Bi Paket C

Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Unduh sebagai docx, pdf, atau txt
Anda di halaman 1dari 8

SOAL TRY OUT USBN PAKET 3 TAHUN PELAJARAN 2018/2019

MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA

A. PILIHAN GANDA
1. Perhatikan teks berikut!
Ikat rambut biasanya digunakan oleh anak perempuan, baik untuk kucir maupun untuk bando. Ikat rambut dibuat
bukan sekedar untuk mengikat, tetapi juga ada unsur hiasnya. Oleh karena itu, pembuatannya harus di lakukan
dengan kreatif. Untuk membuat ikat rambut, caranya gampang sekali. Adapun langkah-langkah adalah tali kur
dipotong menjadi dua bagian. Tiap bagian dilipat dua sehingga semuanya ada empat utas tali. Siapkan pensil yang
cukup panjang. Buatlah simpul kepala dengan bantuan pensil tersebut dengan simpul datar. Lakukan sampai seluruh
tali menjadi jalinan simpul. Buatlah variasi agar simpul tidak monoton. Jika perlu, gunakan tambahan aksesoris
lain. Ikat rambut siap digunakan.

Arti aksesoris pada teks di atas adalah ….


A. hiasan menarik
B. barang tambahan
C. alat selingan
D. tambahan hiasan

2. Hewan-hewan langka yang ada di Indonesia harus kita lindungi.


Sinonim kata langka adalah ….
A. khas
B. lucu
C. terbaik
D. jarang

3. Bacalah teks berikut!


Pada pagi hari tidak kita temukan pencemaran udara yang diakibatkan oleh kendaraan bermotor, asap pabrik,
ataupun debu. Oleh sebab itu, kita harus membiasakan bangun pagi agar mendapatkan udara yang bersih.
Kita dapat memanfaatkan udara pagi untuk berolahraga dan menghirup udara pagi hari yang sangat baik untuk
paru-paru. Di samping olahraga yang teratur, tubuh kita juga memerlukan makanan bergizi. Kita harus
menyeimbangkan antara kegiatan dan makanan yang cukup sebagai sumber tenaga bagi tubuh.

Bagaimana memanfaatkan udara pagi agar bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita?
A. Melakukan olahraga berat hingga siang hari.
B. Menghirup udara pagi sampai habis.
C. Membiasakan bangun pagi dengan berolahraga.
D. Setelah bangun, sebaiknya tidur kembali.

4. Bacalah paragraf berikut!


Melestarikan budaya bangsa tidak hanya mengagumi nilai-nilai budaya saja. Kita dapat melestarikannya dengan cara
memberikan penghargaan terhadap pengelola ataupun pengrajin. Hal itu akan mampu memberikan kesejahteraan bagi
masyarakat.
Pernyataan yang sesuai dengan isi paragraf di atas adalah …
A. Kesejahteraan masyarakat Indonesia belum terpenuhi.
B. Satu-satunya cara melestarikan budaya bangsa adalah mengaguminya.
C. Memberikan penghargaaan kepada pengrajin merupakan salah satu cara melestarikan budaya.
D. Pengrajin sangat suka diberikan penghargaan.

5. Bacalah teks berikut!


(1)Telinga adalah organ indera pendengar. (2) Setiap orang memilikinya dan dibekali oleh sang pencipta sejak lahir.
(3) Selain berfungsi untuk mendengar, telinga merupakan alat keseimbangan tubuh. (4) Telinga tidak berguna bagi
manusia. (5) Dengan telinga kita juga tidak bisa memeroleh ilmu pengetahuan karena telinga menyerap ilmu yang
diberikan guru kemudian memprosesnya ke otak. (6) Dengan telinga kita bisa mendegarkan apa yang dibicarakan
orang lain.

Kalimat yang tidak padu pada teks tersebut adalah ....


A. (1)
B. (3)
C. (4)
D. (5)

6. Perhatikan percakapan berikut!


Gilang: Yah, harga beras sudah naik lagi
Ayah : Bukan naik lagi, sudah melangit, Lang.
Ghadi : Harga yang naik bukan beras saja, Lang. Harga apa saja sekarang sudah mahal.
Ayah : Ya, betul. Makanya kalian jangan boros! Gunakan uang sesuai kebutuhan.
Topik teks percakapan di atas adalah …
A. Harga buku mahal.
B. Harga barang-barang sudah mahal.
C. Hemat uang karena harga buku sudah mahal.
D. Hemat uang karena harga barang-barang sudah mahal.

