Proposal: Kompetisi Pssi Liga Futsal Amatir Indonesia 2012
Proposal: Kompetisi Pssi Liga Futsal Amatir Indonesia 2012
Proposal: Kompetisi Pssi Liga Futsal Amatir Indonesia 2012
KOMPETISI PSSI
LIGA FUTSAL AMATIR INDONESIA 2012
Futsal adalah salah satu cabang olah raga yang berkembang disemua kalangan, baik tua,
muda, pria dan wanita. Futsal tentunya memiliki daya tarik tersendiri bagi semua kalangan,
karena futsal merupakan bagian cabang olahraga yang dimainkan dengan tujuan untuk olahraga
sehat semata maupun dengan tujuan yang lain, yakni dengan tujuan prestasi.
Dalam rangka pengembangkan Badan Futsal Nasional (BFN) di tubuh PSSI, atau
pengembangan futsal di Indonesia khususnya didaerah-daerah event pertandingan merupakan
suatu hal yang tidak dapat dipisahkan. Aspek ini juga perlu diterapkan sebagai salah satu bagian
dari strategi pengembangan Badan Futsal Nasional PSSI itu sendiri yang merupakan pusat dari
seluruh bagian cabang sepakbola dan futsal.
Maka dari itu PSSI, KONI Pusat dan Kementrian Pemuda dan Olahraga merasa perlu
mengembangakn futsal dan memberikan fasilitas bagi atlet-atlet potensial yang berada di daerah-
daerah seluruh Indonesia. Dalam hal ini Badan Futsal Nasional & PSSI membuat sebuah event
yang bernama Kompetisi Liga Futsal Amatir Indonesia. Dalam hal ini BFN & PSSI mengawali
langkah ini dengan menugaskan pada panitia cabang daerah Karawang untuk menjadi awal atau
start dari event yang akan diselenggarakan di seluruh daerah di Indonesia.
Sehubungan dengan akan bergulirnya Kompetisi Liga Futsal Amatir Indonesia, Pengcab
Kab. Karawang Jawa barat yang akan diselenggarakan pada tanggal Juni 2012. Kami meminta
kepada semua pihak untuk dapat membantu baik secara moril maupun materi agar kami dapat
melaksanakan kejuaraan nasional ini dengan lancar sehingga dapat meraih prestasi setinggi-
tingginya di tingkat nasional..
Dany Aulia
PENDAHULUAN
Liga Futsal Amatir Indonesia atau yang di sebut LFAI merupakan kejuaraan Futsal
pertama yang dilaksanakan oleh PSSI dengan peserta pemain-pemain yang belum professional
atau masih amatir, event ini bertujuan untuk mengembangkan bakat-bakat potensial yang
dimiliki di daerah seluruh Indonesia untuk mengasah pemain-pemain amatir menjadi profesional.
Kegiatan ini juga merupakan kebutuhan mutlak dalam pembinaan perkembangan atlet-atlet
muda potensial Indonesia untuk mencapai prestasi yang diharapkan. Minimnya frekuensi
pertandingan Futsal di tingkat lokal maupun nasional berdampak kepada minimnya kualitas dan
kuantitas atlet yang berprestasi di Indonesia dan Internasional. Hal ini telah mengetuk hati dan
pintu PSSI untuk senantiasa memperhatikan dan mengembangkan Badan Futsal Nasional ke arah
prestasi yang diharapakan di kancah Nasioanal maupun Internasional.
Kompetisi Liga Futsal Amatir Indonesia yang diadakan Pengcab PSSI Kab. Karawang ini
merupakan ajang yang tepat untuk mempererat hubungan silaturahmi antar elemen masyarakat
utamanya para pemain muda yang berkumpul dalam klub-klub futsal di kab Karawang.
I. Dasar Pemikiran
Olahraga telah menjadi sebagian dari kehidupan pokok dalam kehidupan pada hampir semua
golongan masyarakat saat ini. Selain untuk mendapatkan kesehatan, olahraga pun telah lama
dijadikan sebagi tempat untuk meraih prestasi setinggi-tingginya.
Dewasa ini kehidupan semakin modern dengan ditandai berbagai macam kemajuan dalam
kehidupan. Perkembangan olahraga juga mengalami kemajuan dengan ditandai munculnya
berbagai macam olahraga kesehatan, olahraga rekreasi, olahraga pendidikan, dan bahkan
olahraga prestasi. Olahraga prestasi sudah menjadi sarana bagi masyarakat dalam melakukan
pembinaan kehidupan di masyarakat. Bahkan disamping itu pula di Negara-negara maju,
olahraga prestasi sudah menjadi suatu tolak ukur terhadap pembangunan serta kemajuan suatu
Negara tersebut.
Sepak bola adalah salah satu cabang olahraga yang sangat populer di muka bumi dia
dimainkan oleh berjuta-juta manusia baik laki-laki maupun wanita, tua maupun muda, dan boleh
dikatakan tidak satu negarapun di muka bumi ini yang rakyatnya tidak mengenal sepakbola. Oleh
karenanya hampir seluruh negara di dunia baik kapitalis, komunis, sosialis maupun demokratis,
menjadi anggota FIFA yakni organisasi yang mengatur sepakbola di dunia.
Futsal adalah salah satu cabang olah raga yang dikembangkan dari olahraga sepakbola
yang sangat digemari di Indonesia bahkan di seluruh Dunia. Futsal merupakan bagian olahraga
yang sedang berkembang.
Dalam rangka mengembangkan cabang olahraga Futsal di Indonesia, event pertandingan
merupakan suatu hal yang tidak dapat dipisahkan. Aspek ini juga perlu diterapkan sebagai salah
satu bagian dari strategi pengembangan Badan Futsal Nasional PSSI itu sendiri.
Oleh karena itu kami panitia yang ditunjuk dan ditugaskan oleh Badan Futsal Nasional
PSSI, untuk mengadakan Kejuaraan Futsal yang Berkaliber Nasional dan untuk mencari bibit
pemain Futsal dan pembinaan atlet Futsal khususnya di kab. Karawang dan umumnya di seluruh
daerah Indonesia meminta kepada semua pihak untuk membantu agar dapat terlaksana dengan
lancar dan baik.
II. MAKSUD DAN TUJUAN
Tujuan Penyelenggaraan Liga Futsal Amatir Indonesia adalah memeberikan wadah
pembinaan yang seluas-luasnya bagi seluruh elemen masyarakat, khususnya pemain muda
potensial yang tersebar di seluruh daerah Indonesia. Mereka sangat membutuhkan perhatian,
bimbingan, dan dorongan untuk mengasah serta mengembangkan bakat olahraga futsal.
Bidang – bidang
Bidang Humas : Lukmanul Hakim
Bidnag Acara : Mila Kamilia
Bidang Pertandingan : Reza A. Wibisana
Bidang Keamanan : Moch. Mumu Septiana
Aldy Triana
Bidang P3K : Marwan Saputra
Restu C. Kurnia
Bidang Konsumsi : Dea Windiani
Triani Komala
Bidang Logistik : Indra
Bidang Dokumentasi : Benanda
VII. ANGGARAN BIAYA
Demikian proposal ini kami buat. Kami menyadari dengan segala keterbatasan yang kami
miliki, namun kami tetap optimis dengan dukungan dari semua pihak kejuaraan ini akan dapat
kami selenggarakan dengan lancar dan bermanfaat bagi kita semua. Amin !
Kami ucapkan banyak terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang
mendukung kegiatan ini.