Proposal Study Club Mipa 2019-2020 f4

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL

PROGAM PENGEMBANGAN BAKAT DAN MINAT SISWA

EKSTRAKULIKULER “STUDY CLUB MIPA”

TAHUN PELAJARAN 2019 / 2020

MI ISLAMIYAH ROGOJAMPI
Jl. KH. AGUS SALIM No. 03 ROGOJAMPI - BANYUWANGI

1
Kata Pengantar

Puji syukur kehadirat Allah yang memberikan taufik dan hidayah-nya, sehingga kami
dapat menyelesaikan perencanaan program kerja kegiatan ekstra kurikuler Study Club MIPA.

Sebelumnya perlu di sampaikan juga bahwa kegiatan ini sebagai wahana pembinaan
bakat melalui proses kegiatan ekstra kurikuler Study Club MIPA yang lebih memantapkan dan
mengembangkan kemampuan pengetahuan dalam ilmu Matematika dan IPA yang di peroleh
dalam program kurikulum dengan keadaan dan kebutuhan lingkungan.

Kami harap dari adannya kegiatan ini dapat memberikan satu inspirasi baru bagi
kreatifitas dalam melakukan aktifitas di bidang MIPA khususnya bagi siswa yang benar-benar
mempelajari ilmu Mtematika dan IPA lebih mendalam. .

Mudah-mudahan program ini dapat membantu kami dalam membimbing dan


mengarahkan siswa yang memililki bakat dan minat dalam bidang MIPA dan nantinya ilmu yang
diterima menjadi ilmu yang bermanfaat di kemudian harinya.

2
BAB I
PENDAHULUAN

1. 1. Pengertian

Kegiatan ekstrakurikuler adalah kegiatan yang berada di luar program yang tertulis di
kurikulum dan umumnya pihak sekolah menyediakan waktu untuk pelaksanaan kegiatan
ini. Kegiatan ekstrakurikuler sangat berguna untuk pengembangan hobi, minat dan bakat
siswa pada hal tertentu. Di sisi lain, pelaksanaan kegiatan ini merupakan suatu bentuk
perhatian sekolah pada siswanya agar melakukan kegiatan yang lebih positif.
Para siswa SD/MI adalah anak yang sedang dalam masa pertumbuhan dan awal untuk
menentukan minat hobi, bakat tertentu yang di senangi/digemari yang mana kegiatan ini
akan membentuk sebuah karaktek anak secara individu atau kelompok dan setidaknya
siswa mendapatkan kegiatan yang positif di luar sekolah.
Dengan adanya kegiatan ekstrakurikuler pada setiap sekolah di harapkan dapat menjadi
wadah untuk penyaluran energi para siswa dan jenis kegiatanpun sangat beragam baik itu
seputar olah raga, kesenian, keterampilan ataupun pengetahuan.

1. 2. Maksud dan Tujuan


Berkaitan dengan hal tersebut di atas kami dari pengurus Ekstrakurikuler “Study Club
MIPA” bermaksud untuk menetapkan sasaran serta langkah-langkah dalam mewujudkan
kegiatan bidang pengetahuan sebagai wadah penyaluran bakat dan minat pada pengetahuan
MIPA serta melatih mentalitas serta kedisiplinan. Tujuan dari rencana program kerja
kegiatan ini adalah sebagai acuan pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler dalam bidang
pengetahuan.

1.3. Target Kegiatan


Target yang ingin dicapai dalam pelaksanaan erkstrakurikuler olahraga yang
dilaksanakan di MI ISLAMIYAH ROGOJAMPI diantaranya adalah :
1. Melatih anak didik agar mampu mengembangkan dan membina potensi, minat, bakat
yang dimilikinya dalam bidang pengetahuan, sehingga mampu berprestasi secara positif
pada cabang pengetahuan Matematika dan IPA sesuai dengan potensi yang dimilikinya.
2. Membangkitkan rasa kepercayaan diri para siswa untuk selalu hidup sebagai manusia
yang mandiri, sehingga dengan demikian akan lahir dorongan untuk bisa bekompetisi
secara sehat .

3
3. Menciptakan sikap sportifitas pada siswa.
4. Menciptakan lingkungan yang berpengetahuan lebih luas bagi perkembangan siswa
dalam mengikuti proses pembelajaran dan pengajaran di sekolah.
5. Mempersiapkan siswa agar dapat membantu menyelesaikan soal Ujian Akhir dan soal
kompetisi SD/MI ditingkat Kecamatan, Kabupaten, dan di tingkat selanjutnya.

4
BAB II
PENGORGANISASIAN

Untuk memperlancar kegiatan ekstrakurikuler “Study Club MIPA”, maka dibentuklah susunan
kepengurusan sebagai berikut:
A. Pelindung : Kepala sekolah
B. Penanggung jawab : Waka Bidang Kesiswaan
C. Koordinator : Mohamad Nurhadi,S.Pd
D. Pembimbing MIPA
a. Kelas 1,2 (level 1) : Guru MI Islamiyah Rogojampi
b. Kelas 3,4 (level 2) : Guru MI Islamiyah Rogojampi
c. Kelas 5,6 (level 3) : Guru MI Islamiyah Rogojampi
d. Tutor Khusus
Rogojampi, 27 Juni 2019
Waka Kesiswaan Koordinator MIPA