7. Perhatikan iklan berikut!

Kalimat yang tepat sesuai dengan iklan di samping adalah …


A. Lem UHU adalah lem yang digunakan untuk bahan kertas saja.
B. Lem yang mempunyai satu manfaat bagi kita adalah merk UHU.
C. Lem UHU adalah lem serba guna yang mempunyai banyak manfaat.
D. Lem UHU tidak memunyai manfaat untuk merekatkan bahan dari kertas dan lain-lain.

8. Bacalah paragraf berikut!


Rusa merupakan mamalia herbivora yang menjadi makanan utama bagi komodo. Namun, sayangnya rusa ini juga
menjadi makanan favorit bagi penduduk lokal di Pulau Komodo. Berkurangnya populasi rusa dapat memengaruhi
rantai makanan. Komodo akan mengalami kesulitan memeroleh makanan dan tentunya akan berakibat pada
berkurangnya populasi komodo.

Pernyataan yang sesuai dengan isi paragraf adalah …


A. Komodo merupakan mamalia herbivora.
B. Rusa merupakan makanan utama Komodo.
C. Berkurangnya populasi Rusa tidak memengaruhi rantai makanan.
D. Rusa merupakan makanan favorit penduduk lokal Pulau Komodo.

9. Bacalah paragraf berikut!


Tempat wisata Pantai Kenjeran Lama Surabaya kurang menarik. Hal ini disebabkan kurangnya kesadaran
pengunjung dalam hal kebersihan. Mereka membuang sampah sembarangan. Sampah berserakan di mana-mana.
Wisatawan mancanegara tidak begitu tertarik datang ke Pantai Kenjeran Lama. Hanya wisatawan daerah yang
berkunjung.

Simpulan dari paragraf tersebut adalah …


A. Kita harus melestarikan lingkungan.
B. Kita harus berkunjung ke pantai kenjeran lama.
C. Kita tidak boleh membuang sampah sembarangan.
D. Kita harus menarik wisatawan mancanegara ke Pantai Kenjeran Lama.

10. Bacalah paragraf berikut!


Gizi dalam segelas susu merupakan sumber makanan bagi organ tubuh kita. Kalsium dalam susu berfungsi untuk
pertumbuhan tulang kita. Susu membantu agar kita cepat tumbuh tinggi. Konsumsilah susu agar tubuh sehat dan kuat.

Jenis paragraf tersebut adalah ….


A. deskripsi
B. narasi
C. eksposisi
D. persuasi

11. Sudah satu bulan Rahma dan teman-temannya berlatih tari Remo. Kini mereka sudah mahir. Mereka berharap dalam
lomba nanti bisa menang. Akhirnya, saat perlombaan pun tiba. Rahma dan teman-temannya dapat menampilkan
gerakan yang gemulai. Riuh rendah sorakan penonton menyambut tarian mereka.

Prediksi kejadian yang akan terjadi sesuai cerita tersebut adalah …


A. Rahma dan teman-temannya mengikuti lomba menari.
B. Rahma dan teman-temannya memenangkan lomba tari.
C. Rahma dan teman-temannya menjadi pemenang pentas seni.
D. Rahma dan teman-temannya berlatih tari Remo selama satu bulan.

12. Teks I
Lebih dari tujuh juta anak usia sekolah di Indonesia tidak bersekolah. Kerentanan anak putus sekolah biasanya terjadi
pada anak berlatar belakang sosial ekonomi rendah. Sebagian besar anak putus sekolah cenderung mencari pekerjaan
untuk membantu orang tua. Anak-anak yang sudah mengenal uang tersebut cenderung menyepelekan pendidikan
karena berpikir sekolah tidak perlu dilakukan.
Teks II
Sekitar tujuh puluh lima persen siswa putus sekolah di Indonesia karena persoalan ekonomi. Anak putus sekolah
yang sudah bekerja sulit untuk diajak kembali ke bangku sekolah. Pasalnya, anak tersebut dituntut untuk bekerja oleh
orang tuanya. Mereka diharapkan mampu meningkatkan ekonomi keluarga.

