modal adalah simpanan kekayaan. Oleh karena itu,
penentuan laba, yaitu penentuan kenaikan modal juga menyangkut masalah harga juga.
Modal bisa berarti financial capital di mana tekanannya adalah nilai uang dari aktiva
dikurangi dengan nilai kewajiban yang merupakan kontribusi uang pemilik kepada
perusahaan. Physical capital, yaitu di sini difokuskan pada kemampuan fisik dari modal
itu untuk memproduksikan barang dan jasa bukan pada nilai uangnya. Ukurannya
adalah kapasitas produksi dari aktiva yang dimiliki.

2. Replacement Cost Income


Dalam konsep Replacement Cost Income dikenal dua komponen income, yaitu:
a. current operating profit yang dihitung dari pengurangan biaya pengganti
(replacement cost) dari penghasilan;
b. realized holding gain and loss yang dihitung dari perbedaan antara replacement cost
dari barang yang dijual dengan biaya historis dari barang yang sama. Laba rugi ini
dapat dibagi dua, yaitu.
1) yang direalisasi dan accrued selama periode itu;
2) yang direalisasi pada periode itu, tetapi accrued pada periode sebelumnya.

Dari pembagian ini, menurut Belkaoui, Accounting Income dapat dirumuskan sebagai
berikut:

Pa = X + Y + Z

Pa = Accounting Income
X = Current operating profit
Y = Realisasi dan accrued holding gain pada periode itu
Z = Realisasi holding gain pada periode itu, tetapi accrued pada periode sebelumnya

Money Income berbeda dengan Accounting Income dalam hal:


1. money income dihitung berdasarkan nilai replacement cost, sedangkan Accounting
Income berdasarkan historical cost;
2. money income hanya mengikuti gain yang accrued pada periode itu.

Dengan demikian, dapat diketahui bahwa money income dapat dihitung sebagai
berikut.

Pm = Pa – Z + W

Pm = Money income
Pa = Accounting income
Z = Realisasi holding gain and loss pada periode itu accrued pada periode sebelumnya
W = Holding gain and loss yang belum direalisasi

Atau bisa juga dihitung sebagai penjumlahan dari:


1. current operating profit atau X;
2. realisasi dan accrued holding gain pada periode itu atau Y;
3. holding gain dan loss yang belum direalisasi yang accrued pada periode itu.

Contoh:
Dibeli 1.000 unit produk A seharga Rp100,00 per unit. Pada akhir 31 Desember 1999
replacement cost adalah Rp200,00 per unit. Jumlah 1.000 unit dijual pada akhir tahun
2000 dengan harga Rp300,00 per unit. Harga replacement cost adalah Rp250,00 per
unit.

1999 : Accounting Income adalah = Rp 0,


Pa = X + Y + Z
=0+0+0
=0
Money income adalah = Rp 1.000,
Pm = X + Y + W
= 500 + 500 + 0
= 1.000,-

2000 : Accounting income adalah = Rp 2.000,-


atau 500 + 500 + 1.000 = Rp 2.000,-
Money Income adalah Rp 1.000,-
atau 500 + 500 = Rp 1.000,-
atau Pa - Z + W
2.000 - 1.000 + 0 = Rp 1.000,

Pada tahun pertama accounting income tidak ada laba, namun pada dua periode
tersebut accounting income sama dengan money income.Perbedaan antara laba
akuntansi dan laba ekonomi dapat dilihat dari rumus sebagai berikut (Most, 1982).

Laba Akuntansi + Perubahan Aktiva Berwujud yang tidak direalisasi -Perubahan


Aktiva berwujud yang terjadi pada awal periode + Perubahan nilai Aktiva Tidak
Berwujud = Laba Ekonomi.

SUMBER : BMP EKSI4415 (Teori Akuntansi edisi 2) Modul 5 Halaman 5.6 – 5.12

5. Aset perusahaan dapat mengalami kenaikan nilai, jika dibandingkan dengan waktu
pengakuan pendapatan. Namun demikian, akuntan biasanya enggan melakukan
pencatatan kenaikan nilai aset tersebut sampai ada pertukaran/penjualan dari aset
tersebut. Apa yang menjadi pertimbangan atau rasionalisasi perilaku akuntan
tersebut?

Pengakuan Keuntungan. Waktu pengakuan keuntungan dan khususnya keuntungan dari


kenaikan nilai aktiva harus identik dengan waktu pengakuan pendapatan. Akan tetapi,
akuntan umumnya lebih condong pada konsep realisasi, yaitu tidak mengakui keuntungan
sampai suatu pertukaran atau penjualan terjadi. Oleh karena itu, akuntan enggan mencatat
kenaikan karena dua alasan berikut.
a. Ketidakpastian dan sifat tidak kekal yang mungkin dari kenaikan nilai.
b. Kenyataan bahwa kenaikan nilai tidak meningkatkan sumber daya likuid yang dapat
digunakan untuk pembayaran dividen.

SUMBER : BMP EKSI4415 (Teori Akuntansi edisi 2) Modul 5 Halaman 5.28

Anda mungkin juga menyukai