ABD. ROUF TSANI, S.Ag MOHAMAD NURHADI,S.Pd

Mengetahui,
Kepala MI Islamiyah Rogojampi

NUR KHORIRI,S.H

5
BAB III
PELAKSANAAN EKSTRA KURIKULER “STUDY CLUB MIPA”

3.1. PROGRAM BIMBINGAN


3.1.1 Materi MIPA
Materi yang disampaikan meliputi :
a. Pemantapan Matematika dasar (sesuai kurikulum sekolah)
b. Matematika Olimpiade
c. Pemantapan IPA dasar (sesuai kurikulum sekolah)
d. IPA Olimpiade
3.1.2 Waktu Bimbingan
Waktu bimbingan MIPA dilaksanakan pada :
Hari : Rabu dan Sabtu
Pukul : 13.00 – 14.30 (Sabtu)
13.00 – 14.30 (Rabu)
3.1.3 Peserta Bimbingan
Kelas 1,2,3,4, 5 dan 6 (5-10 peserta terbaik) dari hasil seleksi.
3.1.4 Jumlah Tatap Muka
No Bulan Jumlah Pertemuan

1 Juli 0

2 Agustus 8

3 September 9

4 Oktober 9

5 Nopember 8

6 Desember 8

7 Januari 9

8 Pebruari 8

9 Maret 9

10 April 9

11 Mei 9

Jumlah 86

6
3.2. RENCANA PROGRAM KERJA

a. Rencana Program kerja Jangka Pendek dan Menengah


Kegiatan yang akan berjalan adalah Ekstra kurikuler “Study Club MIPA” di harapkan
dapat meningkatkan minat dan bakat siswa.
Adapun rencana kegiatan jangka pendek dan menengah ini meliputi:
1. Memperkenalkan dan mempertunjukkan ekstrakurikuler Study Club MIPA kepada
siswa.
2. Mengajak dan merekrut siswa untuk ikut serta dalam
kegiatan ekstrakurikuler sepak bola.
3. Mampu menunjukkan sebagai ekstrakurikuler Study Club MIPA yang di minati
oleh siswa.
4. Sebagai wadah penyalur bakat dan minat bagi siswa.
5. Melakukan bimbingan rutin sesuai dengan jadwal yang telah di tentukan.

b. Rencana Program Kerja Jangka Panjang


Dalam program jangka panjang ini di rencanakan akan melanjutkan program-
program yang belum terlaksana pada periode sebelumnya dan yang akan di
laksanakan pada periode saat ini, hal itu di susun dalam bentuk program sebagai
berikut:
1. Melaksanakan kegiatan uji coba atau kompetisi yang dilaksanakan oleh sekolah
lainnya yang lebih tinggi.
2. Mengikuti KSM yang dilaksanakan oleh Kemenag dan Kompetisi yang
dilaksanakan oleh Diknas

3.3. RENCANA ANGGARAN


Adapun anggaran dana yang akan diajukan untuk pelaksanaan kegiatan Study Club
MIPA adalah sebagai berikut :
A. Kegiatan Bimbingan
JML
NO URAIAN HR @TM JUMLAH
TM

Bimbingan rutin Kelas 1,2


1 86 Rp 30.000,00 Rp 2.580.000,00
(level 1)

2 Bimbingan rutin Kelas 3,4 86 Rp 30.000,00 Rp 2.580.000,00

7
(level 2)

Bimbingan rutin Kelas 5,6


3 86 Rp 30.000,00 Rp 2.580.000,00
(level 3)

4 Bimbingan khusus 90 Rp 100.000,00 Rp 9.000.000,00

TOTAL Rp 16.740.000,00

B. Kegiatan Kompetisi
1. SMPN 1 Cluring (MIPA)
2. Blokagung (Agama,Seni dan MIPA)
3. SMP Bustanul Makmur (MIPA)
4. Genteng per level (MIPA)
5. Banyuwangi per level (MIPA)
6. SMPN Banyuwangi (MIPA)
7. SMPN 1 Singojuruh (MIPA)
8. SMPN 1 Rogojampi, SMPN 2 Rogojampi, MTsN Rogojampi
Biaya untuk point 1-8
Pendaftaran 2 siswa @50.000 : Rp 100.000,00
- Pendamping 2 orang : Rp 150.000,00
- Konsumsi siswa : Rp 100.000,00
Jumlah Rp 350.000,00 x 8 = Rp. 2.800.000,00

9. KSM Kecamatan Rogojampi


Konsumsi 10 peserta + 2 pendamping : Rp 300.000,00
Pendamping 2 orang : Rp 150.000,00
Jumlah Rp 450.000,00

10. KSM Kabupaten Banyuwangi


Konsumsi 4 peserta + 2 pendamping : Rp 300.000,00
Pendamping 2 orang : Rp 150.000,00
Jumlah Rp 450.000,00

8
11. Kompetisi yang belum terdata : Rp 1.000.000,00


Jumlah Rp 4.700.000,00

Jumlah keseluruhan Rp 21.440.000,00

9
BAB IV
PENUTUP

Demikianlah gambaran rencana program Study Club MIPA ini kami susun dengan
harapan akan menjadi acuan dalam melaksanakan pembinaan, sehingga perkembangan kegiatan
ini akan lebih jelas dan terarah dalam pencapaian tujuan. Dengan di sertai bantuan oleh pihak-
pihak yang terkait, baik secara langsung maupun tidak langsung semoga rencana kegiatan ini
akan dapat terlaksana dengan baik dan hasil akhir yang lebih baik sesuai tujuan yang telah di
tentukan serta dapat memberikan manfaat bagi siswa MI Islamiyah Rogojampi. Kami menyadari
banyak kekurangan dalam program ini, saran dan kritik kami butuhkan demi perbaikan program
kami ke depan.

10

Anda mungkin juga menyukai