Persamaan kedua teks tersebut adalah …


A. Orang tua dari ekonomi rendah menuntut anaknya untuk bekerja daripada sekolah.
B. Peningkatan jumlah anak putus sekolah di Indonesia harus mendapat perhatian serius.
C. Anak putus sekolah disebabkan orang tua ingin anaknya membantu ekonomi keluarga.
D. Sebagian besar anak usia sekolah yang putus sekolah di indonesia karena faktor ekonomi.

13. Plastik adalah bahan sintetis atau hasil pengolahan manusia. Plastik memiliki banyak manfaat bagi manusia.
Pada umumnya plastik dimanfaatkan sebagai wadah atau kantong.
Plastik juga digunakan sebagai kemasan berbagai produk. Plastik bersifat kering dan kedap air. Selain itu,
plastik yang bersifat ringan sering digunakan sebagai bahan mainan.
Informasi dalam paragraf tesebut dapat ditulis dalam bentuk tabel berikut:
Sifat Plastik Manfaat
kering wadah penyimpanan
(a) …. kemasan produk
ringan (b) ….
Isian yang tepat untuk melengkapi tabel tersebut adalah ….
A. (a) kering dan (b) kantong
B. (a) ringan dan (b) kemasan produk
C. (a) kedap air dan (b) rangka peralatan
D. (a) kedap air dan (b) bahan dasar mainan

14. Bacalah paragraf berikut!


Perubahan iklim terjadi akibat pemanasan global yang merusak ozon. Pemanasan global dapat terjadi karena
penggunaan energi listrik atau bahan bakar kendaraan secara besar-besaran. Aktivitas manusia tersebut dapat
menimbulkan emisi gas yang dapat merusak lapisan ozon. Hal terpenting yang dapat dilakukan adalah mengubah
gaya hidup menjadi lebih hemat energi. Dengan demikian dampak pamanasan global dapat berkurang.
Bagaimana cara manusia bertanggung jawab untuk mengurangi pemanasan global?
A. Manusia harus menerapkan gaya hidup hemat energi.
B. Manusia boleh menggunakan energi listrik dan minyak bumi sesuka hati .
C. Manusia harus bergaya hidup sehat agar mampu mengampanyekan hemat energi.
D. Manusia tidak boleh menggunakan kendaraan pribadi, melainkan wajib menggunakan kendaraan umum.

15. Bacalah kutipan cerita berikut!


Pada suatu hari, ketika Amir hendak pergi ke hutan, istrinya berpesan agar ia tidak mengambil sesuatu yang tidak
jelas asalnya. Namun, sesampainya disana ia melanggar pesan istrinya. Ia mengambil telur sebesar buah kelapa. Telur
itu direbus dan dimakan. Setelah makan telur, tubuh Amir terasa gatal. Tidak lama kemudian, tubuhnya tumbuh sisik
serta berubah menjadi seekor naga.

Latar tempat pada cerita di atas adalah ….


A. desa
B. hutan
C. lautan
D. pedesaan

16. Perhatikan kutipan syair berikut!


Wahai Ananda buah hati bunda
Hiduplah jujur jangan durhaka
Jauhkan bohong haramkan dusta
Supaya hidup tiada ternista

Makna kata buah hati pada syair di atas adalah ….


A. anak
B. ayah
C. saudara
D. orang tua

17. Tidur merupakan salah satu cara menjaga tubuh agar tetap sehat. Orang yang tidur delapan jam per malam, bisa
dipastikan lebih sehat dibandingkan orang yang sering bangun sepanjang malam. Tidur yang baik memulihkan sistem
imun. Ketika tidur pulas di malam hari, kadar melatonik meningkat dan memperbaiki imunitas.

Simpulan dari pernyataaan pada cerita di atas adalah ...


A. Tidur yang cukup sebaiknya kurang dari 8 jam sehari.
B. Tidur yang cukup dapat meningkatkan imunitas diri.
C. Tidur dengan waktu cukup dan berkualitas dapat melindungi diri dari penyakit.
D. Tidur yang cukup adalah tidur yang tidak bangun-bangun sepanjang malam.

18. Perhatikan kutipan syair berikut!


Walaupun kaya jangan menghina,
Kaya dan miskin sama sahaja,
Yang hina jangan ditambah hina ,
Kerana hidup seperti roda.

Maksud kutipan syair tersebut adalah ...


A. walau kaya dan miskin sama hina.
B. kaya dan miskin hidup seperti roda.
C. kaya dan miskin sama-sama hina.
D. jadi orang kaya jangan menghina orang miskin.

19. Bacalah kutipan cerpen berikut dengan saksama !


Seperti teman-temannya yang lain, sebenarnya Andi ingin sekali memberi hadiah untuk Toni, tetapi ia tidak enak hati
meminta uang pada ibunya. Apalagi, ibu hanya diam ketika ia menyodorkan undangan pesta ulang tahun Toni
kemarin. Saat itu, ibu sedang duduk-duduk di beranda sambil memandangi matahari yang mulai tenggelam. Diamnya
ibu, pertanda ibu belum punya uang untuk membeli hadiah. Andi sadar, sejak ayahnya meninggal tiga tahun lalu, ia
dan ibunya memang harus hidup hemat.
Ah, masa iya aku tak bisa memberi hadiah untuk Toni temanku? gumam Andi seraya bangkit dari tempat tidur
pembaringan. Ia beranjak menuju meja belajarnya. Dimatikannya lampu tidurnya dan digantinya dengan lampu
belajar. Ia mengambil secarik kertas, pensil, dan spidol warna-warni. Tangannya mulai mencorat-coret. Kini ada
senyum menghiasi bibirnya, besok pagi, aku sudah punya hadiah untuk Toni.

Konflik yang terdapat pada kutipan cerpen tersebut adalah ...


A. Teman-teman Andi semua memberi hadiah pada Toni.
B. Andi ingin meminta uang pada ibu, tapi tidak sampai hati mengungkapkannya.
C. Sejak ayahnya meninggal, Andi harus hidup berhemat.
D. Kepuasan Andi sudah memiliki hadiah untuk Toni.

20. Gilang Herlambang adalah atlet renang berprestasi dari Kalimantan Barat. Pelajar yang membela Kabupaten Kubu
Raya mengakui bahwa untuk meraih cita-cita itu ia harus lebih rajin berlatih. Tak dimungkiri, terkadang ia malas-
malasan berlatih. Namun, karena pelatih selalu semangat memberikan nasihat, membuat Kevin membuang rasa malas
itu. Nasihat pelatih membuat Kevin lebih giat lagi berlatih.

Prediksi yang sesuai dengan bacaan di atas adalah ...


A. Gilang Herlambang bisa saja menjadi atlet renang nasional.
B. Gilang Herlambang membuang rasa malas karena nasihat dari pelatihnya.
C. Gilang Herlambang harus rajin berlatih untuk meraih cita-citanya.
D. Gilang Herlambang merupakan atlet renang berprestasi dari Kalimantan Barat.

21. Raja Kahuripan mempunyai dua orang putra, yaitu Raden Panji dan Raden Anom. Raden Anom lebih cerdas
daripada Raden Panji. Selain cerdas, Raden Anom juga dikenal ramah. Raden Panji merasa iri hati melihat
kecerdasan Raden Anom. Karena itu ia ingin mencelakakan saudaranya. Dia menyuruh pembantunya agar
membubuhkan racun ke dalam makanan Raden Anom.

Nilai moral positif yang bisa kita ambil dari cerita di atas adalah ....
A. ramah
B. baik hati
C. santun
D. simpati

22. Ghayda Rahmadyni dalam usianya yang belum genap 18 tahun, tepatnya 17 tahun 11 bulan, dianggap dokter termuda
di Indonesia. Remaja kelahiran Banda Aceh itu diwisuda sebagai dokter dari Fakultas Kedokteran Universitas
Indonesia. Riana menyelesaikan kuliah dalam waktu tiga tahun enam bulan dengan indeks prestasi kumulatif (IPK)
sangat memuaskan, yaitu 3,67 dan dengan waktu kuliah tercepat dibandingkan mahasiswa kedokteran di mana pun.
Meskipun begitu, ia tetap gadis yang rendah hati, ramah, dan tidak sombong dengan prestasi yang diraihnya.

Sifat yang diteladani dari tokoh di atas adalah ....


A. tinggi hati dan ramah
B. rendah hati dan ramah
C. sombong dan rendah hati
D. tinggi hati dan sombong

23. Perhatikan kalimat-kalimat yang disusun acak berikut!


(1) Taruhlah gabus di dalam kaleng.
(2) Bungkus kaleng kertas dengan kertas polos.
(3) Tancapkan beberapa bunga buatan yang telah disiapkan.
(4) Hiasi dengan lukisan atau gambar hingga menarik.
(5) Cuci kaleng bekas, jemur hingga kering

Urutan yang tepat petunjuk cara membuat vas bunga dari kaleng bekas adalah ....
A. (1), (4), (5), (2), dan (3)
B. (3), (4), (5), (1), dan (2)
C. (4), (2), (3), (1), dan (5)
D. (5), (2), (4), (1), dan (3)

24. Tubuh yang sehat bisa didapatkan dari berolahraga secara teratur, menkomsumsi makananan bergizi dan .... , dan
lingkungan yang sehat dan bersih. Lingkungan yang sehat terkadang sering tidak kita perhatikan karena kesibukan
dalam bekerja sehingga lingkungan sekitar tidak dijaga kebersihannya. Akibat dari lingkungan yang tidak sehat dapat
menimbulkan berbagai macam penyakit, salah satu yang mengkhawatirkan adalah deman berdarah (DBD) karena
dapat menyebabkan kematian.

Istilah yang tepat untuk melengkapi paragraf di atas adalah ….


A. kotor
B. enak
C. aman
D. higienis

25. Tono: Penyelengaraan acara pameran kelas harus menghemat biaya , Mir.
Amir: Maksudmu ?
Tono: Uang kas kelas kita kan sedikit maka jangan sampai biaya pengeluarannya
terlalu banyak.
Amir: Saya setuju saja. Jangan sampai kita mengalami …

Ungkapan yang tepat untuk melengkapi teks dialog di atas adalah …


A. Sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit.
B. Biar lambat asal selamat.
C. Besar pasak daripada tiang.
D. Air beriak tanda tak dalam.

26. Perhatikan kalimat dengan urutan acak berikut!


(1) Setiap pukul 05.00, Prasetyo sudah bangun tidur.
(2) Pagi-pagi, ia sudah membersihkan kandang ayam di belakang rumah.
(3) Prasetyo memang anak yang rajin dan senang membantu orangtuanya.
(4) Ia merapikan dahulu tempat tidurnya.
(5) Setelah selesai, baru Prasetyo mandi dan bersiap ke sekolah.

Urutan kalimat yang tepat agar menjadi paragraf yang padu adalah ....
A. (1) – (3) – (4) – (2) – (5)
B. (3) – (2) – (4) – (3) – (5)
C. (2) – (1) – (3) – (5) – (4)
D. (1) – (4) – (2) – (5) – (3)

27. Urutkan petunjuk cara menggunakan sabun mandi cair yang tersusun acak berikut!
(1) Tuang sabun ke telapak tangan.
(2) Gosokkan secara merata ke anggota tubuh.
(3) Bilas dengan air sampai bersih.
(4) Siram badan dengan air bersih.

Urutkan petunjuk cara menggunakan sabun mandi cair yang benar adalah ….
A. 4-1-2-3
B. 4-2-1-3
C. 3-1-2-4
D. 2-4-1-3

Kunci jawaban: A
Pembahasan:
Urutan petunjuk cara menggunakan sabun mandi cair sebagai berikut:
(4) Siram badan dengan air bersih.
(1) Tuang sabun ke telapak tangan.
(2) Gosokkan secara merata ke anggota tubuh.
(3) Bilas dengan air sampai bersih

28. Perhatikan paragraf laporan berikut!erha


... pada hari ketiga, biji kacang kedelai
berkecambah. Hari kelima, muncul tunas
daun. Hari ketujuh, batang kedelai bertambah
panjang dan daun bertambah jumlahnya.

Kalimat yang sesuai untuk melengkapi laporan tersebut adalah ...


A. Pada hari terakhir biji kacang kedelai tumbuh dua daun.
B. Pada hari ke enam biji kacang kedelai mulai menguning.
C. Pengamatan biji kacang kedelai dilakukan hingga panen.
D. Sudah dua hari mereka melakukan pengamatan kacang kedelai.

29. Perhatikan kalimat berikut!


“Kita harus menciptakan kondisi Indonesia yang aman dan damai” kata pak Aldi.

Tanda baca dalam kalimat di atas dapat diperbaiki dengan cara …


A. Menambahkan tanda koma(,) setelah kata damai.
B. Menambahkan tanda koma (,) setelah kata aman.
C. Menambahkan tanda titik koma (;) setelah kata aman.
D. Menghilangkan tanda koma (,) setelah kata kita.

30. Bacalah paragraf berikut!


Pada tanggal 25 Februari 2013 sebuah pohon besar tumbang di Jalan Parangtritis. Pohon tersebut melintang di tengah
jalan, sehingga lalu lintas macet. Arus lalu lintas dari arah utara tidak dapat melaju ke arah selatan. Sebaliknya,
kendaraan yang dari arah utara. Jalan alternatif harus mencari pengguna jalan untuk melanjutkan perjalanan.

Perbaikan struktur kalimat yang dicetak miring pada paragraf tersebut adalah …
A. Untuk melanjutkan perjalanan jalan alternatif pengguna jalan harus mencari.
B. Jalan alternatif pengguna jalan untuk melanjutkan perjalanan harus mencari.
C. Pengguna jalan harus mencari jalan alternatif untuk melanjutkan perjalanan.
D. Harus mencari jalan alternatif untuk melanjutkan perjalanan pengguna jalan.

31. Para penumpang diminta anter dengan tertib di loket pembelian tiket.
Perbaikan penulisan kata anter pada kalimat di atas adalah ….
A. antri
B. antre
C. antrui
D. antrue

32. Bacalah paragraf berikut!

Siswa SD Kencana akan mengadakan


karyawisata. Mereka akan berkunjung ke
gunung tangkuban perahu di jawa
barat. Kegiatan tersebut bertujuan agar anak-
anak SD Kencana mengenal dan mencintai
keindahan alam Jawa Barat. Mereka berangkat
dari sekolah pada pukul 07.00 WIB dengan bus
pariwisata.
Penulisan ejaan yang tepat yang dicetak tebal adalah ...
A. Mereka akan berkunjung ke gunung Tangkuban perahu di jawa Barat.
B. Mereka akan berkunjung ke gunung Tangkuban perahu di Jawa Barat.
C. Mereka akan berkunjung ke Gunung Tangkuban Perahu di Jawa Barat.
D. Mereka akan berkunjung ke gunung Tangkuban Perahu di Jawa Barat.

33. Perhatikan kalimat berikut!


Ayo cepat, kembalikan dompetku? hardik Endi.
Kesalahan penggunaan tanda baca pada kalimat tersebut adalah ….
A. tanda koma (,) seharusnya tanda seru (!)
B. tanda koma (,) seharusnya tanda titik (.)
C. tanda tanya (?) seharusnya tanda titik koma (;)
D. tanda tanya (?) seharusnya tanda seru (!)

34. (1) Amin: Nu, di mana kamu menyewa ban?


(2) Banu : Itu, di dekat pohon kelapa!
(3) Amin: Berapa harga sewa untuk satu ban!
(4) Banu : Dua ribu rupiah untuk yang besar, dan seribu lima ratus rupiah untuk ukuran sedang.
Pemakaian tanda baca yang salah terdapat pada dialog nomor ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

35. Bacalah teks dialog berikut!


Rini … Yah, kita besok jadi ke Pantai Popoh?
Ayah… Ya, jadi kok.
Ibu … Memangnya, mau berangkat jam berapa, Yah ?
Ayah… Jam 9 pagi, kita berangkat, ya.
Rini … Hore!

Tanda titik-titik pada dialog tersebut seharusnya diisi tanda baca ….


A. tanda titik (.)
B. tanda titik dua (:)
C. tanda koma (,)
D. tanda titik koma (;)

36. Penggunaan kata ulang yang tepat terdapat dalam kalimat ...
A. Setelah sekian lama tidak bertemu mereka saling berangkul-rangkulan.
B. Akhirnya ia hanya bisa garuk-garuk kepala setelah beberapa kali tidak berhasil.
C. Semua atlet-atlet yang sudah terseleksi akan segera diberangkatkan ke SEA Games.
D. Sekarang banyak orang kaya-kaya yang hidupnya senang.

37. Pak Arman memberikan nasehat agar para siswa tidak perlu kuwatir, jika terpaksa tidak bisa masuk sekolah, cukup
membuat surat izin.
Penulisan kata bercetak miring seharusnya ….
A. nasehat; kuwatir; ijin
B. nasehat; kuwatir; izin
C. nasihat; khawatir; ijin
D. nasihat; khawatir; izin

38. Santi pergi ke pasar … sayur, buah, dan ikan.


Kata berimbuhan yang tepat untuk melengkapi kalimat tersebut adalah ....
A. dibelikan
B. terbeli
C. membeli
D. membelikan

39. Bacalah paragraf berikut ini!


Saat ini sampah berserakan di mana-mana. Hal ini bisa kita lihat di sekeliling kita. Sampah-sampah tersebut biasanya
berasal dari orang yang tidak bertanggung jawab dan malas membuang sampah pada tempatnya. Banyak sampah-
sampah yang berkumpul itu menimbulkan bau yang tidak sedap sehingga mencemari udara. Selain itu, tumpukan
sampah tersebut menjadi sarang berbagai macam penyakit yang sangat berbahaya.

Penggunaan kata yang tidak tepat dalam paragraf tersebut adalah ….


A. mencemari udara
B. sampah berserakan
C. bau yang tidak sedap
D. banyak sampah-sampah

40. Bacalah teks berikut ini!


Di Taman Safari Indonesia, pengunjung bisa melihat hewan-hewan berkeliaran secara bebas dari dalam kendaraan.
Selain itu pengunjung bisa melakukan kegiatan menarik seperti berfoto bersama bayi harimau atau macan tutul.
Adapula atraksi hewan yang sudah dijinakkan.

Tanda baca yang tepat untuk kalimat bercetak miring adalah ….


A. Selain itu, pengunjung bisa melakukan kegiatan menarik seperti; berfoto bersama bayi harimau atau macan tutul.
B. Selain itu, pengunjung bisa melakukan kegiatan menarik seperti, berfoto bersama bayi harimau atau macan tutul.
C. Selain itu, pengunjung bisa melakukan kegiatan menarik, seperti berfoto bersama bayi harimau atau macan tutul.
D. Selain itu, pengunjung bisa melakukan kegiatan menarik, seperti: berfoto bersama bayi harimau atau macan tutul.

B. URAIAN
41. Bacalah dialog berikut!
Tini : Rin, tolong belikan kakak tepung terigu di warung!
Rina : Berapa kak?
Tini : Tolong beli ½ kg.
Rina : Untuk membuat apa kak
Tini : kakak mau membuat bakwan jagung.
Perbaikan ejaan dan tanda baca pada kalimat yang bercetak miring adalah ….

42. Saya selaku wakil siswa kelas VI mengucapkan terima kasih kepada Bapak dan Ibu guru yang telah mendidik kami
dengan hati tulus dan ikhlas. Kami semua memperoleh nilai baik. Kami juga mohon maaf kepada Bapak dan Ibu guru
atas perbuatan yang kami lakukan.
…………………………………….
Kalimat yang tepat untuk melengkapi pidato di atas adalah adalah …
Kunci jawaban:
Demikian pidato saya, atas perhatian Bapak dan Ibu guru, saya ucapkan terima kasih.

43. Bacalah teks percakapan berikut ini dengan seksama!


Dino : Dit, besok kita jadi ke toko buku?
Dita : Jadi dong, kita bertemu di rumahmu, ya!
Dino : Boleh. Pukul berapa. Dit?
Dita : Pukul lima saja, bagaimana?
Dino : Oke, deh.
Ubahlah teks percakapan tersebut menjadi teks narasi!
Kunci jawaban:
Besok Dino dan Dita akan pergi ke toko buku.
Mereka akan bertemu di rumah Dino pukul lima

44. Cermati paragraf berikut!


. (1) Para hadirin semua yang sangat terhormat kami ucapkan terima kasih atas partisipasi yang telah diberikan.
(2) Semoga amal budi para ibu/bapak mendapat imbalan dari Tuhan

Tulislah dan perbaikilah kedua kalimat di atas menjadi kalimat yang benar!

45. Lengkapilah pantun nasihat di bawah ini!


Jalan-jalan bersama ibu
Lihat orang sedang menari
……………………………….
……………………………….
Kunci jawaban
Jika kita senang menuntut ilmu
Kelak kita membangun negeri
……………………………….
……………………………….

Anda mungkin juga menyukai